Uj Uji Validitas dan Reliabilitas

55 tinggal di kos atau kontrak dibandingkan dengan tinggal bersama orangtua maupun saudara. Mahasiswa yang menjadi sbyek juga didata terkait intensitas bertemu orangtua, dari data pada tabel tersebut dapat diketahui bahwa 48 mahasiswa 27,6 bertemu setiap hari, 28 mahasiswa 16,1 menyatakan bertemu seminggu sekali dan sebulan sekali. Dalam hal ini, mahasiswa yang memilih lain-lain menyatakan bertemu orangtua saat mudik liburan semester, saat orangtuanya pulang karena di luar negeri maupun setahun sekali. Hal ini bisa dilihat dari tingginya pilihan lain-lain yang dipilih oleh 70 mahasiswa 40,2. Status berpacaran mahasiswa dalam subyek penelitian ini sebanyak 94 mahasiswa 54 sedang berpacaran dan 80 mahasiswa 46 pernah berpacaran. Hal ini sesuai dengan kebutuhan dalam penelitian ini dimana sampel diharapkan memiliki pengalaman berpacaran. Untuk mengetahui berapa lama rata-rata mahasiswa menjalani hubungan berpacaran dengan pasanganya maka peneliti memasukkan pilihan ini dalam profil subyek penilitian. Dari hasil yang diperoleh diketahui bahwa mahasiswa paling banyak menjalani pacaran dengan pasangannya selama 1-2 tahun dengan pemilih sebanyak 61 mahasiswa 35,1, selanjutnya 1 tahun sebanyak 36 mahasiswa 20,7, 2-3 tahun sebanyak 32 18,4, kurang dari 6 bulan sebanyak 26 mahasiswa 14,9 dan mahasiswa memilih lain-lain sebanyak 19 mahasiswa 10,9 dimana mereka menyebutkan bahwa mereka menjalani masa berpacaran rata-rata lebih dari 3 tahun. 56 Intensitas bertemu pacar merupakan salah satu data yang dibutuhkan dalam penelitian ini, dan dari data tersebut dapat diketahui bahwa mahasiswa paling sedikit memilih bertemu pacarnya sebulan sekali. Hal ini ditunjukkan dengan 15 mahasiswa 8,6 memilih sebulan sekali, 28 mahasiswa 16,1 memnyatakan bertemu setiap hari, 53 mahasiswa 30,5 bertemu seminggu sekali dan mayoritas mahasiswa memilih lain- lain dengan menyebutkan bertemu pasangan berpacarannya saat ada waktu, dua minggu sekali maupun saat mudik. a Kategorisasi Variabel Komunikasi Seksual Orangtua-Remaja dan Perilaku Seksual Keseluruhan Berdasarkan sampel 174 Mahasiswa angkatan 2012 dari tujuh fakultas di Universitas Negeri Yogyakarta diperoleh data sebagai berikut : Tabel 10. Kategorisasi Variabel Komunikasi Seksual Orangtua- remaja dan Perilaku Seksual Keseluruhan Variabel Jumlah Komunikasi Seksual Tinggi 49 28,2 Sedang 77 44,3 Rendah 48 27,6 Jumlah 174 100 Perilaku Seksual Tinggi 47 27 Sedang 83 47,7 Rendah 44 25,3 Jumlah 174 100