0.42 Identifikasi Dua Spesies Cabai Rawit dan Pewarisan Karakter Penting pada Cabai Rawit Spesies Capsicum annuum L

26 4 PENDUGAAN PARAMETER GENETIK DAN HETEROSIS PADA CABAI RAWIT SPESIES Capsicum annuum L. Abstrak Salah satu metode studi pewarisan adalah analisis dialel. Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh informasi mengenai parameter genetik dan heterosis pada cabai rawit C. annuum. Penelitian dilaksanakan di Kebun Percobaan Leuwikopo, IPB Darmaga mulai bulan September 2013 sampai April 2014. Percobaan dilakukan menggunakan rancangan kelompok lengkap teracak RKLT satu faktor, yaitu enam genotipe tetua dan 30 F 1 dengan tiga ulangan. Penampilan dari karakter yang diamati dipengaruhi ragam aditif dan non aditif kecuali hasil buah per tanaman, jumlah buah per tanaman, tinggi tanaman, lebar tajuk, panjang daun dan lebar daun. Tingkat dominansi lebih mempengaruhi penampilan setiap karakter, kecuali karakter bobot per buah, panjang buah, diameter buah dan hasil buah per tanaman. Jumlah kelompok gen pengendali pada setiap karakter yang diamati berada antara satu sampai empat kelompok gen. Nilai heritabilitas arti luas h 2 bs dan sempit h 2 ns pada setiap karakter yang diamati termasuk dalam kategori tinggi hingga rendah. Nilai heterosis dan heterobeltiosis pada karakter buah cabai yang diamati berkisar antara -22.46 - 212.45 dan -43.08 - 208.75, sedangkan karakter vegetatif tanaman berkisar antara -11.26 - 49.95 dan -19.23 - 35.91. Kata kunci: aditif, dominan, gen, metode Hayman, heritabilitas THE ESTIMATE OF GENETIC PARAMETER AND HETEROSIS FOR CHILLI PEPPER Capsicum annuum L. SPECIES Abstract Diallel analysis was used to study inheritance. The purpose of this study was to obtain information on genetic parameters and heterosis in C. annuum chili. The study was conducted at the Leuwikopo Experiment Station, IPB in September 2013 until April 2014. Experiments conducted using a randomized complete block design RCBD with single factor, which consist of six parental genotypes and 30 F1 with three replications.The observed characters are influenced by additive and non- additive variance except of fruits per plant, number of fruits per plant, plant height, canopy width, leaf length and leaf width characters. The level of dominance affect the appearance of each character, except weight per fruit, fruit length, fruit diameter and yield of fruit per plant character. The number of genes controlling group on each character was between one and four groups of genes. Broad sense heritability h 2 bs and narrow sense hertability h 2 ns on each observed character was in the high to narrow category. Heterosis and heterobeltiosis values of chili peppers fruit ranged between -22.46 to 212.45 and -43.08 to 208.75, while for the vegetative characters ranged between -11.26 to 49.95 and -19.23 to 35.91 respectively. Key words: additive, dominant, genes, Hayman method, heritability