7
Syifaur Rahmah, 2016 PENERAPAN PAKEM MELALUI STRATEGI MASTER UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA
SEKOLAH DASAR Universitas Pendidikan Indonesia
| repository.upi.edu
| perpustakaan.upi.edu
BAB II LANDASAN TEORITIS
A. KAJIAN TEORI
1. Pembelajaran IPA di Sekolah Dasar
a. IPA Secara Umum
Ilmu Pengetahuan Alam IPA adalah salah satu mata pelajaran yang penting untuk dikuasai siswa sejak SD. Ilmu Pengetahuan Alam
merupakan ilmu yang mempelajari mengenai alam, mencari tahu tentang alam secara sistematis dengan model ilmiah.
Menurut Kurikulum SDMI tahun 2006 Mulyasa, 2011, hlm. 110 Ilmu pengetahuan ini menjadi salah satu wahana bagi peserta didik untuk
mempelajari diri sendiri dan alam sekitar, serta penerapannya lebih lanjut dalam kehidupan sehari-hari. IPA diperlukan dalam kehidupan kehidupan
sehari-hari untuk memenuhi kebutuhan manusia melalui pemecahan masalah-masalah yang dapat diidentifikasikan.
Pembelajaran IPA dapat memberikan pengetahuan tentang lingkungan alam, mengembangkan keterampilan dan kesadaran teknologi
dalam kaitan dengan pemanfaatannya bagi kehidupan sehari-hari, yakni menanamkan rasa ingin tahu dan sikap positif terhadap sains, teknologi,
dan masyarakat,
mengembangkan diri
untuk mengembangkan
pengetahuan dan pemahaman konsep-konsep sains, ikut serta memelihara lingkungan, dan menghargai alam sekitar.
Menurut Kurikulum SDMI tahun 2006 Mulyasa, 2011, hlm. 111 Mata pelajaran IPA di SDMI bertujuan agar peserta didik memiliki
kemampuan sebagai berikut: 1.
Memperoleh keyakinan terhadap kebesaran Tuhan Yang Maha Esa berdasarkan keberadaan, keindahan, dan keteraturan alam ciptaan-
Nya;
8
Syifaur Rahmah, 2016 PENERAPAN PAKEM MELALUI STRATEGI MASTER UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA
SEKOLAH DASAR Universitas Pendidikan Indonesia
| repository.upi.edu
| perpustakaan.upi.edu
2. Mengembangkan pengetahuan dan pemahaman konsep-konsep IPA
yang bermanfaat dan dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari; 3.
Mengembangkan rasa ingin tahu, sikap positip dan kesadaran tentang adanya hubungan yang saling mempengaruhi antara IPA,
lingkungan, teknologi dan masyarakat; 4.
Mengembangkan keterampilan proses untuk menyelidiki alam sekitar, memecahkan masalah dan membuat keputusan;
5. Meningkatkan kesadaran untuk berperanserta dalam memelihara,
menjaga dan melestarikan lingkungan alam; 6.
Meningkatkan kesadaran untuk menghargai alam dan segala keteraturannya sebagai salah satu ciptaan Tuhan;
7. Memperoleh bakal pengetahuan, konsep dan keterampilan IPA
sebagai dasar untuk melanjutkan pendidikan ke SMPMTs. Menurut Kurikulum SDMI tahun 2006 Mulyasa, 2011, hlm. 112
Ruang lingkup bahan kajian IPA untuk SDMI meliputi aspek-aspek berikut:
5. Makhluk hidup dan proses kehidupan, yaitu manusia, hewan, tumbuhan
dan interaksinya dengan lingkungan, serta kesehatan; 6.
Bendamateri, sifat-sifat dan kegunaannya meliputi : cair, padat dan gas;
7. Energi dan perubahannya meliputi : gaya, bunyi, panas, magnet, listrik,
cahaya dan pesawat sederhana; 8.
Bumi dan alam semesta meliputi : tanah, bumi, tata surya, dan benda- benda langit lainnya.
Menurut pasal 1 ayat 17 Undang-undang nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional Yungto Pasal 1 Ayat 1 PP No. 19
Tahun 2005 dalam Poerwanti, 2006, hlm. 2-4, dinyatakan bahwa salah satu ruang lingkup dari Standar Nasional Pendidikan yaitu: Standar proses
adalah standar berkaitan dengan pelaksanaan pembelajaran pada satuan pendidikan untuk mencapai standar kompetensi lulusan. Proses
pembelajaran pada satuan pendidikan diselenggarakan secara interaktif, inspiratif, menyenangkan, menantang.
Dari peraturan pemerintah di atas, dapat dipahami bahwa pembelajaran IPA di SD dianggap baik apabil a pembelajaran sesuai
dengan pasal tersebut.
b. IPA Sekolah Dasar