Analisis Data Simpulan METODE PENELITIAN

3.6 Analisis Data

Menganalisis data merupakan satu langkah yang sangat kritis dalam penelitian. Data yang diperoleh perlu diolah lebih lanjut agar dapat memberikan keterangan yang dapat dipahami. Metode yang digunakan untuk menganalisis data dalam penelitian ini adalah metode statistik deskriptif. Analisis berdasarkan data yang diperoleh secara kuantitatif dan data pendukung untuk melengkapi data kuantitatif. Data yang telah terkumpul kemudian diklasifikasikan menjadi dua kelompok, yaitu data kuantitatif yang berbentuk angka-angka dan data kualitatif yang dinyatakan dalam kata-kata atau simbol. Data yang diperoleh dijumlahkan atau dikelompokkan sesuai dengan bentuk instrumen yang digunakan Arikunto 2010: 282. Agar data dapat terbaca dan dapat dipahami maka perlu dilengkapi dengan kata-kata yang dapat memberi keterangan yang jelas mengenai kecerdasan emosi remaja yang mengikuti les musik di Semarang Barat. Penelitian ini bersifat kuantitatif dengan teknik statistik deskriptif, maksudnya adalah untuk mengetahui deskriptif aspek-aspek kecerdasan emosi pada remaja yang mengikuti les musik di Semarang Barat. Teknik analisis data yang digunakan ialah teknik analisis persentase. Teknik ini digunakan untuk menganalisa dan mendeskripsikan kecerdsan emosi remaja yang mengikuti les musik di Semarang Barat. Azwar 2009:126 menyebutkan bahwa analisis deskriptif bertujuan untuk memberikan deskripsi mengenai subjek penelitian berdasarkan data dari variabel yang diperoleh dari kelompok subjek yang diteliti dan tidak dimaksudkan untuk pengujian hipotesis. Adapun rumus statistik deskriptif persentase adalah: Keterangan: P : Nilai persen yang dicari atau diharapkan n : Skor Empirik N : Skor yang diharapkan. 83 BAB 5 PENUTUP

5.1 Simpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan maka dapat ditarik simpulan, sebagai berikut : 1. Berdasarkan hasil analisis deskriptif yang telah dilakukan, ditemukan bahwa tingkat kecerdasan emosi remaja yang mengikuti les musik di wilayah semarang barat berada pada kategori sedang. 2. Tingkat kecerdasan emosi remaja yang mengikuti les musik berdasarkan usia secara umum berada pada kategori sedang. 3. Gambaran kecerdasan emosi remaja berdasarkan jenis kelaminnya menunjukan presentase yang hampir sama pada kategori sedang.

5.2 Saran