Penyaluran dan Penjualan Beras Angkutan Darat Pariwisata

3.4.7 Perdagangan

3.4.7.1 Penyaluran dan Penjualan Beras

Jumlah beras yang tersedia di Kota Padangsidimpuan tahun 2005 sebesar 6.157.713,41 Ton dan disalurkan sebanyak 5.912.125,00 Ton. Beras tersebut disalurkan kepada konsumen yaitu PasarRaskin sebanyak 5.706.980,00 Ton dan lain- lain sebanyak 205.145,00 Ton. 3.4.8 Perhubungan, Pariwisata, dan Komunikasi

3.4.8.1 Angkutan Darat

Jalan merupakan prasarana pengangkutan yang penting untuk memperlancar dan mendorong kegiatan perekonomian. Semakin meningkatnya usaha pembangunan menuntut pula peningkatan pembangunan jalan untuk memudahkan mobilitas penduduk dan memperlancar lalu lintas barang dari suatu daerah ke daerah lain. Panjang jalan di Kota Padangsidimpuan tahun 2005 mencapai 521,318 Km. Panjang jalan menurut jenis permukaan sebanyak 521,318 Km dengan rincian jalan aspal sebanyak 193,77 Km, jalan kerikil sebanyak 68,305 Km, jalan semen sebanyak 85 Km, dan jalan tanah sebanyak 89,321 Km dan tidak terinci sebanyak 67 Km. Sedangkan panjang jalan menurut kondisi adalah kondisi sedang sebanyak 193,77 Km, konsidi rusak sebanyak 68,305 Km, kondisi rusak berat sebanyak 89,521 Km dan kondisi tidak dirinci sebanyak 67 Km.Untuk memenuhi transportasi darat hanya tersedia satu jenis angkutan darat, yaitu jenis angkutan kenderaan bermotor. Universitas Sumatera Utara

3.4.8.2 Pariwisata

Jumlah hotel dan akomodasi lainnya yang ada di Kota Padangsidimpuan tahun 2005 adalah berkisar 28 buah hotel, dengan jumlah kamar sebanyak 553 buah dan tempat tidur sebanyak 1.092 buah. Untuk jumlah hotel yang berbintang dua hanya sebanyak 1 buah dengan kapasitas kamar sebanyak 39 buah dan tempat tidur sebanyak 78 buah. Untuk jenis hotel melati non berbintang ada 25 buah dengan kapasitas kamar sebanyak 482 buah dan tempat tidur sebanyak 950 buah. Selain jenis tersebut ada jenis penginapan lain seperti penginapan remaja dan pondok wisata. Untuk penginapan remaja ada 1 buah dengan kamar 12 buah dan tempat tidur 24 buah, sedangkan untuk pondok wisata ada 1 buah dengan kamar 20 buah serta tempat tidur 40 buah. Jumlah wisatawan yang dating ke Kota Padangsidimpuan tahun 2005 berkisar 19.829 orang dengan rincian wisatawan asing sebanyak 958 orang dan wisatawan lokal sebanyak 18.871 orang.

3.4.8.3 Pos dan Telekomunikasi