4. Manajemen properti, yaitu pengelola properti untuk pemiliknya.
C. Profil Perusahaan Real Estate dan Property di Bursa Efek Indonesia 1. Alam sutera realty Tbk ASRI
PT Alam Sutera Realty Tbk “Perusahaan” didirikan pada tanggal 3 Nopember 1993 dengan nama PT Adhihutama Manunggal oleh Harjanto
Tirtohadiguno beserta keluarga yang memfokuskan kegiatan usahanya di bidang properti. Perusahaan mengganti nama menjadi PT Alam Sutera Realty Tbk
dengan akta tertanggal 19 September 2007 No. 71 dibuat oleh Misahardi Wilamarta, S.H., notaris di Jakarta. Pada 18 Desember 2007, Perusahaan menjadi
perusahaan publik dengan melakukan penawaran umum di Bursa Efek Indonesia. Setelah lebih dari 19 tahun sejak didirikan, Perusahaan telah menjadi
pengembang properti terintegrasi yang memfokuskan kegiatan usahanya dalam pembangunan dan pengelolaan perumahan, kawasan komersial, kawasan industri,
dan juga pengelolaan pusat perbelanjaan, pusat rekreasi dan perhotelan pengembangan kawasan terpadu. Seiring dengan pengembangan Alam Sutera
pada tahun 2012 Perusahaan juga memasarkan beberapa cluster baru di proyek Suvarna Padi Golf Estate, Pasar Kemis, Tangerang dan melakukan akuisisi atas
beberapa aset di lokasi strategis di Bali dan gedung perkantoran di Jakarta.
2. Bekasi Asri Pemula Tbk BAPA
PT Bekasi Asri Pemula Tbk BAPA
didirikan tanggal 20 Oktober 1993 dan mulai melakukan kegiatan komersial sejak tahun 2004. Kantor pusat BAPA
beralamat di Gedung Tomang Tol Lt. 2, Jalan Arjuna Nomor 1, Tanjung Duren Selatan, Jakarta Barat.
Universitas Sumatera Utara
Berdasarkan Anggaran Dasar Perusahaan, ruang lingkup kegiatan BAPA adalah dalam bidang real estat, perdagangan, pembangunan, industri, percetakan,
agrobisnis, pertambangan dan jasa angkutan. Kegiatan usaha yang dilakukan BAPA sampai dengan saat ini adalah real estat.
3. Bumi Citra Permai Tbk BCIP
PT Bumi Citra Permai Tbk merupakan perusahaan yang bergerak di bidang pengembangan kawasan industri dan pergudangan, dengan area seluas 310
hektare, bernama Millennium Industrial Estate. Perjalanan PT Bumi Citra Permai Tbk dalam berbisnis mengembangan kawasan industri dan perdagangan dimulai
sejak tahun 2000 melalui Akta Pendirian Perseroan Terbatas PT Bumi Citra Permai Tbk No. 2 Tanggal 3 Mei 2000. Sejak berdirinya hingga tahun 2003,
kegiatan pembangunan Perseroan dimulai dari proses permohonan, pembebasan tanah, pematangan lahan dan pembangunan infrastruktur di kawasan industri.
4. Bhuwanata Indah Permai Tbk BIPP
PT Bhuwanatala Indah Permai Tbk BIPP
didirikan 21 Desember 1981. Kantor pusat BIPP beralamat di Graha BIP Lt. 6, Jl. Gatot Subroto Kav. 23,
Jakarta. Pemegang saham mayoritas pengendali BIPP adalah Safire Capital Pte. Ltd, dengan persentase kepemilikan sebesar 40,40. Pada tanggal 23 Oktober
1995, memindahkan pencatatan saham dari Bursa Paralel Indonesia ke Bursa Efek Indonesia.
5. Bukit Dharmo Property Tbk BKDP
PT Bukit Darmo Property Tbk. dahulu PT Adhibaladika didirikan di Surabaya pada tahun 1989 dan terdaftar di Bursa Efek Jakarta dan Surabaya sejak
tahun 2007. PT.IPAC Graha Sentosa dan PT. Sentra multi Unggul
Universitas Sumatera Utara
mengembangkan desain, pasar tanah dan real estate untuk tujuan komersial, industri dan rekreasi.
6. Sentul City Tbk BKSL