Jenis Penelitian Tempat dan Waktu Penelitian Batasan Operasional Defenisi Operasional Metode Pengumpulan Data

BAB III METODE PENELITIAN

3.1. Jenis Penelitian

Penelitian yang dilakukan adalah penelitian studi kasus, yakni penulis mengumpulkan data-data penelitian yang diperoleh dari objek penelitian dan literatur-literatur lainnya, kemudian menguraikan secara rinci untuk mengetahui permasalahan penelitian dan mencari permasalahannya.

3.2. Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian dilakukan di PT. Speedline Auto Showroom Medan. Penelitian untuk penulisan skripsi ini dimulai oleh penulis pada bulan juni 2013 sampai dengan selesai.

3.3. Batasan Operasional

Batasan operasional dalam penelitian ini yaitu : satu variabel bebas Independent dan satu variabel terikat dependent dimana kedua variabel tersebut diambil dari Variabel independen adalah variabel yang mempengaruhi atau yang menjadi sebab judul skripsi yang dipilih oleh penulis yaitu “Analisis Perancangan Sistem Informasi Penjualan pada PT. Speedline Auto Showroom.” 30 Universitas Sumatera Utara 1. Variabel Bebas Independen Variabel perubahannya atau timbulnya variabel dependen. Bahkan variabel independen merupakan variabel yang keberadaanya menjadi faktor penyebab yang dapat mempengaruhi variabel lain, dalam hal ini variabel independennya adalah : Sistem Informasi X. 2. Variabel Terikat Dependen Variabel Variabel dependen adalah variabel yang dipengaruhi atau yang menjadi akibat, karena adanya variabel bebas. Variabel yang situasi dan kondisinya dipengaruhi oleh variabel independen. Variabel dependen pada penelitian ini adalah: Penjualan Y.

3.4. Defenisi Operasional

Untuk variabel X Sistem Informasi atau variabel bebas diukur dengan mengunakan alat-alat analisis perancangan sistem yang terdiri dari DFD Data Flow Diagram, ERD Entity Relation Diagram dan flowchart. Untuk variabel Y Penjualan atau variabel terikat dibagi menjadi dua bagian yaitu penjualan kredit dan penjualan tunai. 3.5. Populasi dan Sampel Penelitian 3.5.1. Populasi Pengertian populasi menurut Kasiram 2008 : 222, populasi yaitu keseluruhan sasaran yang seharusnya diteliti dan pada populasi itu hasil peneltian diberlakukan. Populasi adalah tempat terjadinya masalah yang kita 31 Universitas Sumatera Utara selidiki. Populasi ini bisa manusia dan bukan manusia, misalnya lembaga, badan sosial, wilayah, kelompok atau apa saja yang akan dijadikan sumber informasi. Jadi populasi yaitu keseluruhan objek yang manjadi sasaran penelitian dan sampel akan diambil dari populasi ini. Adapun populasi dalam penelitian ini adalah karyawan PT. Speedline Auto Showroom.

3.5.2. Sampel

Sampel adalah sebagian populasi yang digunakan sebagai dasar penarikan kesimpulan penelitian. Peneliti menggunakan sampel sebagai cara utama guna menaksir perilaku di dalam suatu populasi. Sebab itu, patut dipertimbangkan secara serius pengambilan sampel ini. 3.7. Jenis Data 3.7.1. Data Primer Data Primer adalah data yang diperoleh dari penelitian langsung di lapangan melalui teknik wawancara yang kemudian diolah dan dikembangkan oleh penulis.

3.7.2. Data Sekunder

Data sekunder aalah data yang diperoloeh dari perusahaan berupa dokumentasi perusahaan, seperti sistem teknologi yang digunakan, struktur organisasi, sejarah perusahaan. 32 Universitas Sumatera Utara

3.8. Metode Pengumpulan Data

Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah:

1. Penelitian Lapangan Field Research

Penelitian lapangan yaitu penelitian ini dilakukan secara langsung pada objek penelitian dengan tujuan untuk memperoleh data-data primer. Pengumpulan data-data primer tersebut dilakukan melalui: a. Wawancara Peneliti mengumpulkan data dengan cara mengadakan tanya jawab secara langsung kepada pihak yang dijadikan sumber data. Dalam hal ini adalah manajemen dan karyawan perusahaan yang berkaitan dengan penerimaan kas. b. Observasi Obeservasi yang dilakukan oleh penulis adalah obsevasi partisipasi pasif. Peneliti datang di tempat kegiatan orang yang diamati, tetapi tidak ikut terlibat dalam kegiatan tersebut . Jadi, peneliti mengadakan pengamatan secara langsung pada tempat penelitian dan mencatat gejala atau fenomena yang diteliti, yang terkait dengan penerimaan kas. c. Dokumentasi Dokumen merupakan teknik pengumpulkan data yang diperlukan dengan mencatat dokumen-dokumen yang diperoleh dari perusahaan. Peneliti mengumpulkan data-data berupa 33 Universitas Sumatera Utara catatan, buku, formulir-formulir yang digunakan perusahaan dan sebagainya.

2. Studi Kepustakaan

Teknik ini dilaksanakan untuk memperoleh data-data sekunder guna mendukung data-data primer yang diperoleh selama penelitian. Data sekunder ini diperoleh dari buku-buku serta referensi-referensi lainnya yang berkaitan dengan objek penelitian. Langkah ini dipakai sebagai landasan teoritis serta pedoman dalam menganalisa masalah.

3.9. Teknik Analisis