Teknik Pengolahan dan Penyajian Data Teknik Sampling Teknik Analisis

xxxvi Data sekunder didapat dari instansi terkait yang berhubungan dengan materi penelitian, seperti Badan Pusat Statistik, BAPPEDA, Perusahaan Daerah Air Minum, Kantor Kecamatan , Kelurahan, Dinas Kesehatan dan sebagainya. Jenis data biasanya data yang sudah jadi seperti jumlah penduduk, jumlah air terjual, kriteria teknis yang berlaku dalam perencanaan air bersih perkotaan, laporan-laporan hasil studi yang berkaitan dengan penyediaan air bersih. 6. Data Primer Data primer adalah data yang diperoleh langsung dari responden yakni berupa data dan informasi yang merupakan respon dari sejumlah pertanyaan yang diajukan kepada responden, atau data yang di dapat langsung dari lapangan.

1.6.4 Teknik Pengolahan dan Penyajian Data

Beberapa langkah yang perlu diperhatikan dalam pengolahan data adalah sebagai berikut : - Kompilasi data dilakukan melalui pengelompokan informasi hasil kuesioner sesuai dengan variabel dan parameter yang digunakan. - Analisis data dilakukan secara deskriptif berdasarkan hasil yang diperoleh di lapangan. Selanjutnya untuk mempermudah pemahaman terhadap data yang di dapat dari hasil survei dan hasil analisis akan disajikan dalam bentuk tabel, grafik maupun diagram, agar data dan informasi yang disajikan menjadi lebih informatif. xxxvii

1.6.5 Teknik Sampling

Teknik sampling adalah teknik pengambilan sampel yang akan digunakan dalam penelitian sehingga dapat dianggap mewakili seluruh populasi. Dalam penelitian ini teknik sampling yang digunakan adalah simple random sampling, sehingga setiap unsur dari keseluruhan populasi mempunyai kesempatan yang sama untuk dipilih sebagai sampel atau responden. Populasi dalam penelitian ini adalah penduduk yang tinggal di Kelurahan Sungai Jang Kecamatan Bukit Bestari Kota Tanjungpinang. Cara perhitungan jumlah sampel yang dikehendaki adalah: Dengan N: jumlah populasi sampel a: error estimate Dalam studi ini, nilai derajat kecermatan adalah 10, yang berarti tingkat kepercayaan studi yang diharapkan adalah sebesar 90. Dengan demikian, sampel yang diambil adalah sebesar: n = 13.694 . 13.694 x 0,1 2 + 1 = 99,32 responden ≈ 100 sampel

1.6.6 Teknik Analisis

1 2 + = Na N n xxxviii Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian terdiri dari dua jenis yaitu: 1. Teknik analissi deskriptif kualitatif, merupakan teknik analisis yang mentransformasikan data mentah ke dalam bentuk data yang mudah dimengerti dan ditafsirkan, serta menyusun, memanipulasi dan menyajikan data menjadi suatu informasi yang jelas Kusmayadi dan Sugiarto, 2000 dalam Salsabila, 2003: 45. Dalam penelitian ini, teknik analisis deskriptif kualitatif digunakan untuk menjelaskan informasi yang diperoleh dari hasir kuesioner dalam bentuk analisis kualitatif. 2. Teknik analisis dengan menggunkan tabel distribusi frekuensi, yaitu cara yang dilakukan untuk menjelaskan data hasil survey lapangan melalui tabel distribusi frekuensi sehingga dapat diolah menjadi diagram, gambar dan grafik yang dapat menjelaskan kondisi secara visual.

1.7 Sistematika Pembahasan