Capaian Sasaran 8 : Meningkatnya kualitas SDM aparatur Sekretariat Jenderal DPD RI.

Laporan Akuntabilitas Instansi Pemerintah Sekretariat Jenderal DPD RI Tahun 2012 73 Tabel 3.15 : Perbandingan realisasi Capaian kinerja Sasaran 7, Tahun 2010 sampai Tahun 2012. NO INDIKATOR KINERJA CAPAIAN KINERJA 2010 2011 2012 1 Opini BPK WTP WTP Dalam Proses 2 Nilai evaluasi SAKIP dari Kementerian PAN dan RB C CC Belum selesai dievaluasi Dari tabel 3.15 dapat dilihat bahwa kualitas akuntabilitas keuangan DPD RI pada tahun 2010 dan 2011 mendapatkan predikat WTP dan untuk nilai evaluasi SAKIP dari Kementerian PAN dan RB mengalami peningkatan penilaian dari C pada tahun 2010 menjadi CC pada tahun 2011. Sedangkan pada tahun 2012 hasilnya belum dapat diketahui karena masih dalam proses penilaian.

8. Capaian Sasaran 8 : Meningkatnya kualitas SDM aparatur Sekretariat Jenderal DPD RI.

Meningkatkan kualitas SDM aparatur Sekretariat Jenderal DPD RI merupakan kebijakan yang strategis dalam penyediaan sumber daya manusia yang memiliki kemampuan dan tanggung jawab dalam mendukung kegiatan DPD RI. Peningkatan kualitas SDM aparatur dilaksanakan melalui pendidikan dan pelatihan teknis, pendidikan dan pelatihan kepemimpinan, rintisan gelar serta pendidikan dan pelatihan di luar negeri yang diharapkan dapat meningkatkan kualitas dukungan terhadap lembaga DPD RI. Pada tahun 2012 diprogramkan peningkatan kualitas SDM aparatur melalui pendidikan dan pelatihan dengan capaian sebagaimana dapat dilihat pada Tabel 3.16. Laporan Akuntabilitas Instansi Pemerintah Sekretariat Jenderal DPD RI Tahun 2012 74 Tabel 3.16: Capaian Kinerja Sasaran 8, Meningkatnya kualitas SDM aparatur Sekretariat Jenderal DPD RI. NO INDIKATOR KINERJA TARGET REALISASI CAPAIAN 1 Persentase pegawai yang bersertifikat diklat teknis dari jumlah pegawai keseluruhan 100 100 100 2 Persentase pegawai yang memiliki kompetensi dan pendidikan kepemimpinan tingkat II, III, IV dari jumlah pejabat eselon Pim II : 90 Pim III : 85 Pim IV : 95 Pim II : 100 Pim III : 97 Pim IV : 100 111,1 114,1 105,2 3 Jumlah pegawai yang lulus rintisan gelar S1, S2, S3 S1 : 3 S2 : 53 S3 : 3 S1 : 0 S2 : 32 S3 : 0 60 4 Jumlah SDM aparatur Sekretariat Jenderal DPD RI yang mengikuti pelatihan di luar negeri 6 orang 10 orang 167 Pada tabel 3.16 dapat dilihat bahwa Capaian Kinerja Sasaran Meningkatnya kualitas SDM aparatur Sekretariat Jenderal DPD RI adalah sebagai berikut : 1. Indikator Persentase pegawai yang bersertifikat diklat teknis dari jumlah pegawai keseluruhan, telah tercapai realisasi 100 . Hal ini dikarenakan waktu pelaksanaan diklat teknis tidak bersamaan dengan persidangan DPD RI, sehingga pegawai yang ditugaskan dapat mengikuti diklat teknis dimaksud. Capaian target tersebut dapat mengurangi komplain anggota terhadap dukungan teknis administratif seperti keprotokolan, legal drafter, entry data, pengolahan surat, pengambilan gambar videofoto, penyusunan laporan keuangan, penyediaan sarana dan prasarana layanan rapatsidang. 2. Indikator Persentase pegawai yang memiliki kompetensi dan pendidikan kepemimpinan tingkat II, III, IV dari jumlah pejabat eselon, dapat direalisasikan melebihi target. Hal ini dikarenakan tersedianya pelaksanaan diklat Pim yang dapat disesuaikan dengan jadwal persidangan DPD RI. Jumlah pejabat eselon II sebanyak 9 orang seluruhnya telah mengikuti diklat pim II capaian 111,1 , Laporan Akuntabilitas Instansi Pemerintah Sekretariat Jenderal DPD RI Tahun 2012 75 pejabat eselon III sebanyak 35 orang, yang telah mengikuti diklat Pim III sebanyak 34 orang capaian 114,1 , sedangkan pejabat eselon IV sebanyak 79 orang, yang telah mengikuti diklat Pim IV sebanyak 77 orang capaian 105,2 . Dari capaian target tersebut telah meningkatkan kemampuan kepemimpinan para pejabat dalam membina pejabatstaf dibawahnya, meningkatnya sinergitas dengan unit kerja lain, penyelesaian tugas tepat waktu, serta memberikan saran dan pertimbangan kepada atasan. 3. Indikator Jumlah pegawai yang lulus rintisan gelar S1, S2, S3, terealisasi S1 : 0 capaian 0, S2 : 32 capaian 60 , S3 : 0 capaian 0, dari target yang ditetapkan yaitu S1 : 0, S2 : 53, S3 : 0. Hal ini dikarenakan :  Rintisan gelar S1 tidak ditargetkan karena memulai perkuliahan pada tahun 2009 akan diselesaikan selama 5 tahun dan akan selesai pada tahun 2014;  Rintisan gelar S2 pada tahun 2010 diikuti sebanyak 36 pegawai dengan jangka waktu pendidikan 2 tahun, pada tahun 2012 lulus sebanyak 32 pegawai dan 4 pegawai sedang dalam proses penyelesaian tesis dan akan diselesaikan pada tahun 2013;  Rintisan gelar S3 tidak ditargetkan karena memulai perkuliahan pada tahun 2009 akan diselesaikan selama 4 tahun dan akan selesai pada tahun 2013; Dari capaian target tersebut telah meningkatkan pengetahuan dan intelektualitas pegawai yang dapat mendukung kelancaran pelaksanaan tugas. 4. Indikator Jumlah SDM aparatur Sekretariat Jenderal DPD RI yang mengikuti pelatihan di luar negeri, yang difasilitasi oleh lembaga donor terealisasi 10 orang capaian 167 dari target yang ditetapkan yaitu 6 orang. Hal ini dikarenakan adanya penambahan alokasi yang diberikan oleh lembaga donor untuk mengikuti pelatihan di luar negeri, antara lain : kerjasama DPD RI dengan JICA Japan Laporan Akuntabilitas Instansi Pemerintah Sekretariat Jenderal DPD RI Tahun 2012 76 International Cooperation Agency, ITEC Indian Technical and Economic Cooperation, dan The Ministry of Commerce of the People’s Republic of China MOFCOM. Dari capaian target tersebut telah meningkatkan wawasan, pengetahuan dan kemampuan pejabatpegawai dibidang keparlemenan, teknologi informasi, legal drafting dan penganggaran. Untuk mengetahui peningkatan capaian tahun 2010, 2011 dan 2012 dapat dilihat pada Tabel 3.17 Tabel 3.17 : Perbandingan Capaian Sasaran 8 tahun 2010, tahun 2011 dan tahun 2012. NO INDIKATOR KINERJA CAPAIAN KINERJA 2010 2011 2012 1 Persentase pegawai yang bersertifikat diklat teknis dari jumlah pegawai keseluruhan 100 87,6 100 2 Persentase pegawai yang memiliki kompetensi dan pendidikan kepemimpinan tingkat II, III, IV dari jumlah pejabat eselon Pim II 97,1 Pim III 101,8 Pim IV 96,4 Pim II 97,1 Pim III 114,2 Pim IV 91,1 Pim II 111,1 Pim III 114,1 Pim IV 105,2 3 Jumlah pegawai yang lulus rintisan gelar S1, S2, S3 S1 : 0 S2 : 23,3 S3 : 25 S1: 0 S2: 17,8 S3: 0 S1 : 0 S2 : 60 S3 :0 4 Jumlah SDM aparatur Sekretariat Jenderal DPD RI yang mengikuti pelatihan di luar negeri 100 167 167 Dari tabel 3.17 terlihat meningkatnya kualitas SDM aparatur Sekretariat Jenderal DPD RI melalui indikator kinerja persentase pegawai yang mengikuti diklat teknis dari jumlah pegawai keseluruhan tahun 2012 yaitu capaian 100 . Indikator kinerja persentase pegawai yang memiliki kompetensi dan pendidikan kepemimpinan tingkat II, III, IV dari jumlah pejabat eselon pada tahun 2012 secara keseluruhan dapat diketahui sebagai berikut : dari Laporan Akuntabilitas Instansi Pemerintah Sekretariat Jenderal DPD RI Tahun 2012 77 tahun 2010 sampai tahun 2011 Diklatpim II persentasenya sama yaitu 97,1 peningkatan 0 , Diklatpim III semula 101,8 menjadi 114,2 peningkatan 12,4 dan Diklatpim IV semula 96,4 menjadi 91,1 turun 5,3 . Hal ini dikarenakan adanya kesempatan untuk mengikuti diklat tersebut, sehingga sangat mempengaruhi peningkatan indikator kinerja. Sedangkan tahun 2012 untuk Diklatpim II 111,1 peningkatan 14 dari semula 97,1 pada tahun 2011, Diklatpim III semula 114,2 pada tahun 2011, menjadi 114.1 penurunan 0,1 pada tahun 2012, penurunan persentase Diklatpim III dikarenakan dari jumlah 35 pejabat eselon III, sebanyak 34 pejabat sudah mengikuti Diklatpim III, sedangkan 1 orang pejabat eselon III belum mengikuti Diklatpim III. Untuk Diklatpim IV semula 91,1 pada tahun 2011, menjadi 105,2 peningkatan 14,1 pada tahun 2012. Sedangkan indikator kinerja jumlah pegawai yang lulus mengikuti pendidikan rintisan gelar untuk jenjang S1 pada tahun 2011 dan 2012 capaian kinerjanya masih 0 , karena pendidikan S1 baru dilaksanakan pada tahun 2009, sedangkan untuk jenjang pendidikan S2 pada tahun 2011 sebanyak 17,8 , pada tahun 2012 mengalami peningkatan menjadi 60 peningkatan 42,2 karena pegawai yang mendaftar pendidikan rintisan gelar S2 pada tahun 2010 telah lulus sebanyak 32 orang pada tahun 2012, sedangkan untuk jenjang pendidikan S3 pada tahun 2011 dan tahun 2012 belum terealisasi hal ini dikarenakan belum selesainya pegawai yang mengikuti pendidikan S3 yang dimulai pada tahun 2009. SDM aparatur Sekretariat Jenderal DPD RI yang mengikuti pelatihan di luar negeri pada tahun 2011 mengalami peningkatan dibandingkan dengan tahun 2010, hal ini karena adanya penambahan alokasi yang diberikan oleh lembaga donor untuk mengikuti pelatihan di luar negeri.

B. Akuntabilitas Keuangan Tahun 2012