Observasi Kondisi Sekolah Observasi Kelas

14

BAB II PERSIAPAN, PELAKSANAAN, DAN ANALISIS HASIL

A. Persiapan Kegiatan PPL

Sebelum diterjunkan ke lapangan, mahasiswa PPL terlebih dahulu melaksanakan serangkaian kegiatan persiapan yang meliputi kegiatan observasi kondisi sekolah, observasi kelas, pengajaran mikro microteaching, pembekalan PPL, dan persiapan mengajar. Berikut adalah rincian kegiatan persiapan yang dilaksanakan penyusun sebelum melaksanakan PPL di sekolah:

1. Observasi Kondisi Sekolah

Kegiatan observasi kondisi sekolah fokus kepada kondisi fisik sekolah dengan tujuan untuk mendapatkan gambaran mengenai sekolah yang akan dijadikan lokasi PPL. Kegiatan ini dilaksanakan secara perwakilan dari kelompok seperti yang dianjurkan dari pihak sekolah, kegiatan observasi kondisi sekolah ini dilaksanakan pada 20 Februari 2016. Observasi kondisi sekolah meliputi: a Pengamatan terkait letak dan lokasi gedung sekolah. b Pengamatan terhadap kondisi ruang kelas. c Pengamatan terhadap kelengkapan gedung dan fasilitas yang menunjang kegiatan pembelajaran. d Ketentuan – ketentuan yang harus diikuti oleh mahasiswa PPL selama melaksanakan PPL di SMA Negeri 11 Yogyakarta.

2. Observasi Kelas

Kegiatan observasi kelas dilaksanakan sebanyak dua kali yaitu observasi kelas X - i pada tanggal 12 Mei 2016 jam pembelajaran ke 3 dan 4 dengan materi membahas latihan soal persiapan ulangan akhir semester, yang kedua adalah observasi kelas XI IPA 3 pada tanggal 16 Mei 2016 jam pembelajaran ke 5 dan 6. Kegiatan observasi ini dilakukan dengan memperhatikan format observasi dari LPPMP. Hal – hal yang diamati selama melakukan observasi pembelajaran adalah: a Observasi perangkat pembelajaran yang saat ini digunakan di SMA Negeri 11 Yogyakarta. b Observasi kegiatan pembelajaran di kelas, berkaitan dengan cara guru membuka pelajaran, menyajikan materi, penggunaan Bahasa, pemanfaatan alokasi waktu, cara guru memotivasi siswa, teknik bertanya dan penguasaan kelas, penggunaan media pembelajaran, 15 bentuk dan cara evaluasi oleh guru pembimbing, serta cara guru pembimbing menutup kegiatan pembelajaran. c Observasi tidak hanya fokus pada hal – hal yang berkaitan dengan guru, namun mahasiswa juga melakukan observasi kaitannya dengan perilaku siswa di dalam maupun di luar kelas. Rincian lengkap hasil observasi pembelajaran di kelas terlampir pada lampiran 5. Setelah melaksanakan observasi pembelajaran di kelas diharapkan mahasiswa dapat memperolah gambaran bagaimana cara menciptakan suasana belajar mengajar yang baik di kelas sesuai dengan kondisi kelas masing-masing serta mengembangkan perangkat pembelajaran yang inovatif dengan tetap memperhatikan kondisi kelas.

3. Pengajaran Mikro microteaching