Parafrasa Kata Ulang Nomina

36a Atau, boleh pula motor BSA yang sangat hebat itu dicuri orang sekalian sehingga sore itu dia tak pergi ke toko obat, atau perusahaan yang membuat aspirin bangkrut sehingga di dunia ini tidak ada lagi aspirin. Parafrasa nominal bangkrut pada contoh 36a dapat menggantikan kata majemuk nominal gulung tikar pada contoh 36. Hal tersebut terjadi karena kata majemuk nominal gulung tikar 36 mempunyai makna ambruk, bangkrut, benjut, berantakan, boyak, bubar, hancur, jatuh, kolaps cak, jeblok, pailit, remuk, seman. Sugono, 2009: 210. Keberadaan parafrasa kata majemuk nominal juga terdapat pada contoh berikut. 37 Aku mau membeli air raksa, akan kukeraskan kalian berdua ini, lalu kutempel di dinding. Ayah, 2015: 314 37 Aku mau membeli merkurium, akan kukeraskan kalian berdua ini, lalu kutempel di dinding. Parafrasa nominal merkurium pada contoh 37a dapat menggantikan kata majemuk nominal air raksa pada contoh 37. Hal tersebut terjadi karena kata majemuk nominal air raksa 37 mempunyai makna merkurium Sugono, 2009: 10 Keberadaan parafrasa kata majemuk nominal juga terdapat pada contoh berikut. 38 Penjelajahan mereka dari Krui ke Tulang Bawang meliputi wilayah Lampung pesisir, Pubian, dan Abung dengan perbendaharaan kata yang berbeda. Ayah, 2015: 321 38a Penjelajahan mereka dari Krui ke tulang bawang meliputi wilayah lampung pesisir, Pubian, dan abung dengan kosakata yang berbeda. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI Parafrasa nominal kosakata pada contoh 38a dapat menggantikan kata majemuk nominal perbendaharaan kata pada contoh 38. Hal tersebut terjadi karena kata majemuk nominal perbendaharaan kata 38 mempunyai makna glosari, kosakata, leksikon, vokabuler Sugono, 2009: 76 Tabel 5. Parafrasa Kata Majemuk Nominal No Kata Majemuk Parafrasa 1 Anak Buah awak 2 Air raksa merkurium 3 Gulung tikar bangkrut 4 Perbendaharaan kata kosakata BAB III FAKTOR-FAKTOR PENYEBAB TERJADINYA PARAFRASA KATA NOMINAL

3.1 Pengantar

Hasil penelitian ini adalah beberapa faktor penyebab terjadinya parafrasa kata nominal dalam www.maribelajarbk.web.id, Novel Ayah karya Andrea Hirata yang terbit pada tahun 2015, dan Harian Kompas Minggu edisi Januari 2016. Faktor- faktor tersebut yaitu 1 pengaruh bahasa asing, 2 pengaruh bahasa daerah, 3 istilah khusus dan kata umum, 4 ragam sastra dan harian, dan 5 penghalusan makna

3.2 Pengaruh Bahasa Asing

Beberapa contoh parafrasa kata nominal yang ditemukan dapat dilihat pada subbab berikut.

3.2.1 Parafrasa Kata Nominal Model

Berikut contoh munculnya parafrasa kata nominal yang dipengaruhi oleh bahasa asing: 39 Baju itu merupakan model pakaian terbaru di butik kami. 39 Baju itu merupakan contoh pakaian terbaru di butik kami. Kata model pada contoh 39 berparafrasa dengan kata contoh pada contoh 39a. Kata model merupakan kata yang berasal dari bahasa Inggris yaitu „model‟ yang bermakna 1 model, jenis, 2 contoh dalam bentuk kecil, 3 orang atau hal yang pantas ditiru, teladan, 4 orang yang berpose untuk dilukis atau dipotret, 5 peragawan, peragawati, 6 orang yang serupa dengan Salim, 1990: 1194-1195. Kata model diserap dari bahasa Inggris ke dalam bahasa Indonesia dan lebih sering digunakan pada konteks-konteks kalimat tertentu. Hubungan parafrasa tersebut terjadi karena penggunaan dua bahasa yang berbeda.

3.2.2 Parafrasa Kata Nominal Restoran

Berikut contoh munculnya parafrasa kata nominal yang dipengaruhi oleh bahasa asing: 40 Restoran itu menyediakan menu andalan ikan bakar keju. 40a Rumah makan itu menyediakan menu andalan ikan bakar keju. Kata restoran pada contoh 40 berparafrasa dengan rumah makan pada contoh 40a. Kata restoran merupakan kata yang berasal dari bahasa Inggris yaitu „restaurant‟ yang bermakna restoran Salim, 2006: 1948. Rumah makan 40a dapat menggantikan kata restoran 40a karena mempunyai makna yang saling berhubungan. Meskipun mempunyai makna yang saling berhubungan, penggunaan kedua satuan lingual tersebut berbeda. Kata restoran lebih banyak digunakan pada tempat makan modern sedangkan rumah makan lebih sering dihubungkan dengan tempat- tempat makan trasional, contohnya „rumah makan PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI Padang‟. Hubungan parafrasa tersebut terjadi karena penggunaan dua bahasa yang berbeda.

3.2.3 Parafrasa Kata Nominal Drainase

Berikut contoh munculnya parafrasa kata nomina yang dipengaruhi oleh bahasa asing: 41 Banjir tidak lagi menjadi momok karena drainase terkontrol. Kompas, 3 Januari 2016: 10 41a Banjir tidak lagi menjadi momok karena saluran air terkontrol. Kata drainase pada contoh 41 berparafrasa dengan saluran air pada contoh 41a. Kata drainase merupakan kata yang berasal dari bahasa Prancis „drain‟ yang bermakna saluran kuras Labrousse, 1984: 711. Saluran air 41a dapat menggantikan kata drainase pada contoh 41 karena mempunyai makna yang saling berhubungan. Meskipun mempunyai makna yang saling berhubungan, saluran air pada contoh 41a lebih sering digunakan daripada kata drainase 41.

3.2.4 Parafrasa Kata Nominal Instruktur

Berikut contoh munculnya parafrasa kata nominal yang dipengaruhi oleh bahasa asing: 42 Panitia syukuran di desa kami mengundang instruktur tari tradisional dari Yogyakarta. 42a Panitia syukuran di desa kami mengundang pelatih tari tradisional dari Yogyakarta.