Metode dan Disain Penelitian

Margaretha Karolina S agala, 2014 Penerapan Pendekatan Scientific Melalui Model Problem Based Learning Untuk Peningkatan Eq, Sq, D an Hasil Belajar Instalasi Listrik D asar Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Pengaruh metode eksperimen ini dimaksudkan untuk mengetahui sejauh mana pengaruh variabel bebas, yaitu penggunaan pendekatan scientific melalui model Problem Based Learning terhadap variabel terikat, yaitu EQ, SQ, dan hasil belajar Instalasi Listrik Dasar. Suatu metode penelitian memiliki disain penelitian research design tertentu. Rancangan ini menggambarkan prosedur atau langkah-langkah yang harus ditempuh, waktu penelitian, sumber data dan kondisi seperti apa data dikumpulkan, serta dengan cara bagaimana data tersebut dihimpun dan diolah. Tujuan rancangan penelitian adalah melalui penggunaan metode penelitian yang tepat, dirancang kegiatan yang dapat memberikan jawaban yang teliti terhadap pertanyaan-pertanyaan penelitian. Disain yang digunakan dalam penelitian ini adalah disain pretest-posttest menggunakan kelompok kontrol tanpa penugasan random, karena bila digunakan penugasan random akan merusak kealamiahan situasi kelompok, sedangkan kealamiahan kelompok sangat penting dalam proses manipulasi variabel. Oleh sebab itu, pengelompokan subyek penelitian berdasarkan kelompok yang telah ada. Disain yang digunakan dalam penelitian dapat dilihat pada tabel berikut ini: Tabel 3.1. Disain Penelitian Kelompok Pretest Perlakuan Posttest Eksperimen E Q1 X Q2 Kontrol K Q3 Q4 Keterangan: E = Kelompok Eksperimen K = Kelompok Kontrol Q1= Pretest Kelompok Eksperimen Q2= Posttest Kelompok Eksperimen X = Perlakuan Menggunakan Pendekatan Scientific melalui Model Problem Based Learning Q3= Pretest Kelompok Kontrol Q4= Posttest Kelompok Kontrol Margaretha Karolina S agala, 2014 Penerapan Pendekatan Scientific Melalui Model Problem Based Learning Untuk Peningkatan Eq, Sq, D an Hasil Belajar Instalasi Listrik D asar Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Subyek penelitian diambil dalam kelompok kelas tanpa penugasan random karena peneliti tidak mungkin mengubah kelas yang telah ada sebelumnya, sehingga peneliti dapat menentukan subyek penelitian mana saja yang masuk ke dalam kelompok-kelompok dalam penelitian. Kegiatan yang pertama kali dilakukan adalah menentukan kelompok eksperimen dan kelompok kontrol dari sejumlah kelompok yang ada. Kemudian masing-masing kelompok diberikan pretest berupa tes kecerdasan EQ, kuesioner SQ, dan tes essay hasil belajar untuk mengetahui kemampuan awal siswa, lalu menghitung hasil pretest masing-masing kelompok tersebut. Setelah dilakukan uji normalitas dan homogenitas, peneliti melakukan uji dua buah rata-rata nilai pretest kedua kelompok tersebut. Uji dua buah rata-rata nilai pretest dari kelompok eksperimen dan pretest dari kelompok kontrol digunakan untuk mengetahui perbedaan dari kedua kelompok yang akan dibandingkan sehingga kedua kelompok tersebut memang layak untuk dijadikan sebagai kelompok penelitian. Selanjutnya diberikan perlakuan kepada kelompok eksperimen berupa pendekatan scientific melalui model Problem Based Learning, sedangkan pada kelompok kontrol digunakan pembelajaran konvensional tidak diberi perlakuan. Setelah selesai perlakuan, masing-masing perlakuan, yaitu kelompok eksperimen dan kelompok kontrol diberikan posttest berupa tes kecerdasan EQ, kuesioner SQ, dan tes essay hasil belajar untuk mengetahui EQ, SQ, dan hasil belajar Instalasi Listrik Dasar, kemudian peneliti menghitung hasil posttest masing-masing kelompok tersebut. Pada data hasil belajar dari posttest dilakukan uji normalitas dan homogenitas, setelah itu dilakukan uji dua buah rata-rata dari hasil posttest kedua kelompok.

B. Variabel dan Alur Penelitian

Variabel atau peubah dapat diartikan sebagai ciri dari individu, obyek, gejala, peristiwa yang oleh peneliti dimanipulasi atau diamati. Ada dua macam Margaretha Karolina S agala, 2014 Penerapan Pendekatan Scientific Melalui Model Problem Based Learning Untuk Peningkatan Eq, Sq, D an Hasil Belajar Instalasi Listrik D asar Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu variabel, yaitu variabel bebas dan variabel terikat. Variabel bebas adalah variabel perlakuan atau sengaja dimanipulasi dan diukur oleh peneliti untuk menentukan hubungan atau pengaruh gejala yang diamati atau disebut juga sebagai variabel penyebab yang mempengaruhi variabel lain. Variabel ini diberi notasi X. Variabel terikat adalah faktor yang diamati dan diukur untuk mengetahui efek dari variabel bebas atau disebut juga sebagai variabel akibat karena akan berubah apabila variabel bebas berubah. Variabel ini diberi notasi Y. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah: 1. Variabel bebas penyebab, yaitu pendekatan scientific melalui model Problem Based Learning. 2. Variabel terikat akibat, yaitu EQ, SQ, dan hasil belajar Instalasi Listrik Dasar.

Dokumen yang terkait

IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN BERBASIS KARAKTER MELALUI MODEL PROBLEM SOLVING DAN PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA

0 15 59

STUDI KOMPARATIF ANTARA MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING DAN MODEL PEMBELAJARAN TRADISIONAL DENGAN MEMPERHATIKAN MINAT BELAJAR SISWA TERHADAP HASIL BELAJAR EKONOMI (Studi Pada Siswa Kelas X SMA Negeri 12 Bandar Lampung Tahun Pelajaran 2011/2012

2 15 287

EFEKTIVITAS PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING (PBL) TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA ( Studi pada Siswa Kelas VII Semester Genap SMP Negeri 2 Way Seputih Tahun Pelajaran 2014/2015)

0 5 70

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING (PBL) TERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN (Studi Eksperimen pada Siswa Kelas X Semester Genap SMA Negeri 14 Bandar Lampung T.P 2014/2015)

0 7 59

PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING DALAM MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR PADA MATERI PASAR SASARAN SISWA KELAS X PEMASARAN 2 SMK N 9 SEMARANG (Studi Pada Tahun Ajaran 2015 2016)

0 8 163

PENINGKATAN SERVIS PANJANG BULUTANGKIS MELALUI MODEL PROBLEM BASED LEARNING

0 1 10

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PKn SISWA SEKOLAH DASAR Rosnah Guru SD Negeri 010 Ratu Sima Dumai Selatan rosnah641gmail.com ABSTRAK - PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING UNTUK MENINGKAT

0 1 10

PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING UNTUK PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS V SD 7 KLUMPIT KECAMATAN GEBOG KABUPATEN KUDUS

0 0 19

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE LEARNING TOGETHER (LT) DENGAN MEDIA SITUS PERADABAN DUNIA UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SEJARAH (Penelitian Tindakan Kelas pada Siswa Kelas X IIS 3 SMA Negeri 5 Surakarta Tahun Ajaran 2015/2016)

1 1 14

PENGARUH PENGGUNAAN PENDEKATAN SAINTIFIK MELALUI MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING DAN PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS 3 SD

0 0 17