Kesimpulan Saran Pengaruh Pengisian e-SPT PPH 21 Terhadap Tingkat Efektifitas Pengenaan Pajak PPH 21 Pada Wajib Pajak Karyawan Dalam Meningkatkan Kepatuhan Pajak (Studi Kasus di PT. Veritra Sentosa Internasional).

80 Universitas Kristen Maranatha BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

5.1. Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan mengenai pengaruh pengisian e-SPT X terhadap Tingkat Efektifitas Pengenaan Pajak PPH 21 Wajib Pajak karyawan dalam meningkatkan kepatuhan pajak Pada PT Veritra Sentosa Internasional Y maka penulis dapat menarik kesimpulan sebagai berikut :  Dengan adanya penyuluhan tata cara e-SPT dari kantor pajak penerapan e-SPT terhadap wajib pajak karyawan PT.Veritra Sentosa Internasional telah berjalan sesuai dengan peraturan, telah dimengerti dengan baik, tanpa terjadinya kendala dalam hal pengisian e-SPT PPH 21. hal ini ditunjukkan dengan lebih banyaknya jawaban setuju dan sangat setuju, yang didapat pada kuesioner. Yang berarti pengisian SPT PPH 21 menggunakan e-SPT e-Filling telah di mengerti dengan baik oleh karyawan-karyawan PT. Veritra Sentosa Internasional.  Berdasarkan penelitian pengisian e-SPT PPH 21 berpengaruh terhadap Tingkat Efektivitas Pengenaan Pajak PPH 21 Pada wajib pajak Karyawan dalam meningkatkan kepatuhan pajak dengan persentase pengaruh sebesar 30,9, sedangkan sisanya sebesar 69,1 dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diamati. Hal ini berarti e-SPT yang dapat di akses melalui internet dapat memudahkan wajib pajak dalam melaporkan laporan pajaknya sehingga wajib pajak terdorong untuk melaporkan laporan pajaknya. Yang berarti pengenaan pajak dalam penelitian ini adalah PPH 21 wajib pajak karyawan 81 Universitas Kristen Maranatha telah berjalan dengan efektif sehingga kepatuhan akan pajak pelaporan pajak meningkat.

5.2. Saran

Berdasarkan hasil penelitian dan kesimpulan yang telah dipaparkan, penulis akan mengajukan saran-saran dengan harapan dapat bermanfaat bagi semua pihak yang berkepentingan yaitu: 1. PT Veritra Internasional Sentosa agar : Memberikan arahan dan dorongan agar tidak hanya sebagian karyawan yang memiliki NPWP saja yang setuju dan secara sukarela menggunakan e-SPT, tetapi seluruh karyawan yang telah mempunyai NPWP baik karyawan lama, maupun karyawan baru. Untuk melakukan pengisian SPT melalui e-SPT. 2. Dirjen Pajak Lebih proaktif dalam memberikan penjelasan, penyuluhan dan bimbingan agar seluruh wajib pajak sadar, jujur dan taat dalam melakukan pembayaran dan pelaporan pajaknya tepat waktu, meningkatkan sistem e-SPT agar dapat lebih mudah digunakan kapan saja dan dimana saja. 3. Peneliti selanjutnya Penelitian ini menggunakan variable independen pengisian e-SPT PPH 21 yang mempengaruhi tingkat efektifitas pengenaan pajak PPH 21 pada wajib pajak karyawan pada PT. Veritra Sentosa Internasional, diharapkan peneliti berikutnya untuk menganalisis variabel independen lainnya yang dapat mempengaruhi tingkat efektifitas pengenaan pajak PPH 21 pada wajib pajak karyawan dalam meningkatkan kepatuhan pajak, dan memperluas wilayah sampel penelitian untuk mendapatkan hasil penelitian dengan tingkat generalisasi yang lebih tinggi. 82 Universitas Kristen Maranatha

5.3. Keterbatasan Penelitian

Dokumen yang terkait

Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi Dalam Menghitung Dan Melunasi Pajak Penghasilan Pasal 25 / 29 Sesuai Sistem Self Assessment Di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Medan Timur

1 107 57

Perhitungan Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 21 Terhadap Karyawan pada PT. Sunindo Varia Motor Gemilang – SUZUKI

6 84 54

Prosedur Penghitungan Pemotongan Pajak Penghasilan (PPh PASAL 21) Atas Pegawai Tetap (Studi Penelitian : PT.Rajawali Nusindo Medan)

6 159 62

Evaluasi Kepatuhan Wajib Pajak dan Penerimaan Pajak Sebelum dan Sesudah Uji Coba Penataan Tugas dan Fungsi Account Representative di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Medan Timur

2 35 88

Sistem Pemotongan Dan Perhitungan Pajak Penghasilan (Pph) Pasal 21 Atas Pegawai Negeri Sipil (Studi Kasus Pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Lubuk Pakam)

0 75 63

Analisa Tingkat Kepatuhan Wajib Pajak Dalam Menyampaikan Surat Pemberitahuan Pajak Penghasilan (SPT PPh) Orang Pribadi di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Medan Barat

0 57 56

Pengaruh Kesalahan dalam Pengisian Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan Pajak Penghasilan (PPH) 21 Wajib Pajak Orang Pribadi Karyawan Bank Swasta di Wilayah Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Cianjur terhadap Penerimaan Pajak PPH 21 Kota Cianjur.

0 0 19

Pengaruh Penerapan e-SPT PPh terhadap Kepatuhan Wajib Pajak: Survei terhadap Wajib Pajak Badan pada KPP Madya Bandung.

0 2 22

Peranan Sanksi PPH Pasah 21 pada Wajib Pajak, Dalam Meningkatkan Ketaatan Wajib Pajak dalam Melaksanakan PPH Pasal 21 (Studi Kasus pada KPP PRATAMA SUMEDANG).

0 0 23

Pengaruh Pemeriksaan Pajak Terhadap Tingkat Kepatuhan Wajib Pajak dalam Rangka Pemenuhan Kewajiban PPH Pasal 21 Studi Kasus Pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Bandung Tegallega.

0 0 31