DATA RESPONDEN KEGIATAN KOMUNIKASI DAN PARTISIPASI DONOR DARAH SUKARELA

commit to user

BAB III PENYAJIAN DATA

A. DATA RESPONDEN

Dalam Bab III ini akan dideskripsikan mengenai KEGIATAN KOMUNIKASI DAN PARTISIPASI DONOR DARAH SUKARELA Studi Korelasi Antara Aktivitas Mahasiswa Dalam Mengikuti Kegiatan Komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI Cabang Kota Surakarta Dengan Partisipasi Mahasiswa FISIP UNS Sebagai Pendonor Darah Sukarela yang didasarkan pada hasil kuesioner yang telah dibagikan kepada Mahasiswa FISIP UNS. Dalam penelitian ini, terdapat variabel independen, variabel perantara, dan variabel dependen yang akan disajikan, yaitu terdiri dari variabel Aktivitas Mahasiswa dalam mengikuti Kegiatan Komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI Cabang Kota Surakarta variabel independen, variabel Pemahaman Materi Sosialisasi Donor Darah variabel perantara, dan variabel Partisipasi mahasiswa FISIP UNS sebagai pendonor darah sukarela variabel dependen. Di dalam meyebarkan kuesioner kepada responden terpilih yang berjumlah 96 mahasiswa dari 2.304 mahasiswa FISIP UNS, sengaja peneliti menanyakan beberapa pertanyaan dasar sebagai sarana pendataan responden. Pertanyaan- pertanyaan tersebut adalah : 1 Apakah saudara tahu tentang donor darah? commit to user 2 Apakah saudara mengetahui jika di kampus saudara diadakan kegiatan komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI cabang kota Surakarta yaitu sosialisasi donor darah? 3 Apakah saudara pernah mengikuti kegiatan komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI cabang kota Surakarta yaitu sosialisasi donor darah? Dari tiga pertanyaan di atas, didapat hasil sebagai berikut: 1 Apakah saudara tahu tentang donor darah? Dalam menanyakan responden tahu tentang donor darah atau tidak, terdapat dua pilihan jawaban yang dikoding ke dalam program SPSS 13 for Windows yakni kode 2 untuk jawaban ”Tahu” dan kode 1 untuk jawaban ”Tidak Tahu”. Berikut data yang telah diperoleh : Tabel : III.1 Apakah Responden Tahu Tentang Donor Darah? KATEGORI FREKWENSI PERSENTASE Tahu Tidak Tahu Total 96 96 100 100 Sumber : Pertanyaan no. 6 Dari pertanyaan di atas terdapat hasil bahwa semua responden yang terpilih tahu tentang donor darah. Hal ini dibuktikan dengan 96 orang responden menjawab Tahu pada pertanyaan “Apakah saudara tahu tentang donor darah?” commit to user 2 Apakah saudara mengetahui jika di kampus saudara diadakan kegiatan komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI cabang kota Surakarta yaitu sosialisasi donor darah? Dari hasil penyebaran kuesioner terhadap 96 responden, maka didapat data berikut: Tabel : III.2 Apakah Responden Tahu Adanya kegiatan komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI cabang kota Surakarta yaitu sosialisasi donor darah Di Kampus? KATEGORI FREKWENSI PERSENTASE Tahu Tidak Tahu Total 96 96 100 100 Sumber: Pertanyaan no. 7 Dalam pemberian koding pada alat SPSS 13 for Windows, peneliti memberikan kode 2 untuk jawaban Tahu, kode 1 untuk jawaban Tidak Tahu. Dari tabel di atas dapat diketahui bahwa semua responden sebanyak 96 orang tahu tentang diadakannya kegiatan komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI cabang kota Surakarta yaitu sosialisasi donor darah di kampus, karena dari pihak penyelenggara sudah menyebar poster atau pemberitahuan di sekitar kampus yang akan diadakannya sosialisasi donor darah serta kegiatan donor darah itu sendiri. 3 Apakah saudara pernah mengikuti kegiatan komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI cabang kota Surakarta yaitu sosialisasi donor darah? commit to user Dalam pemberian koding pada alat SPSS 13 for Windows, peneliti memberikan kode 2 untuk jawaban Pernah dan kode 1 untuk jawaban Tidak Pernah. Dari hasil penyebaran kuesioner terhadap 96 responden, maka didapat data sebagai berikut: Tabel : III.3 Apakah Responden Pernah Mengikuti kegiatan komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI cabang kota Surakarta yaitu sosialisasi donor darah? KATEGORI FREKWENSI PERSENTASE Pernah Tidak Pernah Total 42 54 96 43,8 56,3 100 Sumber: Pertanyaan no. 8 Dari tabel hasil pengolahan SPSS di atas, diketahui bahwa sebanyak 54 responden atau 56,3 termasuk pada kelompok tidak pernah mengikuti sosialisasi. Hal ini disebabkan karena kesibukan masing-masing mahasiswa yang berbeda-beda dan lebih memilih tidak mengikuti sosialisasi, karena dianggapnya acara tersebut membosankan dan adanya pobhia terhadap darah dan jarum suntik, yang menyebabkan mahasiswa enggan untuk donor darah. dan sebanyak 42 responden atau 43,8 termasuk kelompok yang pernah mengikuti sosialisasi. Hal ini dapat mempengaruhi apakah responden jadi paham dan akhirnya tertarik untuk ikut donor darah setelah mengikuti sosialisasi donor darah dari PMI. commit to user B. VARIABEL INDEPENDEN : AKTIVITAS MAHASISWA DALAM MENGIKUTI KEGIATAN KOMUNIKASI PENCARI PELESTARI DONOR DARAH SUKARELA P2D2S PMI CABANG KOTA SURAKARTA. Dalam variabel ini terbagi menjadi 4 pernyataan yang berhubungan dengan aktivitas mahasiswa dalam mengikuti kegiatan komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI cabang kota Surakarta, yaitu sosialisasi donor darah. Seperti yang dijelaskan pada bab pendahuluan, ada 4 indikator yang mendukung adanya penelitian ini dalam variabel independen. Indikator tersebut antara lain di bawah ini : 1. Frekuensi responden mengikuti kegiatan komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI Cabang Kota Surakarta yaitu sosialisasi donor darah. 2. Lamanya responden dalam mengikuti kegiatan komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI Cabang Kota Surakarta yaitu sosialisasi donor darah. 3. Konsentrasi responden mengikuti komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI Cabang Kota Surakarta yaitu sosialisasi donor darah. 4. Pengaruh penjelasan sosialisasi donor darah PMI terhadap responden untuk berpartisipasi sebagai pendonor darah sukarela. commit to user 1. Frekuensi dalam mengikuti kegiatan komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI Cabang Kota Surakarta yaitu sosialisasi donor darah. Responden dalam penelitian ini ditentukan mereka yang melakukan aktivitas dalam mengikuti kegiatan komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI Cabang Kota Surakarta yaitu sosialisasi donor darah, inilah yang menjadi objek penelitian. Untuk dapat mengetahui tingkat frekuensi responden dalam mengikuti kegiatan komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI Cabang Kota Surakarta yaitu sosialisasi donor darah., maka diberi pertanyaan no 9 dan 10. Berikut adalah tabel penilaian dari responden : Tabel : III.4 Tingkat Keaktifan Responden Dalam Mengikuti kegiatan komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI Cabang Kota Surakarta yaitu sosialisasi donor darah. KATEGORI FREKWENSI PERSENTASE Rendah Sedang Tinggi Total 49 44 3 96 51 45,8 3,1 100 Sumber: pertanyaan no.9 Dari data di atas diketahui bahwa 49 orang atau 51 menjawab tidak pernah terhadap pernyataan no.9 di kuesioner peneliti dan termasuk kategori rendah dengan nilai 1. Sebanyak 44 orang menjawab kadang-kadang atau sebesar 45,8 yang merupakan kategori sedang dengan nilai 2 dan 3 orang menjawab pernah atau 3,1 yang termasuk kategori tinggi dengan nilai 3. Dari data tersebut commit to user dapat dilihat bahwa mayoritas mahasiswa tidak pernah mengikuti mengikuti kegiatan komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI Cabang Kota Surakarta yaitu sosialisasi donor darah. Hal ini dikarenakan kesibukan masing-masing mahasiswa yang berbeda, jadi ada yang bisa ikut dan ada yang tidak bisa ikut. Hal ini jadi pertimbangan untuk pihak penyelenggara untuk lebih gencar dalam memberikan informasi akan sosialisasi donor darah, supaya lebih banyak lagi pesertanya. Tabel : III.5 Frekuensi dalam mengikuti kegiatan komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI Cabang Kota Surakarta yaitu sosialisasi donor darah. KATEGORI FREKWENSI PERSENTASE Rendah Sedang Tinggi Total 53 40 3 96 55,2 41,7 3,1 100 Sumber: pertanyaan no.10 Dari perolehan hasil pada tabel di atas menjelaskan bahwa frekuensi responden dalam mengikuti kegiatan komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI Cabang Kota Surakarta adalah sebesar 55,2 atau 53 orang yang menjawab Tidak Pernah dan termasuk kategori rendah dengan nilai 1. Sebesar 41,7 atau 40 orang yang menjawab kadang-kadang, termasuk kategori sedang dengan nilai 2 dan sisanya 3,1 atau 3 orang yang menjawab sering, termasuk kategori tinggi dengan nilai 3. commit to user 2. Lamanya responden mengikuti kegiatan komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI Cabang Kota Surakarta yaitu sosialisasi donor darah. Setelah responden melewati tahap orientasi kognitif dalam kuesioner yang diajukan oleh peneliti, selanjutnya 96 responden tersebut menjawab pernyataan- pernyataan yang dilontarkan peneliti pada nomor 11. Berikut adalah tabel penilaian dari responden untuk nomor 11. Tabel : III.6 Intensitas Mengikuti kegiatan komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI Cabang Kota Surakarta yaitu sosialisasi donor darah KATEGORI FREKWENSI PERSENTASE Rendah Sedang Tinggi Total 53 34 9 96 55,2 35,4 9,4 100 Sumber: pertanyaan no.11 Berdasarkan penghitungan jawaban no. 11, seperti yang tertera pada tabel bahwa pada pernyataan ini 53 orang atau 55,2 responden menyatakan tidak pernah mengikuti sosialisasi dari awal sampai akhir, termasuk kategori rendah dengan nilai 1. Hal ini bisa terjadi, karena responden merasa bosan dengan penjelasan fasilitator, sehingga responden lebih memilih meninggalkan ruangan untuk menghilangkan kebosanannya. Sebesar 35,4 atau 34 responden menyatakan kadang-kadang sampai akhir, kadang tidak dan termasuk ke dalam kategori sedang dengan nilai 2. Dan sisanya menjawab selalu sampai akhir dengan jumlah 9 orang atau 9,4 dan termasuk ke dalam kategori tinggi dengan nilai 3. commit to user 3. Tingkat konsentrasi responden dalam mengikuti kegiatan komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI Cabang Kota Surakarta yaitu sosialisasi donor darah. Terdapat satu pernyataan yang mengindikasikan motif identitas personal pada kuesioner yang diajukan peneliti kepada 96 responden. Tabel : III.7 Tingkat Konsentrasi Responden Dalam Mengikuti Kegiatan Komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI Cabang Kota Surakarta Yaitu Sosialisasi Donor Darah. KATEGORI FREKWENSI PERSENTASE Rendah Sedang Tinggi Total 49 36 11 96 51 37,5 11,5 100 Sumber: pertanyaan no.12 Dari hasil tabel di atas apabila diamati secara seksama, distribusi jawaban para responden terahadap pernyataan ”Selama dalam sosialisasi dengan presentasi, apakah saudara menaruh perhatian penuh terhadap penjelasan dari fasilitator?” cukup beragam ke tiga skala. Yang pertama 51 atau 49 orang menjawab kurang memperhatikan dengan seksama karena sambil melakukan aktivitas lain. Yang kedua 37,5 atau 36 orang menjawab memperhatikan informasi tertentu saja. Dan yang terakhir 11,5 atau 11 orang menjawab mengikuti sosialisasi donor darah dengan penuh perhatian tanpa melakukan aktivitas lain. commit to user 4. Pengaruh penjelasan Kegiatan Komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI Cabang Kota Surakarta Yaitu Sosialisasi Donor Darah. Yang terakhir dari variabel ini, terdapat satu pertanyaan yang menyatakan pengaruh penjelasan dari Kegiatan Komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI Cabang Kota Surakarta Yaitu Sosialisasi Donor Darah. Masih seperti yang sebelumnya, pertanyaan di bagikan dalam bentuk kuesioner kepada 96 responden, dan datanya sebagai berikut : Tabel : III.8 Tingkat Pengaruh Penjelasan Fasilitator Dalam Kegiatan Komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI Cabang Kota Surakarta Yaitu Sosialisasi Donor Darah KATEGORI FREKWENSI PERSENTASE Rendah Sedang Tinggi Total 25 54 17 96 26 56,3 17,7 100 Sumber: pertanyaan no.13 Dari tabel di atas diketahui bahwa, 26 atau 25 responden menjawab tidak tertarik yang termasuk dalam kategori rendah, karena responden merasa bosan dengan apa yang disampaikan oleh fasilitator. Berikutnya diketahui sejumlah 56,3 atau 54 orang menjawab cukup tertarik yang termasuk kategori sedang, hal ini bisa disebabkan karena adanya rasa ingin tahu responden yang tidak terlalu besar dan menghargai apa yang telah disampaikan fasilitator, sehingga responden memutuskan untuk tetap mengikuti sosialisasi walaupun commit to user menurut mereka cukup menarik. Dan yang terakhir sebanyak 17,7 atau 17 orang menjawab sangat tertarik yang termasuk dalam kategori tinggi. Total Nilai Variabel Aktivitas mahasiswa dalam mengikuti Kegiatan Komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI Cabang Kota Surakarta Yaitu Sosialisasi Donor Darah Berdasarkan 5 pertanyaan yang diajukan kepada responden nilai-nilai tersebut klasifikasinya. Langkah pertama yang ditempuh untuk klasifikasi adalah dengan mencari besarnya range jarak pengukuran. Interval = kelas range = 15-5 3 = 3,33 Hasil interval adalah 3,33 dibulatkan 3 Tabel : III.9 Total Nilai Variabel Aktivitas mahasiswa dalam mengikuti Kegiatan Komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI Cabang Kota Surakarta Yaitu Sosialisasi Donor Darah No. Kategori Total Nilai Jumlah Prosentase 1 Tinggi 12 x ≤ 15 11 11,46 2 Sedang 8 x ≤ 11 48 50 3 Rendah 4 x ≤ 7 37 38,54 Total 96 100 Sumber : Pertanyaan no.9, 10, 11, 12, 13 commit to user Dari tabel III.9 di atas dapat disimpulkan bahwa Aktivitas mahasiswa dalam mengikuti Kegiatan Komunikasi Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela P2D2S PMI Cabang Kota Surakarta Yaitu Sosialisasi Donor Darah termasuk dalam kategori sedang yaitu mencapai 61,46 atau 59 orang dari 96 responden. Hal ini berarti bahwa hasrat atau keinginan responden untuk mengikuti sosialisasi donor darah melalui presentasi dan brosur itu tergolong sedang.

C. VARIABEL PERANTARA : PEMAHAMAN MATERI SOSIALISASI DONOR DARAH