Analisis Perkembangan Budaya Analisis Perkembangan Demograf

Dengan memperhatikan kondisi lingkungan strategis sekolah tersebut maka kita harus segera memperhatikan, memanfaatkan dan mengambil keputusan yang tepat agar dapat mengelola dan mengembangkan pendidikan seperti yang kita harapkan. Kita perlu segera menyusun strategi yang tepat, inovatif, dan kreatif untuk meningkatkan mutu pendidikan kita, dan peningkatan mutu layanan pendidikan.

2. Analisis Perkembangan Budaya

Menyangkut perkembangan budaya tahun 20102011, maka ada beberapa permasalahan yang mungkin akan dihadapi, diantaranya adalah sebagai berikut : a. Lunturnya nilai-nilai luhur, kehidupan seni, bahasa dan sastra adat dan tradisi. b. Rendahnya minat masyarakat untuk mengunjungi museum, disamping belum termuat dalam kurikulum pendidikan sekolah. c. Kurang menariknya tampilan koleksi museum yang disajikan. d. Kurangnya regenerasi dan SDM di bidang pelestarian seni budaya. e. Belum optimalnya fasilitasi terhadap apresiasi seni budaya dari masyarakat. f. Infrastruktur kebudayaan belum memenuhi standar nasional. Sekolah sebagai pusat budaya mempunyai peranan strategis untuk mengatasi permasalahan-permasalahan di atas, melalui fungsinya sebagai penyelenggara pendidikan. Usaha nyata yang dapat dilakukan adalah dengan pengembangan pembelajaran budaya, terutama keunggulan budaya lokal. Melalui usaha ini budaya lokal dapat diwariskan kepada generasi saat ini, bahkan dengan kreativitasnya yang tinggi keunggulan budaya lokal tersebut dapat dikembangkan menjadi berakses global.

3. Analisis Perkembangan Demograf

Laju pertumbuhan penduduk mempunyai hubungan timbal balik dengan laju perkembangan, kemajuan dan kualitas pendidikan. Pada RKS - RKAS SMP NEGERI 2 DOKO 20122013 - 5 - daerah yang perkembangan bidang pendidikannya lebih maju, kesadaran untuk melakukan pendewasaan usia perkawinan lebih tinggi, termasuk pula kesadarannya untuk melakukan program keluarga berencana. Keberhasilan keluarga berencana akan dapat menekan laju pertumbuhan penduduk menjadi lebih rendah. Karenanya maka Program Keluarga Berencana dicanangkan oleh Pemerintah. Program ini pada giliranya akan berdampak positif bagi meningkatnya taraf hidup dan kesejahteraan penduduk, sehingga akan meningkatkan pula daya beli masyarakat, termasuk daya beli mereka terhadap produk pendidikan, untuk mempersiapkan mereka memasuki lapangan kerja yang relevan. Semakin tingginya mutu pendidikan mempengaruhi pula terjadinya peningkatan pendidikan dalam bidang kesehatan dan keselamatan ibu dan anak. Dari sisi ini akan berdampak positif bagi kualitas kesehatan dan kecerdasan anak, yang dalam jangka panjang akan memberikan kontribusi yang significant dalam rangka menghasilkan input SDM yang berkualitas.

4. Analisis Perkembangan Geografs