Perumusan Masalah Hipotesis Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

Roimanchon Saragih : Analisis Pengaruh Angka Beban Tanggungan Hidup Dan Jumlah Rekening Tabungan Terhadap Perilaku Tabungan Masyarakat Di Sumatera Utara, 2009. USU Repository © 2009

1.2. Perumusan Masalah

Berdasarkan uraian di atas maka permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini antara lain: 1. Bagaimana pengaruh angka beban tanggungan hidup penduduk terhadap perilaku tabungan masyarakat di Sumatera Utara ? 2. Bagaimana pengaruh jumlah rekening tabungan terhadap perilaku tabungan masyarakat di Sumatera Utara ?

1.3. Hipotesis

Hipotesis adalah jawaban sementara terhadap permasalahan yang ada, dimana kebenarannya masih perlu dikaji dan diteliti melalui data yang terkumpul serta melihat hasil-hasil penelitian sebelumnya maka disusun hipotesis sebagai berikut: 1. Angka beban tanggungan hidup penduduk memiliki hubungan yang negatif terhadap perilaku tabungan masyarakat di Sumatera Utara. 2. Jumlah rekening tabungan memiliki hubungan positif terhadap perilaku tabungan masyarakat di Sumatera Utara.

1.4 Tujuan Penelitian

Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah: 1. Untuk mengetahui seberapa besar pengaruh angka beban tanggungan hidup penduduk terhadap perilaku tabungan masyarakat di Sumatera Utara. Roimanchon Saragih : Analisis Pengaruh Angka Beban Tanggungan Hidup Dan Jumlah Rekening Tabungan Terhadap Perilaku Tabungan Masyarakat Di Sumatera Utara, 2009. USU Repository © 2009 2. Untuk mengetahui seberapa besar pengaruh jumlah rekening terhadap perilaku tabungan masyarakat di Sumatera Utara.

1.5. Manfaat Penelitian

Adapun manfaat yang di peroleh dari penelitian ini adalah: 1. Sebagai bahan studi dan tambahan ilmu tambahan bagi mahasiswa Fakultas Ekonomi terutama mahasiswa Departemen Ekonomi Pembangunan. 2. Sebagai masukan bagi kalangan akademis yang dan peneliti yang tertarik untuk membahas topik yang sama. 3. Sebagai proses pembelajaran dan penambah wawasan ilmiah penulis dalam disiplin ilmu yang penulis tekuni. 4. Sebagai bahan masukan bagi lembaga perbankan untuk dapat meningkatkan kinerja lembaga tersebut dengan melihat kondisi dan perilaku masyarakat yang akan menjadi nasabah. Roimanchon Saragih : Analisis Pengaruh Angka Beban Tanggungan Hidup Dan Jumlah Rekening Tabungan Terhadap Perilaku Tabungan Masyarakat Di Sumatera Utara, 2009. USU Repository © 2009 BAB II TINJAUAN TEORITIS

2.1. Perilaku Menabung Masyarakat