Penelitian Sebelumnya LANDASAN TEORI

26

2.4 Penelitian Sebelumnya

Beberapa penelitian untuk pendukung keputusan menggunakan teknik fuzzy dilakukan oleh Suwandi 2011, Solikin 2011, Iswari 2005, Simorangkir 2011, Sari 2010, Rahman 2011, Harmoko 2012, Mariyansari 2011. Secara ringkas dapat dilihat dalam Tabel 2.3 di bawah ini: Tabel 2.3 Penelitian Pendukung Keputusan Menggunakan Teknik Fuzzy No. Judul Tahun Peneliti KelebihanKekurangan 1. Aplikasi sistem Inferensi Fuzzy Metode Sugeno dalam Memeperkirakan Produksi Air Mineral dalam Kemasan. 2011 Suwandi, Mohammad Isa Irawan, Imam Mukhlash Kelebihan: sistem yang dibuat dapat memperkirakan jumlah produksi dan membuat simulasi model FIS metode Sugeno menggunakan matlab. Kekurangan: parameter yang digunakan masih sedikit dan disarankan untuk mengkaji lebih dalam parameter-parameter yang berpengaruh terhadap jumlah permintaan. 2. Aplikasi Logika Fuzzy dalam Optimasi Produksi Barang Menggunakan Metode Mamdani dan Metode Sugeno. 2011 Fajar Solikin, Caturiyati, Hartono Kelebihan: - Kekerangan: variable yang digunakan hanya 2 yaitu permintaan barang dan persediaan barang. 3. Alat Bantu Sistem Inferensi Fuzzy Metode Sugeno Orde Satu. 2005 Lizda Iswari dan Fathul Wahid Kelebihan: pengujian sistem dilakukan terhadap 2 buah sistem operasi, yaitu: red Hat 9.0 dan windows 98. Hasil pengujian menunjukkan sistem dapat menjalankan semua fungsi program dengan baik. sehingga dapat disimpulkan bahwa sistem inferensi fuzzy metode Sugeno merupakan salah aplikasi yang multiplatform. Universitas Sumatera Utara 27 No. Judul Tahun Peneliti KelebihanKekurangan Kekurangan: kamampuan sistem hanya dapat menerima satu kata string penamaan variable 1. Pemakaian array statis, sistem hanya menyediakan 100 fuzzy set, yaitu hanya mampu membangun sistem dengan jumlah data variable input, fungsi output dan aturan maksimal 100 buah. Antarmuka sistem hanya berbasiskan mode teks, sehingga kurang user friendlydibanding sistem berbasis GUI. Pengelolaan data masukan hanya ditujukan kepada data bilangan baik integer atau floatred, sistem tidak memproses data masukan stringcharacter. 4. Implementasi Sistem Pendukung Keputusan Investasi Perumahan dengan Metode Sugeno orde nol. 2011 Sabrina Pratiwi Simorangkir Kelebihan:- Kekurangan: variable yang digunakan masih sedikit dan sisarankan menambah variable lain seperti kondisi lingkungan dan sarana transportasi. 5. Prediksi Cuaca Berbasis Logika Fuzzy untuk Rekomendasi Penerbangan di Bandar Udara Haji Fisabilillah. 2008 Nur Endah Sari, Dr. Edi Sukirman, S.Si., MM. Kelebihan:- Kekurangan: variable yang digunakan masih terlalu sedikit, perlu ditambahkan variable yang lain yang mempengaruhi jarak pandang dan angin buritan seperti keadaan cuaca berupa kabut, halimun, udara kabur, dan arah angin untuk mendapatkan nilai keakuratan yang lebih baik untuk rekomendasi kelayakan penerbangan. 6. Peenerapan Metode Ginanajar Abdul - Universitas Sumatera Utara 28 No. Judul Tahun Peneliti KelebihanKekurangan Tsukamoto Logika Fuzzy dalam Sistem Pendukung Keputusan untuk Menentukan Jumlah Produksi Barang Berdasarkan Data Persediaan dan Jumlah Permintaan. 2011 Rahman 7. Prototipe Model Prediksi Peluang Kejadian Hujan Menggunakan Metode Fuzzy Lojic Tipe Mamdani dan Sugeno. 2012 Iis Widya Harmoko, Najori AZ Kelebihan: teknik pemodelan prediksi cuaca yang digunakan adalah FIS fuzzy Inference system. Model FIS menghasilkan persentase kesalahan yang lebih rendah dibandingkan dengan regresi. Dari salah satu perbandingan tersebut dapat disimpulkan bahwa metode fuzzy dapat memebrikan hasil yang sama seperti pada model yang digunakan sebelumnya yaiotu regresi. Namun metode ini memeiliki keuntungan dalam analisis untuk memahami dan berinteraksi dengan model yang menggunakan aturan fuzzy Kekurangan: - 8. Estimasi Penjualan Suku Cadang Mobil Menggunakan Fuzzy Sugeno Nurina Mariyansari, Arna Friza, Dwi Kurnia Basuki Kelebihan: sistem yang dibuat dapat membantu perusahaan dalam membuat keputusan untuk menentukan jumlah barang yang harus dibeli meramalkan setiap bulan agar persediaan barang digudang tetap stabil Kekurangan: variable yang digunakan masih sedikit Universitas Sumatera Utara 29 Dari penelitian yang sudah dilakukan sebelumnya, penulis melihat kegunaan teknik fuzzy dalam pendukung keputusan. Dalam hal ini penulis menggunakan metode fuzzy Sugeno dalam perancangan sistem Pendulung Keputusan Penentuan Penyakit Tuberkulosis dimana suatu nilai rata-rata dihitung dalam bagian aturan fuzzy IF-THEN. Universitas Sumatera Utara

BAB 3 ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM

Bab ini secara garis besar membahas analisis metode Sugeno pada sistem dan tahap- tahap yang akan dilakukan dalam perancangan sistem yang akan dibangun.

3.1 Identifikasi Masalah

Tuberkulosis Paru atau TB Paru adalah salah satu penyakit menular yang disebabkan oleh basil Mikrobakterium Tuberkulosis. TB Paru merupakan salah satu penyakit saluran pernafasan bagian bawah. Di Indonesia, penyakit ini merupakan salah satu penyakit infeksi terpenting . Menurut Zulkifli 2006 dalam laporan Prevalensi pada tahun 1998 bahwa Indonesia merupakan Negara dengan Prevalensi TB Paru ke-3 tertinggi di dunia. Peningkatan jumlah penderita TB Paru salahsatunya disebabkan karena keterlambatan pelaksanaan diagnosis dan penentuan stadium penyakit serta tidak adanya pengobatan yang tepat. Menurut hasil survei pada salah satu Rumah Sakit, sering terjadi keterlambatan masalah pelaksaan diagnosis penentuan stadium penyakit TB Paru karena fasilitas yang tidak memadai dan dokter ahli yang tidak selalu ada ditempat sehingga tidak dapat dipastikan stadium penyakit dan tidak bisa diberikan pengobatan yang tepat. Hal ini tentu saja mengancam kesehatan pasien. Jadi diperlukan suatu sistem sebagai alat bantu dalam melaksanakan diagnosis penyakit TB Paru dengan metode tertentu. Pada penulisan Skripsi ini penulis mengunakan metode Sugeno orde satu karena metode Sugeno lebih Fleksibel dan cocok digunakan dalam Pengambilan Keputusan Sari, 2010. Universitas Sumatera Utara