Perencanaan Siklus I Hasil Penelitian Siklus I

48

4.4.1 Hasil Penelitian Siklus I

Siklus I dilaksanakan pada tanggal 1 September 2004 sampai 2 Oktober 2004. Pelaksanaan siklus I terbagi atas empat tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi.

4.4.1.1 Perencanaan Siklus I

Kegiatan perencanaan siklus I diawali dengan identifikasi permasalahan secara spesifik hasil observasi pendahuluan dan penyusunan rencana pembelajaran untuk pokok bahasan “Sumber daya Alam yang dapat diperbaharui” seperti terlampir dalam lampiran 1. Rencana pembelajaran yang disusun bersama – sama dengan guru kelas V menggunakan pengembangan model pembelajaran berbasis masalah yang disesuaikan dengan materi IPA yang ada. Tujuan utama penyusunan rencana pembelajaran tersebut untuk mendapatkan hasil pembelajaran yang dapat meningkatkan kreativitas dan kerjasama siswa dalam pembelajaran IPA. Pokok bahasan yang dipilih adalah “Sumber daya alam” dengan sub pokok bahasan “Sumber daya alam yang dapat diperbaharui”. Selain identifikasi permasalahan dan penyusunan rencana pembelajaran, pada kegiatan siklus I juga dibuat instrumen – instrumen penelitian seperti pembuatan lembar observasi, lembar pedoman wawancara, lembar pengamatan kreativitas, lembar pengamatan kerjasama, dan angket. Perencanaan dalam siklus I dilaksanakan pada tanggal 1 September 2004 sampai 11 September 2004. Model pembelajaran berbasis masalah yang dipilih disesuaikan dengan desain model pembelajaran berbasis masalah pada gambar 2. Pengembangan 49 model pembelajaran berbasis masalah terdapat dalam pengembangan strategi pembelajaran dan pengembangan sumber belajar. Apabila digambar dalam diagram dapat dilihat pada dilihat pada gambar 5 dibawah ini. Gambar 5 : Desain pengembangan model pembelajaran berbasis masalah terdiri dari pengembangan bagian penetapan strategi pembelajaran, memilih dan mengembangkan sumber belajar dalam kegiatan AA amati dan analisa. Keterangan gambar 5 : 1 Analisis kebutuhan 2 Analisis masalah 3 Karakteristik siswa 4Penetapan tujuan pemecahan masalah 5Penetapan strategi pembelajaran, memilih dan mengembangkan sumber belajar 5aAmati 5b Analisa 6Mengevaluasi formatif 7Mengevaluasi sumatif 8Perbaikan, revisi, umpan balik. Pengembangan strategi pemecahan masalah dan pengembangan sumber belajar “AA” terdiri dari kegiatan amati dan analisa. Kegiatan “amati” akan dikembangkan dengan menggunakan ketrampilan – ketrampilan dasar panca indera manusia. Kegiatan “amati” dalam siklus I mengembangkan ketrampilan membaca, menyimak dan melihat. Setelah mengamati kemudian menganalisa dari 1 2 3 4 5 6 7 8 5a 5b 50 hasil membaca dan melihat dengan mengembangkan sumber belajar selain buku pelajaran yang dimiliki.

4.4.1.2 Pelaksanaan Siklus I