Kelayakan Materi LKS Kelayakan Lembar Kerja Siswa

17 soal.Kelayakan bahasa keterbacaan berkaitan dengan tingkat kemudahan bahasa kosa kata, kalimat, paragraph, dan wacana bagi kelompok atau tingkat siswa.Kelayakan kegrafikan berkaitan dengan penampilan fisik buku, seperti ukuran buku, kertas, cetakan, ukuran huruf, warna, dan ilustrasi. Arafah 2012 juga menyebutkan kriteria lembar kerja siswa yang baik harus mencakup aspek didaktik, aspek konstruksi, dan aspek teknik .Serupa dengan yang dikemukakan Arafah, penelitian terdahulu Rohaeti 2009 menyatakan bahwa penyusunan lembar kerja siswa memenuhi berbagai syarat yaitu syarat didaktik, konstruksi, dan teknik . Dalam penilaian kualitas lembar kerja siswa yang perlu diperhatikan yaitu 1 pendekatan penulisan, 2 kebenaran konsep, 3 kedalaman konsep 4 keluasan konsep, 5 kejelasan kalimat, 6 kebahasaan, 7 penilaian hasil belajar, 8 kegiatanpercobaan 9 keterlaksanaan dan 10 penampilan fisik Berbeda dengan penelitian sebelumnya, penelitian ini akan meneliti kelayakan materi, kelayakan soal dan kelayakan bahasa. Kelayakan materi meliputi kesesuaian struktur materi dan isi materi dengan indikator yang ada di dalam silabus. Kelayakan soal meliputi kesesuaian bentuk soal dengan tujuan pembelajaran, materi, konstruksi dan bahasa soal. Kelayakan bahasa meliputi tingkat keterbacaan materi.

2.3.1 Kelayakan Materi LKS

Materi pembelajaran dalam sebuah bahan ajar harus relevan dengan Sandar Kompetensi dan Kompetensi Dasar yang ditetapkan dalam sebuah 18 kurikulum.Selain itu konsistensi dan kecakupan materi juga harus dipertahankan dan dipertimbangkan dengan baik.Dengan demikian materi yang dikembangkan dapat memberikan dukungan berhasilnya pencapaian Standar Kompetensi yang harus dicapai siswa. Mendiknas 2008:5 menjelaskan prinsip dasar dalam menentukan materi pembelajaran dalam sebuah bahan ajar, yaitu 1 relevansi artinya kesesuaian.Materi pembelajaran hendaknya relevan dengan pencapaian Standar Kompetensi dan pencapaian Kompetensi Dasar. Jika kemamapuan yang diharapkan dikuasai peserta didik berupa mengahafal fakta, maka materi pembelajaran yang diajarkan harus berupa fakta, bukan konsep atau prinsip ataupun jenis materi yang lain, 2 konsistensi artinya keajegan. Jika Kompetensi Dasar yang harus dikuasai peserta didik ada empat macam, maka materi yang harus diajarkan juga harus meliputi empat macam, 3 adequacy artinya kecukupan.Materi yang diajarkan hendaknya cukup memadai dalam membantu peserta didik menguasai Kompetensi Dasar yang diajarkan. Mujimin 2011:23-25 mengatakan bahwa kelayakan materi meliputi bahan harus spesifik, jelas, akurat, dan mutakhir dari segi penerbit, informasi yang disajikan tidak mengandung makna bias.Kosa kata, struktur kalimat, panjang paragraph dan tingkat kemenarikan sesuai dengan minat dan kognisi siswa.Dalam menentukan materi pembelajaran, terlebih dahulu perlu diidentifikasi aspek-aspek keutuhan kompetensi yang harus dipelajari atau dikuasai peserta didik.Aspek yang tersebut perlu ditentukan, karena setiap Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar memerlukan jenis materi yan berbeda-beda dalam kegiatan pelajaran. 19 Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar yang harus dikuasai peserta didik termasuk ranah kognitif, psikomotor atau afektif.1 Ranah Kognitif jika kompetensi yang ditetapkan meliputi pengetahuan, pemahaman, aplikasi, analisis, sintesis, dan penilaian.2 Ranah Psikomotorik jika kompetensi yang ditetapkan meliputi gerak awal, semi rutin, dan rutin.3 Ranah Afektif jika kompetensi yang ditetapkan meliputi pemberian respons, apresiasi, penilaian, dan internalisasi. Materi pembelajaran menempati posisi yang sangat penting dari keseluruhan kurikulum, yang harus dipersiapkan agar pelaksanaan pembelajaran dapat mencapai sasaran.Sasaran tersebut harus sesuai dengan Standak Kompetensi dan Kompetensi Dasar yang harus dicapai oleh peserta didik. Artinya materi yang ditentukan untuk kegiatan pembelajaran hendaknya materi yang benar-benar menunjang tercapainya Standar Kompetensi dan Kompetensi dasar yang akan dinilai dari ketercapaian indikatornya.

2.3.2 Kelayakan Soal