Identifikasi Masalah Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

6 menerbitkan Lembar Kerja Siswa yaitu: Tekad Manunggal Karanganyar, Viva Pakarindo Klaten, CV. Chandhik Ayu Boyolali, CV. Teguh Karya Surakarta. Hasil wawancara guru mata pelajaran IPS Terpadu kelas VIII SMP Negeri di Kabupaten Grobogan yang telah dilaksanakan pada penelitian awal menyebutkan alasan guru menggunakan LKS sebagai buku pegangan dalam pembelajaran yaitu 1 kecenderungan materi, contoh soal dan latihan soalnya sudah sesuai dengan kurikulum KTSP, 2 dapat membimbing siswa dalamkerjasama kelompok maupun individu 3 harga ekonomis, 4 mempermudah proses kegiatan belajar mengajar, 5 berisi ringkasan materi dan latihan soal yang memadai. Hal tersebut menjadi alasan peneliti untuk meneliti kelayakan lembar kerja siswa. Lembar Kerja Siswa yang digunakan di Kabupaten Grobogan beraneka macam maka dalam penelitian ini perlu dianalisis mengenai kelayakan lembar kerja siswa.Kelayakan lembar kerja siswa dibatasi hanya meliputi kelayakan materi, soal dan bahasa Karena kelayakan materi, soal dan bahasa dirasa lebih penting untuk diteliti berdasarkan permasalahan yang ada di lapangan. Berangkat dari uraian diatas peneliti mengajukan penelitian yang berjudul “Analisis Kelayakan Lembar Kerja Siswa LKS Mata Pelajaran IPS Terpadu Ekonomi Kelas VIII Semester Ganjil di SMP Negeri Kabupaten Grobogan”

1.2 Identifikasi Masalah

Masalah yang ditemui penulis di lapangan pada observasi awal penelitian yaitu 1 kecenderungan guru di Kabupaten Grobogan menggunakan lembar kerja 7 siswa sebagai bahan ajar pendamping utama, 2 lembar kerja siswa yang digunakan oleh guru di setiap sekolah berbeda-beda baik dari segi pengarang dan penerbitnya, 3 guru memilih menggunakan lembar kerja siswa dari pada buku teks, 4 lembar kerja siswa yang beredar di pasaran bukanlah lembar kerja siswa yang sebenarnya melainkan buku ringkasan materi yang dilengkapi dengan soal- soal latihan, 5 lembar kerja siswa yang digunakan oleh para guru belum sesuai dengan karakteristik siswa dan lingkungan di Kabupaten Grobogan karena tidak di buat oleh MGMP IPS Terpadu Kabupaten Grobogan.

1.3 Rumusan Masalah

Berdasarkan pada identifikasi masalah diatas, dapat dirumuskan bahwa masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut : 1 Bagaimana kelayakan materi LKS IPS Terpadu Ekonomi SMP kelas VIII Semester Ganjil di Kabupaten Grobogan? 2 Bagaimana kelayakan soal LKS IPS Terpadu Ekonomi SMP kelas VIII Semester Ganjil di Kabupaten Grobogan? 3 Bagaimana kelayakan bahasa LKS IPS Terpadu Ekonomi SMP kelas VIII Semester Ganjil di Kabupaten Grobogan?

1.4 Tujuan Penelitian

Mengacu pada permasalahan yang telah dikemukakan diatas, tujuan yang diharapkan dapat tercapai dalam penelitian ini adalah sebagai berikut : 8 1 Mendeskripsikan dan menganalisis kelayakan materi LKS IPS Terpadu Ekonomi SMP kelas VIII Semester Ganjil di Kabupaten Grobogan 2 Mendeskripsikan dan menganalisis kelayakan soal LKS IPS Terpadu Ekonomi SMP kelas VIII Semester Ganjil di Kabupaten Grobogan 3 Mendeskripsikan dan menganalisis kelayakan bahasa LKS IPS Terpadu Ekonomi SMP kelas VIII Semester Ganjil di Kabupaten Grobogan

1.5 Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini dapat bermanfaat secara teoritis dan praktis. a. Teoritis 1. Menambah pengetahuan tentang kelayakan suatu LKS yang dapat dilihat dari kelayakan materi. 2. Menambah pengetahuan tentang kelayakan suatu LKS yang dapat dilihat dari kelayakan soal. 3. Menambah pengetahuan tentang kelayakan suatu LKS yang dapat dilihat dari kelayakan bahasa. b. Praktis 1. Bagi siswa, sebagai bahan pengetahuan tentang LKS yang baik sehingga dapat menunjang keberhasilan siswa dalam belajar. 2. Bagi guru, sebagai bahan masukan sehingga dalam menggunakan LKS yang lebih mendukung KBM pada tahun pelajaran berikutnya. 9 3. Bagi penulis atau penyusun, sebagai bahan masukan untuk menyempurnakan atau perbaikan LKS pelajaran di masa yang akan datang. 4. Bagi peneliti, dapat menambah pengalaman dan mengetahui LKS yang baik dan benar. 10

BAB II TINJAUAN PUSTAKA