Defenisi Operasional Defenisi Konsep dan Defenisi Operasional

2.8.2. Defenisi Operasional

Defenisi operasional adalah informasi ilmiah yang membantu peneliti dengan menggunakan suatu variabel atau dengan kata lain definisi operasional adalah semacam petunjuk pelaksanaan bagaimana mengukur suatu variabel Singarimbun, 1989:46. Untuk memberikan kemudahan dalam memahami variabel dalam penelitian ini, maka dapat diukur melalui indikator-indikator atas dasar respon masyarakat pengguna Jamkesmas terhadap pelayanan kesehatan yang diberikan oleh Puskesmas Kesatria Kecamatan Siantar Timur Kota Pematang Siantar dalam program Jamkesmas kepada pasien rawat jalan dan rawat inap, meliputi : 1. Sikap penerima program terhadap program Jamkesmas, meliputi : a. Setuju tidak masyarakat terhadap adanya proram Jamkesmas. b. Membantu tidaknya program Jamkesmas dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. c. Sikap dokter atau petuas kesehatan lain dalam melayani pasien Jamkesmas d. Penilaian masyarakat terhadap kesigapan dokter atau perawat e. Penilaian masyarakat terhadap kemampuan dokter dalam menjelaskan kondisi penyakitnya, dan; f. Tingkat kepuasan masyarakat terhadap pelayanan kesehatan yang diberikan. 2. Persepsi penerima program terhadap program Jamkesmas meliputi: a. Pengetahuan masyarakat tentang pengertian program Jamkesmas. b. Pengetahuan masyarakat tentang tujuan program Jamkesmas. Universitas Sumatera Utara c. Sumber informasi pelaksanaan program Jamkesmas. d. Pemahaman masyarakat terhadap informasi yang diberikan dalam sosialisasi program Jamkesmas. 3. Partisipasi penerima program mengenai keterlibatan dan keaktifan dalam pelaksanaan program, meliputi : a. Kehadiran masyarakat dalam sosialisasi program Jamkesmas yang dilaksanakan. b. Intensitas pemakaian kartu Jamkesmas. c. Distribusi masyarakat tentang prosedur administrasi. Operasional mengenai Jamkesmas yang akan diukur berhubungan dengan pelayanan dokter atau petugas kesehatan, tingkat kepuasan terhadap pelayanan kesehatan, pengetahuan masyarakat mengenai Jamkesmas, prosedur administrasi dan intensitas pemakaian kartu Jamkesmas di puskesmas Kesatria Kecamatan Siantar Timur Kota Pematang Siantar. Universitas Sumatera Utara

BAB III METODE PENELITIAN

3.1. Tipe Penelitian

Tipe penelitian ini adalah penelitian deskriptif yaitu suatu prosedur pemecahan masalah yang diselidiki dengan menggambarkan melukiskan objek penelitian seseorang, lembaga, masyarakat, dan lain – lain pada saat sekarang berdasarkan fakta – fakta yang tampak atau sebagaimana adanya Nawawi, 1998 : 73.

3.2. Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilakukan di Puskesmas Kesatria Jalan Kesatria, Kelurahan Siopat Suhu Kecamatan Siantar Timur Kota Pematang Siantar. Adapun alasan peneliti melakukan penelitian di lokasi ini merupakan salah satu organisasi yang melaksanakan program Jamkesmas, disamping itu Puskesmas Kesatria merupakan salah satu Puskesmas Terpadu yang ada di Kota Pematang Siantar 3.3. Populasi dan Sampel 3.3.1. Populasi Populasi adalah keseluruhan objek penelitian yang terdiri dari manusia, benda – benda, hewan, tumbuh – tumbuhan, gejala – gejala, nilai atau peristiwa berbagai sumber data yang memiliki karakter tertentu dalam suatu penelitian Nawawi, 1998 : 141. Universitas Sumatera Utara