Latar Belakang Aplikasi visualisasi fotosintesis berbasis multimedia.

1 BAB I. PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Penggunaan perangkat komputer digunakan di berbagai bidang, seperti kantor, sekolah dan rumah. Dengan menggunakan komputer, masyarakat mempunyai akses secara cepat terhadap informasi dari seluruh dunia. Instansi pemerintah yang sudah mulai menggunakan media komputer untuk membantu menyelesaiakan pekerjaan agar lebih efesien dan lebih terdata. Salah satunya pada instansi sekolah sudah mulai menerapkan beberapa perangkat berbasis multimedia sebagai media pembelajaran yang bertujuan membantu proses belajar peserta didik memahami materi yang disampaikan. Beberapa contoh penggunaan media pembelajaran yang sering kita jumpai saat ini antara lain cd interaktif dan game edukasi. Salah satu pelajaran yang diajarkan sekolah adalah Ilmu Pengetahuan Alam atau IPA. Proses pembelajaran IPA tidak lepas dalam kehidupan sehari – hari contohnya manfaat tumbuhan bagi kehidupan manusia, memompa air menggunakan tenaga kincir angin, mengubah energi panas menjadi energi listrik dan masih banyak lagi. Seharusnya kita mengetahui manfaat yang di berikan oleh alam supaya kita dapat menjaga kelangsungan hidup umat manusia. Biologi merupakan salah satu cabang dari pelajaran IPA, cabang ini banyak mempelajari proses alam. Beberapa materi biologi yang dalam penyampaiannya masih bersifat abstrak atau membutuhkan sesuatu yang nyata untuk dipelajari. Beberapa materi terkadang membutuhkan pengamatan dalam waktu yang sangat lama, bahkan memerlukan bantuan peralatan khusus, salah satunya adalah materi fotosintesis. Untuk mengamati proses tersebut secara langsung tentunya memakan waktu yang lama dan membutuhkan peralatan yang mahal. Adanya aplikasi ini diharapkan dapat memberikan kemudahan penyampaian materi, salah satunya adalah dengan dibuatnya visualisasi pelajaran Biologi materi fotosintesis dengan memanfaatkan konsep teknologi multimedia. Dengan penggunaan alat peraga seperti aplikasi pembelajaran berbasis multimedia, diharapkan masyarakat bisa mudah untuk memahami tentang fotosintesis.

1.2 Rumusan Masalah