Kegunaan Cara Membuat Mind Map

Gambar 1. Gambar Kerangka Mind Map http:t2tukMind 20Mapping.aspx

b. Kegunaan

Mind Map Metode mind map dapat dimanfaatkan atau berguna untuk berbagai bidang termasuk bidang pendidikan. Kegunaan metode mind map dalam bidang pendidikan, khususnya pada sekolah dasar kelas IV antara lain : 1 Memberi pandangan menyeluruh pokok masalah. 2 Memungkinkan kita merencanakan rute atau kerangka pemikiran suatu karangan. 3 Mengumpulkan sejumlah besar data di satu tempat. 4 Mendorong pemecahan masalah dengan kreatif. Selain itu metode mind map dapat bermanfaat untuk : 1 Merangsang bekerjanya otak kiri dan otak kanan secara sinergis. 2 Membebaskan diri dari seluruh jeratan aturan ketika mengawali menulis. 3 Membantu seseorang mengalirkan diri tanpa hambatan. 4 Membuat rencana atau kerangka cerita. 5 Mengembangkan sebuah ide. 6 Membuat perencanaan sasaran pribadi. 7 Memulai usaha baru. 8 Meringkas isi sebuah buku. 9 Fleksibel 10 Dapat memusatkan perhatian 11 Meningkatkan pemahaman 12 Menyenangkan dan mudah diingat

c. Cara Membuat

Mind Map Sarana dan prasarana untuk membuat mind map adalah : 1 Kertas kosong tak bergaris 2 Pena dan pensil warna 3 Otak 4 Imajinasi Membuat mind map membutukan imajinasi atau pemikiran, adapun cara pembuatan mind map adalah : 1 Mulailah dari tengah kertas kosong yang sisi panjangnya diletakkan mendatar. Mengapa? Karena memulai dari tengah memberi kebebasan kepada otak untuk menyebar ke segala arah dan untuk mengunkapkan dirinya dengan lebih bebas dan alami. 2 Gunakan gambar simbol untuk ide utama. Gambar tersebut diperlukan karena sebuah gambar bermakna seribu kata dan membantu otak menggunakan imajinasi. Sebuah gambar sentral akan lebih menarik, membuat otak tetap fokus, membantu otak berkonsentrasi dan mengaktifkan otak. 3 Gunakan berbagai warna. Mengapa? Karena untuk otak warna sama menariknya seperti gambar. Warna membuat mind mapping lebih hidup, menambah energi pada pemikiran kreatif dan menyenangkan. 4 Hubungkan cabang-cabang utama ke gambar pusat. Buatlah ranting- ranting yang berhubungan ke cabang dan seterusnya. Mengapa? Karena otak bekewrja menurut asosiasi. Otak senang mengaitkan dua atau tiga atau empat hal sekaligus. Bila cabang-cabang dihubungkan akan lebih mudah dimengerti dan diingat. 5 Buatlah garis hubung yang melengkung,bukan garis lurus. Mengapa? Karena garis lurus akan membosankan otak. Cabang-cabang yang melengkung dan organis seperti cabang-cabang pohon jauh lebih menarik untuk mata. 6 Gunakan satu kata kunci untuk setiap garis. Mengapa? Karena kata kunci tunggal memberi lebih banyak daya dan fleksibilitas kepada mind mapping. 7 Gunakan gambar. Mengapa? Karena seperti gambar sentral, setiap gambar bermakna seribu makna Dalam membuat mind map juga diperlukan keberanian dan kreativitas yang tinggi. Variasi dengan huruf capital, warna, garis bawah atau simbol-simbol yang menggambarkan poin atau gagasan utama. Menghidupkan mind mapping yang telah dibuat akan lebih mengesankan otak. Di bawah ini adalah contoh mapping tentang School Ball. Gambar 2. Gambar Mind Map “ School Ball” http:Learning. Fundamentals.com.auwp.content

2. Keterampilan Menulis

Dokumen yang terkait

Penerapan Metode Mind Map Untuk Peningkatan Aktivitas Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ips (Penelitian Tindakan pada Siswa Kelas V MI Misbahul Falah Depok)

0 17 177

Penerapan Metode Mind MAP untuk peningkatan aktivitas belajar siswa pada mata pelajaran IPS (penelitian tindakan pada siswa kelas V MI Misbahul Falah Depok)

0 4 177

PENGGUNAAN PEMBELAJARAN REMEDIALUNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MEMBACA DAN MENULIS PERMULAAN PADA MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA SISWA KELAS I SDN NGORESAN SURAKARTA TAHUN PELAJARAN 2009 2010

0 4 127

PENERAPAN METODE PETA PIKIRAN (MIND MAPPING) UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS NARASI PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI I TRIRENGGO BANTUL YOGYAKARTA TAHUN AJARAN 2009 2010

0 3 19

PENGGUNAAN METODE PEMBELAJARAN MIND MAP UNTUK MENINGKATKAN KREATIVITAS DAN HASIL BELAJAR EKONOMI SISWA KELAS X DI SMA MTA SURAKARTA TAHUN AJARAN 2010 2011

0 3 72

PENGGUNAAN METODE MIND MAP UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN PRESTASI BELAJAR SISWA POKOK BAHASAN BANGUN RUANG SISI DATAR Penggunaan Metode Mind Map Untuk Meningkatkan Motivasi Dan Prestasi Belajar Siswa Pokok Bahasan Bangun Ruang Sisi Datar (PTK Pokok Bah

0 2 13

METODE 5W+1H UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS BERITA PADA SISWA KELAS VIIIB SMP NEGERI 3 BOYOLALI TAHUN AJARAN 2009/2010.

0 1 13

PENGGUNAAN METODE DRILL UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS TEGAK BERSAMBUNG PADA SISWA KELAS II SD NEGERI PURWOTOMO NO. 97 SURAKARTA TAHUN AJARAN 2015/2016.

1 1 11

PENGGUNAAN METODE PETA PIKIRAN (MIND MAPPING) UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS PUISI.

0 3 4

UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS NARASI DENGAN METODE PETA PIKIRAN (MIND MAP) PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI SAMPING KEMIRI PURWOREJO.

0 2 87