Defenisi Internet Komponen Pembentuk Intranet Jenis Pemanfaatan Intranet

2.5 Pengenalan Intranet

2.5.1 Defenisi Internet

Intranet adalah sebuah jaringan privat private network yang menggunakan protokol–protokol internet TCP IP . Untuk membagi informasi rahasia perusahaan atau operasi dalam perusahaan tersebut kepada karyawannya, terkadang, istilah intranet hanya merujuk kepada layanan yang terlihat, yakni situs web internal perusahaan.

2.5.2 Komponen Pembentuk Intranet

Untuk membangun sebuah intranet, maka sebuah jaringan haruslah memiliki beberapa komponen yang membangun internet, yakni protokol Internet Protokol TCP IP, alamat IP, dan protocol lainnya, klien dan juga server. Protokol HTTP dan beberapa protokol Internet lainnya PT, POP3, atau SMTP umumnya merupakan komponen protokol yang sering digunakan. Umumnya sebuah intranet dapat dipahami sebagai sebuah versi pribadi dari jaringan internet atau sebagai sebuah versi dari internet yang dimiliki oleh sebuah organisasi.

2.5.3 Jenis Pemanfaatan Intranet

Penggunaan intranet sebetulnya tergantung dari bentuk organisasi penggunanya, apakah suatu toko, suatu instansi atau departemen lainnya, dengan memahami Universitas Sumatera Utara kerja organisasi tersebut terlebih dahulu maka akan sangat membantu model rancangan intranet yang akan digunakan. Di dalam suatu organisasi, intranet banyak digunakan untuk : 1. Informasi yang berhubungan dengan perusahaan, misalnya seperti kebijakan perusahaan, berita atau buletin perusahaan, informasi produk dan jasa yang ditawarkan perusahaan, dan sebagainya. 2. Informasi yang berhubungan dengan karyawan, misalnya seperti personalia, data karyawan, berita karyawan, lamaran internal, dan sebagainya. 3. Dokumen baru dan penting, misalnya seperti laporan tahunan, laporan penjualan terakhir, laporan laba - rugi, dan sebagainya. 4. Tempat bertanya technical support, sebagai tempat bertanya atau menerima bantuan jika ada pegawai yang mengalami masalah dengan pekerjaan atau komputernya. 5. Tempat belajar dan berlatih, misalnya seperti prosedur atau manual pekerjaan, program pelatihan perusahaan, dan sebagainya. 6. Sarana Komunikasi, yaitu untuk berkomunikasi antar pegawai karyawan betukar file atau dokumen, sampai kepada berkolaborasi bekerjasama mengerjakan sebuah dokumen, koonferensi, dan sebagainya.

2.5.4 Proses Pada Intranet