Guru Seni Rupa SMA Negeri 1 Wanadadi

mengajarnya juga menjadi salah satu hal yang besar pengaruhnya dalam kedekatan dengan siswanya. Di kalangan teman sesama guru, Bu Juli sangat disegani dan juga disukai karena keramahannya dan sifatnya yang rendah hati serta suka menolong teman. Hal ini dikemukakan oleh Pak Heri salah seorang Tenaga Administrasi mengatakan, “Bu Juli orangnya baik mbak, ramah, dan kalau ada teman yang dalam kesulitan dengan tanpa diminta dia menawarkan diri untuk dapat membantu kesulitannya”. Hal serupa juga disampaikan oleh Bu Maya, SPd guru mata pelajaran Sejarah saat diwawancarai berkata, “Bu Juli itu orangnya ramah mbak dan banyak disukai teman-teman di sini, selain itu orangnya pintar dan kreatif sekali, banyak ide mbak”.

4.1.3.3. Guru Seni Rupa SMA Negeri 1 Wanadadi

Gambar 4.7. Guru Seni Rupa SMA Negeri 1 Wanadadi Guru mata pelajaran seni budaya seni rupa SMA Negeri 1 Wanadadi diampu oleh bapak Jarwo. Pak Jarwo lahir di Surakarta pada tanggal 28 Juni 1981. Saat ini sedang berumur 30 tahun. Agama yang dianut adalah agama Islam. Pak Jarwo menamatkan pendidikan di bidang Seni Rupa, Institut Seni Indonesia di Yogyakarta pada tahun 2004. Pak Jarwo yang bertempat tinggal di Desa Sawangan RT.01 RW.02 Kecamatan Bawang Banjarnegara. Pak Jarwo memiliki pengalaman mengajar di antaranya sebagai berikut yakni: 1 guru seni budaya SMP Negeri 3 Punggelan tahun 2004, dan 2 guru seni budaya SMA Negeri 1 Wanadadi. Selain itu ia juga pernah memiliki sejumlah prestasi yang pernah diraih, di antaranya yakni sebagai berikut: 1 2 kali juara propinsi tahun 2009-2010, 5 penerimaan piagam prestasi tingkat Nasional 2010. Sedangkan, seminar yang diikutinya yaitu, 1 seminar pengkajian batik dan pengembangan, 2 seminar pelatihan tehnik menggambar, dan 3 seminar anggota seniman guru Banjarnegara. Pak Jarwo tidak hanya mengajar di SMA Negeri 1 Wanadadi saja, melainkan juga mengajar di SMP Negeri 3 Punggelan. Di rumah, Pak Jarwo juga menjadi seorang Ketua RT. Dari ketiga kesibukannya tersebut, Pak Jarwo bisa mengatur waktu dengan baik. Hal ini dikarenakan Pak Jarwo sangat pandai dalam membagi waktu sehingga pelaksanaan kegiatan belajar mengajar dapat berjalan dengan baik tanpa merugikan kedua belah pihak baik guru maupun para siswa. Penjelasan secara teoretis dan praktik dilakukan pak Jarwo dengan baik, sehingga siswa mampu dengan mudah memahami maksud tujuan dari setiap materi pembelajaran seni budaya seni rupa yang dilaksanakan di SMA Negeri 1 Wanadadi. Hal ini dikarenakan adanya alat peraga dan contoh karya melalui berbagai media yaitu LCD, power point, maupun contoh manual. Sejalan juga disertai dengan penjelasan-penjelasan yang melibatkan pengalaman tertentu masing-masing siswa. Pak Jarwo memiliki spesifikasi pada karya seni lukis, karya kriya ukir, mengambar bentuk, dan desain komunikasi visual. Keahlian tersebut yang mendorong pak Jarwo untuk memberikan materi tambahan berupa ekstrakulikuler yang pada dasarnya mewadahi kreasi para siswa untuk belajar menekuni seni sesuai dengan keahlian masing-masing yang nantinya dapat bermanfaat dan memberikan dampak positif bagi masing-masing siswa ketika mulai terjun di dunia kerja.

4.1.4. Pembelajaran Seni Rupa SMA Negeri se-Kabupaten Banjarnegara