JADWAL HARIAN No. TEKNIK PELAKSANAAN  CATATAN SISWA TUGAS RUMAH MATEMATIKA

Tema : Acara Keluarga Sub Tema : Musyawarah Dalam Keluarga Hari ke- : 5

A. JADWAL HARIAN No.

Kegiatan Mata Pelajaran 1. Pembukaan - Membaca percakapan 2. Inti -Menghitung perkalian sebagai penjumlahan berulang -Menyelesaikan soal-soal latihan tentang perkalian dan penjumlahan berulang -Menebak kata yang terbentuk dari susunan huruf-huruf sebagai pengganti hasil perkalian Matematika 3. Penutup - Mendengarkan cerita yang berjudul Kembalikan Tandukku

B. TEKNIK PELAKSANAAN 

Guru mengajak siswa membaca percakapan tentang perkalian  Guru menjelaskan kepada siswa cara mengalikan dua buah bilangan dengan menjumlahkannya secara berulang menggunakan gambar.  Siswa mengerjakan soal-soal latihan dengan teliti  Siswa menebak kata yang terbentuk dari susunan huruf-huruf sebagai pengganti hasil perkalian dengan benar  Guru bercerita dan menyampaikan pesan moral yang terkandung di dalamnya, sementara siswa mendengarkannya dengan baik.

C. CATATAN SISWA

 Tidak ada catatan

D. TUGAS RUMAH MATEMATIKA

Tuliskan bentuk perkaliannya 1. 3 + 3 + 3 + 3 + 3 + 3 + 3 = ... x ... = ... 2. 4 + 4 + 4 + 4 + 4 + 4 = ... x ... = ... 3. 6 + 6 + 6 + 6 + 6 = ... x ... = ... 4. 7 + 7 + 7 + 7 = ... x ... = ... 5. 9 + 9 + 9 + = ... x ... = ... Tuliskan penjumlahan berulang dari soal-soal berikut 1. 3 x 3 = ... 2. 4 x 7 = ... 3. 5 x 6 = ... 4. 6 x 7 = ... 5. 7 x 8 = ... E.CERITA PENUTUP Kembalikan Tandukku Rusa diundang ke pesta temannya. ”Wah, penampilanku harus hebat,”begitu pikirnya Kancil datang dengan tanduk yang indah. ”Ah, kebutulan kamu datang. nanti malam aku diundang ke pesta. Aku ingin penampilanku lain dengan yang lain.” kata Rusa. ”Ingat pesan orangtuamu Tidak boleh berlebihan. Tampil saha apa adanya,” kata kancil. Kali ini lain, Cil Makanya aku pinjam tandukmu,” kata rusa. ”Boleh, tapi janji, ya. Kalau sudah selesai kembalikan secepatnya,” kata kancil.”Iya, deh,” kata rusa Rusa memasang tanduknya. Ia bangga sekali. ketika tiba di sana semua terkagum-kagum. Semua memujinya. Rusa senang menjadi pusat perhatian. Kancil menunggu-nunggu Rusa mengembalikan tanduknya. Namun, Rusa tidak kunjung datang. Akhirnya, kancil mendatangi rumah rusa untuk meminta tanduknya dikembalikan. ”Rusa, kembalikan tandukku, dong”, pinta si kancil. ”Tidak. Aku akan memiliki tanaduk ini selamanya.” jawab si rusa sambil lari meninggalkan si kancil. Kancil kesal. Rusa ia itu kejarnya. Kancil berhasil berhasil menggigit ekor rusa. Rusa terus berusaha lari. ”Breet... Ekor rusa putus. Rusa tetap lari terus dengan ekor yang menjadi pendek. Sedangkan kancil berhenti kecapaian. Ia menyesal. Kini kancil tidak punya tanduk lagi. Tema : Acara Keluarga Sub Tema : Menyiapkan Acara Keluarga Hari ke- : 1

A. JADWAL HARIAN No.