TAHAP PENGUMPULAN DATA PENYUSUNAN KONSEP PERANCANGAN

commit to user

3.1.4 Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian ditetapkan agar penelitian yang dilakukan dapat menjawab dan menyelesaikan rumusan masalah yang dihadapi. Adapun tujuan penelitian yang ditetapkan dari hasil perumusan masalah yaitu menghasilkan desain handle gergaji kayu yang nyaman dipakai sesuai prinsip ergonomi.

3.1.5 Manfaat Penelitian

Suatu permasalahan akan diteliti apabila di dalamnya mengandung unsur manfaat. Adapun manfaat dari penelitian ini yaitu hasil rancangan handle gergaji kayu hasil rancangan dapat meningkatkan kenyamanan ketika digunakan dalam proses penggergajian.

3.2 TAHAP PENGUMPULAN DATA

Tahap-tahap pengumpulan data yang diperlukan untuk mendukung penelitian mengenai gergaji kayu, sebagai berikut:

3.2.1 Dokumentasi

Dokumentasi diperoleh dengan cara pengambilan gambar, gerakan ataupun rekaman pola aktivitas saat melakukan proses penggergajian, yang dilakukan baik oleh satu pekerja atau lebih. Selain itu model gergaji kayu yang telah ada, yang digunakan saat ini juga didokumentasikan sebagai identifikasi awal.

3.2.2 Wawancara

Wawancara dilakukan untuk mendapatkan informasi secara langsung dari responden mengenai keluhan dan harapan saat melakukan aktivitas penggergajian.

3.2.3 Identifikasi Gergaji Kayu

commit to user Identifikasi dilakukan untuk mengetahui kondisi gergaji kayu yang digunakan di UD. Sokma Jati saat ini. Selain itu identifikasi dapat dijadikan sebagai informasi awal untuk mengetahui kekurangan dari gergaji kayu yang ada saat ini serta perlunya proses perbaikan dalam perancangan.

3.3 PENYUSUNAN KONSEP PERANCANGAN

Penyusunan konsep perancangan handle gergaji dilakukan dengan mengacu pada identifikasi masalah yang diperoleh. Data permasalahan tersebut perlu dilakukan konsep perancangan fasilitas kerja, dengan tujuan untuk menghasilkan gergaji yang dapat meningkatkan proses produksi menjadi lebih produktif dan nyaman. Konsep perancangan dalam hal ini dijelaskan pada sub bab sebagai berikut:

3.3.1 Kebutuhan Berdasarkan Keluhan dan Keinginan

Berdasarkan wawancara yang telah dilakukan dengan sepuluh responden di UD. Sokma Jati, maka diperoleh informasi tentang keluhan dan keinginan responden saat melakukan aktivitas menggergaji yang sudah ada saat ini. Setelah diperoleh data keluhan dan keinginan, maka tahap selanjutnya adalah melakukan pengelompokan data berdasarkan keluhan dan keinginan kedalam sebuah tabel. Pengelompokan data tersebut nantinya dijadikan sebagai masukan dan pertimbangan dalam perancangan gergaji. 3.3.2 Penentuan Solusi Perancangan Berdasarkan kebutuhan perancangan yang telah dinyatakan dengan jelas, maka dapat dikembangkan suatu solusi pemecahan masalah. Penentuan solusi perancangan haruslah berorientasi pada pemenuhan kebutuhan perancangan yang berasal dari engineer atau peneliti. Pada penjabaran kebutuhan, peneliti melihat adanya peluang untuk mengantisipasi timbulnya keluhan pada bagian tubuh yaitu dengan merancang sebuah fasilitas kerja berupa Desain pada Pegangan tangan. Perancangan pengangan tangan tersebut bertujuan untuk mengurangi atau meminimalkan keluhan. Untuk merancang gergaji tersebut peneliti mengadopsi dan melakukan studi literatur mengenai teori ergonomi dalam perancangan produk commit to user sebagai idea. Idea tersebut nantinya akan dijadikan sebagai masukan tentang hal - hal yang ingin diganti ataupun dilakukan penambahan baik pada komponen atau kelengkapan gergaji sebagai pertimbangan dalam perancangan.

3.3.3 Perancangan Handle Gergaji Kayu

Tahap ini merupakan penjelasan tentang tentang perancangan handle gergaji kayu serta memodelkan hasil rancangan ke dalam gambar yang kemudian diwujudkan dalam bentuk prototipe produk.

3.3.4 Prototipe

Berdasarkan hasil rancangan yang telah dibuat, maka dilakukan pembuatan prototipe handle gergaji kayu untuk mengetahui kelayakan dari hasil sebuah rancangan yang digunakan dalam proses penggergajian.

3.4 ESTIMASI BIAYA