Metode Penelitian Teknik Analisis Data Teknik Pengumpulan Data Waktu dan Tempat Penelitian

D. Metodologi Penelitian

1. Metode Penelitian

Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Metode penelitian kualitataif adalah metode penelitian yang digunakan untuk meneliti pada kondisi obyek yang alamiah. Kriteria data dalam penelitian kualitataif adalah data yang pasti, sedangkan data yang pasti adalah data yang sebenarnya terjadi sebagaimana adanya. 7 Adapun untuk lebih memperkuat penelitian ini, maka penulis melakukan langkah-langkah sebagai berikut: a. Data primer, yaitu data yang diperoleh langsung dari responden yang berupa catatan tertulis dari hasil wawancara dan dokumentasi. b. Data sekunder, yaitu data yang diperoleh dari sumber-sumber yang tertulis yang terdapat dalam buku atau file.

2. Teknik Analisis Data

Pada proses analisis data, peneliti menggunakan analisis deskriptif yaitu menggambarkan obyek penelitian pelayanan jamaah haji dengan apa adanya dan sesuai dengan kenyataan yang ada di Kantor Kementerian Agama Kota Jakarta Selatan. 7 Sugiyono, Memahami Penelitian Kualitatif Bandung: Alfabeta , 2010

3. Teknik Pengumpulan Data

a. Wawancara Peneliti melakukan komunikasi langsung dan mengajukan beberapa pertanyaan kepada beberapa pihak yang bersangkutan dengan secara lisan atau mendengarkan langsung informasi- informasi dari pihak yang bersangkutan. b. Observasi Observasi adalah Peneliti melakukan pengamatan dan mencatat langsung proses-proses pelayanan haji atau yang terkait dengan jamaah haji di Kantor Kementerian Agama Kota Jakarta Selatan. c. Dokumentasi Dokumentasi adalah salah satu teknik pengumpulan data yang akan dilakukan oleh penulis untuk mencari data-data yang sebenarnya baik melalui wawancara maupun observasi.

4. Waktu dan Tempat Penelitian

Penelitian ini akan dilakukan di Kantor Kementerian Agama Kota Jakarta Selatan yang berlokasi di Jl. Buncit Raya No.2 Pejaten Barat, samping Kantor RepublikaPejaten Village. Sedangkan waktu penelitian mulai dari bulan Januari 2016 sampai dengan bulan Juni 2016.

E. Tinjauan Pustaka