Jenis dan Sumber Data Metode Pengumpulan Data Uji Validitas dan Reliabilitas

23 penelitiannya merupakan penelitian populasi. Jika jumlahnya lebih dari 100 dapat diambil 10-15 atau 20-25 atau lebih. Arikunto, 2002: 107 Berdasarkan definisi tersebut maka penulis mengambil seluruh jumlah populasi yaitu 60 orang pengusaha dodol.

3.6 Jenis dan Sumber Data

Penelitian ini menggunakan dua jenis sumber data, yakni : a. Data Primer Data primer adalah data yang diperoleh dengan survei lapangan menggunakan semua metode pengumpulan data original. Pada penelitian ini data diperoleh dengan memberikan daftar kuesioner dan melakukan wawancara interview langsung kepada pengusaha dodol di Pasar Bengkel Perbaungan Kab. Serdang Bedagai. b. Data Sekunder Data sekunder adalah data yang mendukung data primer yang diperoleh melalui buku, jurnal, majalah, internet, dan dokumen yang mendukung penelitian ini.

3.7 Metode Pengumpulan Data

Pada pengumpulan data dan informasi guna penyusunan skripsi ini, penulis menggunakan beberapa metode pengumpulan data sebagai berikut : a. Kuisioner Adalah daftar pertanyaan yang akan diberikan kepada responden tentang bagaimana pengaruh kreativitas pengusaha terhadap keberhasilan usaha kecil Universitas Sumatera Utara 24 pada studi kasus usaha dodol di Pasar Bengkel Perbaungan Kab. Serdang Bedagai. b. Wawancara Yaitu pengumpulan data dengan mengadakan langsung dengan responden dan pihak-pihak terkait. c. Studi Dokumentasi Adalah penelitian yang dilakukan dengan memperoleh data melalui buku- buku, internet, dan literature yang berhubungan dengan masalah yang diteliti.

3.8 Uji Validitas dan Reliabilitas

Keabsahan bentuk batasan berkaitan dengan suatu kepastian bahwa yang berukur benaar-benar merupakan variabel yang ingin di ukur. Keabsahan ini juga dapat dicapai dengan proses pengumpulan data yang tepat. Salah satu caranya adalah dengan proses triangulasi, yaitu teknik pemeriksaan keabsahan data yang memanfaatkan sesuatu yang lain di luar data itu untuk keperluan pengecekan atau sebagai pembanding terhadap data itu. Pada penelitian ini yang digunakan adalah metode triangulasi data dimana menggunakan berbagai sumber data seperti dokumen, arsip, hasil wawancara, hasil observasi atau juga dengan mewawancarai lebih dari satu subjek yang dianggap memiliki sudut pandang yang berbeda. Objek yang akan diteliti adalah para pedagang kaki lima, dan konsumen. Universitas Sumatera Utara 25

3.9 Teknik Analisis