Aktivitas Pembelajaran LatihanKasusTugas MEDAN MAGNET 73

KEGIATAN PEMBELAJARAN: PENILAIAN PROSES DAN HASIL BELAJAR KELOMPOK KOMPETENSI F Mata Pelajaran Fisika SMA 41 Pengetahuan Fisika yang tepat yang dapat dikuasai siswa jika melakukan pembelajaran dengan baik adalah .... a. 1, 2, 3, 4, 5, dan 6 b. 1, 2, 3, 6, 7, dan 8 c. 1, 2, 4, 5, 6, dan 8 d. 1, 2, 4, 5, 7, dan 8 5. Dalam kegiatan praktikum guru Fisika menanamkan sikap peduli terhadap keselamatan diri dengan menerapkan prinsip keselamatan kerja saat melakukan kegiatan pengamatan dan percobaan di laboratorium harus dilakukan oleh siswa. Kasus yang menunjukkan bahwa siswa sudah mengamalkan nilai adalah .... a. siswa menunjukkan sikap tekun dan serius dalam melakukan kegiatan di laboratorium jika guru mengawasinya kegiatan dengan baik b. siswa selalu tekun dan serius melakukan kegiatan setiap kali bekerja di laboratorium untuk menghindarkan kecelakaan c. siswa menunjukkan sikap tekun dan serius dalam melakukan kegiatan di laboratorium jika diingatkan guru untuk menghindarkan kecelakaan d. siswa bekerja serius dan tekun pada saat melakukan parktikum atau pun kegiatan diskusi di kelas setelahterjadi kecelakaan

F. Rangkuman

Penilaian hasil belajar oleh pendidik dilakukan untuk memantau proses, kemajuan belajar, dan perbaikan hasil belajar peserta didik secara berkesinambungan. Penilaian hasil belajar oleh pendidik memiliki peran antara lain untuk membantu peserta didik mengetahui capaian pembelajaran learning outcomes.Penggunaan penilaian autentik authentic assesment lebih mampu memberikan informasi kemampuan peserta didik secara holistik dan valid. Oleh karena itu, Pendidik dalam melakukan penilaian lingkup sikap, pengetahuan, dan keterampilan harus memperhatikan fungsi, tujuan, acuan, prinsip dan lingkup penilaian dalam pembelajaran Fisika, serta ketuntasan belajar Fisika. Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan - Kemdikbud KEGIATAN PEMBELAJARAN: PENILAIAN PROSES DAN HASIL BELAJAR KELOMPOK KOMPETENSI F 42 Sasaran Penilaian Hasil Belajar oleh pendidik terhadap kompetensi sikap spiritual dan kompetensi sikap sosial meliputi tingkatan sikap menerima, menanggapi, menghargai, menghayati, dan mengamalkan nilai spiritual dan nilai sosial. Sasaran Penilaian Hasil Belajar oleh Pendidik terhadap kompetensi pengetahuan, meliputi tingkatan kemampuanmengetahui, memahami, menerapkan, menganalisis, dan mengevaluasi pengetahuan faktual, pengetahuan konseptual, pengetahuan prosedural, dan pengetahuan metakognitif. Sasaran Penilaian Hasil Belajar oleh Pendidik terhadap kompetensi keterampilan mencakupketerampilan abstrak dan keterampilan konkrit. Keterampilan abstrak merupakan kemampuan belajar yang meliputi mengamati, menanya, mengumpulkan informasimencoba, menalarmengasosiasi, dan mengomunikasikan. Adapun keterampilan konkrit merupakan kemampuan belajar yang meliputi meniru, melakukan, menguraikan, merangkai, memodifikasi, dan mencipta.

G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut

Materi yang Anda pelajari dalam kegiatan Pembelajaran ini merupakan konsep dasaresensial yang terdapat dalam keseluruhan materi penilaian dan evaluasi. Masih terdapat kajian lebih lanjut yang dapat Anda pelajari lebih dalam lagi. Untuk itu, silakan mengeksplorasi referensi lain selain yang dituliskan dalam daftar pustaka. Setelah menyelesaikan soal latihan, Anda dapat memperkirakan tingkat keberhasilan Anda dengan melihat kuncirambu-rambu jawaban yang terdapat pada bagian akhir modul ini. Jika Anda memperkirakan bahwa pencapaian Anda sudah melebihi 85, silahkan Anda terus mempelajari Kegiatan Pembelajaran berikutnya, namun jika Anda menganggap pencapaian Anda masih kurang dari 85, sebaiknya Anda ulangi kembali mempelajari kegiatan Pembelajaran 1. KUNCI JAWABAN KELOMPOK KOMPETENSI F 43 Kunci Jawaban 1. C 2. A 3. C 4. C

5. B

KUNCI JAWABAN LATIHANKASUSTUGAS KEGIATAN PEMBELAJARAN: PENILAIAN PROSES DAN HASIL BELAJAR