45
BAB III METODE PENELITIAN
3.1   Jenis dan Desain Penelitian
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Menurut Sugiyono  2010:13,  metode  penelitian  kuantitatif  adalah  metode  penelitian  yang
digunakan  untuk  meneliti  pada  populasi  atau  sampel  tertentu,  dengan  tujuan  untuk menguji  hipotesis  yang  telah  ditetapkan.  Jenis  data  dalam  penelitian  ini  adalah  data
sekunder. Data sekunder diperoleh dari terbitanlaporan suatu lembaga. Data tersebut berupa  laporan  keuangan  perusahaan  yang  diperoleh  dari  Bursa  Efek  Indonesia.
Alasan dipilihnya jenis data ini adalah karena semua data yang diperoleh berupa angka dan data tersebut dapat langsung diolah dengan mudah untuk menguji hipotesis.
Penelitian  ini  di  desain  untuk  membandingkan  kinerja  keuangan  sebelum  dan sesudah  akuisisi,  serta  untuk  mengetahui  apakah  terjadi  manajemen  laba  sebelum
perusahaan  melakukan  akuisisi.  Menurut  Sugiyono  2009:54  dalam  Juanda  2014 model penelitian ini diklasifikasikan dalam model penelitian komparatif, dikarenakan
penelitian ini bersifat membandingkan keberadaan suatu variabel atau lebih pada dua atau lebih sampel yang berbeda.
3.2 Populasi, Sampel, dan Teknik Pengambilan Sampel
Menurut  Kuncoro  2007:103  populasi  adalah  kelompok  atau  seluruh  elemen yang  biasanya  berupa  orang,  transaksi,  atau  kejadian  dimana  kita  tertarik  untuk
mempelajarinya.    Populasi  dalam  penelitian  ini  adalah  seluruh  perusahaan  non-
keuangan  yang  melakukan  kegiatan  akuisisi  terdaftar  di  BEI  pada  tahun  2009-2012 dengan jumlah 130 perusahaan. Alasan tidak menggunakan perusahaan yang bergerak
disektor  keuangan  adalah  karena  format  laporan  keuangan  pada  sektor  keuangan berbeda  dengan  sektor  yang  lain.  Pengambilan  sampel  pada  penelitian  ini  dilakukan
secara  non  probability  sampling  dengan  pendekatan  purposive  sampling,  yaitu pengambilan  sampel  secara  tidak  acak,  dilakukan  berdasarkan  pertimbangan
perorangan  atau  pertimbangan  peneliti  Sudjana,  2002:168.  Setelah  dilakukan pemilihan  sampel  dengan  cara  purposive  sampling  maka  sampel  yang  digunakan
adalah 28 perusahaan yang melakukan akuisisi. Elemen populasi yang dipilih sebagai sampel dibatasi kriteria berdasarkan pertimbangan sebagai berikut :
1.  Perusahaan memiliki tanggal akuisisi yang diketahui dengan jelas.
2.  Selama  1  tahun  sebelum  dan  1  tahun  sesudah  aktivitas  akuisisi,  perusahaan
tersebut tidak melakukan akuisisi lagi.
3.  Perusahaan  tersebut  menerbitkan  laporan  keuangan  secara  lengkap  selama periode  pengamatan  satu  tahun  sebelum  dan  satu  tahun  sesudah  melakukan
akuisisi. 4.  Menggunakan mata uang Indonesia Rupiah dalam laporan keuangannya.
Setelah  dilakukan  pemilihan  sampel  dengan  metode  purposive  sampling,  maka data yang diperoleh adalah sebagai berikut:
Tabel 3.1 Kriteria Sampel Perusahaan Akuisisi
No Kriteria Sampel
Jumlah
1 Perusahaan  di  BEI  yang  melakukan  akuisisi  dalam
periode 2009-2012. 130
2 Tanggal akuisisi tidak diketahui dengan jelas.
16 3
Melakukan akuisisi selama periode yang diamati 1 tahun sebelum dan 1 tahun sesudah.
82
4 Tidak  tersedia  data  keuangan  untuk  satu  tahun  sebelum
dan 1 tahun sesudah akuisisi 5
Tidak menggunakan mata uang Indonesia Rupiah 4
Total Sampel 28
3.3 Metode Pengumpulan Data