Observasi Wawancara Metode Pengumpulan Data

G. Metode Pengumpulan Data

Metode pengumpul data adalah suatu teknik yang dipakai utuk mencari data-data yang dibutuhkan dalam membuat skripsi. Penulis menggunakan beberapa metode dalam mengumpulkan data diantaranya yaitu:

1. Observasi

Observasi adalah pengamatan dan pencatatan yang sistematis terhadap gejala-gejala yang diteliti. 17 Menurut Sutrisno Hadi observasi merupakan suatu proses yang kompleks, suatu proses yang tersusun dari berbagai proses biologis dan psikologis. 18 Observasi ini dibagi menjadi dua, partisitif dan non partisipatif. 19 Observasi ini dilakukan dengan mengamati instrument- instrument dalam proses evaluasi serta data yang dapat menunjang kelengkapan penelitian ini. Agar datanya lebih meyakinkan penulis memilih observasi partisipan. Observasi non partisipatif adalah pengamat berada di luar subjek yang di amati dan tidak ikut dalam kegiatan-kegiatan yang mereka lakukan. Dengan demikian, pengamat akan lebih mudah mengamati kemunculan tingkah laku yang di harapkan. 20 17 HusainiUsman, MetodologiPenelitian Social, Jakarta: Bumi Aksara. 2000, h. 54 18 Sugiyono,b Metodologi Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R n‟ D, Bandung : Alfabeta 2011, h. 145 19 Kartini Kartono, Pengantar Metodologi Riset Social, Bandung : Mandar Maju 1986, h. 142. 20 Irawan Suhartono, Metode Penelitian Sosial, Bandung : PT Remaja Rodakarya, 2008, Cet. Ketujuh, h. 63

2. Wawancara

Wawancara atau interview adalah pengumpulan data dengan mengajukan pertanyaan secara langsung oleh pewawancara pengumpul data terhadap responden, dan jawaban – jawaban responden dicatat atau direkam dengan alat perekam Tape Recorder. 21 Jenis wawancara interview yang digunakan penulis adalah metode interview bebas terpimpin. Artinya penulis membawa kerangka pertanyaan untuk disajikan kepada objek penelitian tersebut. Penulis menggunakan metode wawancara interview bebas terpimpin, dimana pelaksanaan wawancara yang berpatokan pada daftar yang disusun dan responden dapat memberikan jawabanya secara bebas, selagi tidak menyimpang dari pertanyaan yang sebelumnya. 3 Dokumentasi Menurut Suharsimi Ariunto, metode Dokumentasi adalah mencari data mengenai hal – hal atau variabel berupa catatan, transkip, buku, surat kabar, notulen rapat, agenda dan sebagainya. 22 Penelitian ini menggunakan teknik dokumentasi yang membahas terkait sejarah Pengadilan Agama Kelas 1A Tanjung Karang Labuhan Ratu Bandar Lampung, foro – foto, dan aspek – aspek yang terkait didalamnya. 21 Irawan Soeharto, Metode Penelitian Sosial, SuatuTteknik Penelitian Bidang Kesejahteraan Sosial dan Ilmu Sosial Lainnya, Bandung : PT Remaja Rosdakarya, 2008 , h. 57 22 Kartini Kartono, Op. Cit, h. 136 Dalam penelitian ini agar lebih lengkap, penulis mengunakan dua sumber data, yaitu data primer dan data sekunder. Data primer yaitu data yang didapatkan langsung oleh peneliti, dan tentunya terkait langsung dengan pokok bahasan. 23 Data primer yang dimaksud yaitu, dengan menggunakan interview sebagai sumber utama, sedangkan observasi serta dokumentasi sebagai data pendukung skunder . 4 Analisis Data Menurut Emzir analisis data merupakan proses sistematis pencarian dan pengaturan transkripsi wawancara, catatan lapangan, dan materi-materi lain yang telah anda kumpulkan untuk meningkatkan pemahaman anda sendiri mengenai materi-materi tersebut dan untuk memungkinkan anda menyajikan yang sudah anda temukan kepada orang lain. 24 Penelitian ini penulis menggunakan analisis data kualitatif yaitu analisa yang dilakukan terhadap data yang bukan berwujud angka – angka melainkan yang jumlahnya hanya sedikit, bersifat monografis atau berwujud kasus –kasus sehingga tidak dapat disusun kedalam suatu struktur klasifikasi . Dalam mengambil kesimpulan penulis menggunakan analisis induktif yaitu cara menganalisis terhadap sesuatu objek ilmiah tertentu yang 23 Cholid Nurboko, Metodologi Penelitian Jakarta : Bumi Aksara, 1998 , h. 43 24 Emzir, Metodologi Penelitian Kualitatif Analisis Data, Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2010, h. 85 bertitik tolak dari pengantar hal – hal atau kasus – kasus yang sejenis dan kemudiab menarik lesimpulan yang bersifat umum.

H. Kajian Pustaka