Latar Belakang Pengaruh Good Corporate Governance, Earnings Quality, Rasio Profitabilitas dan Aktivitas terhadap Kinerja Perusahaan Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

1

BAB I PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Kebutuhan akan informasi menjadi hal yang mendasar bagi semua orang. Secara khusus, informasi yang berkaitan dengan suatu perusahaan juga dibutuhkan oleh berbagai pihak. Informasi yang ada diharapkan memiliki kualitas sehingga mampu memberikan keyakinan yang berguna dalam berbagai kebutuhan setiap pihak berkepentingan. Berbagai informasi itu dapat diperoleh dari laporan yang telah disediakan seperti laporan keuangan yang terdiri dari laporan perhitungan laba-rugi, laporan arus kas, laporan perubahan ekuitas, neraca dan catatan atas laporan keuangan. Tetapi laporan keuangan tersebut belum cukup memberikan informasi yang memadai karena itu perlu dilakukan analisis mendalam untuk mengetahui lebih lanjut mengenai kondisi yang sebenarnya dari informasi yang sudah diberikan, terlebih informasi tentang kinerja perusahaan. Penyalahgunaan kekuasaan menjadi isu yang berkembang dan relevan. Tentu hal tersebut akan membuat masalah terhadap kinerja suatu perusahaan. Maka, berawal dari masalah tersebut, lahirlah suatu konsep dan mekanisme penerapan Good Corporate Governance GCG. Krisis Corporate Governance yang pertama kali terjadi pada tahun 1700-an dikenal dengan istilah The South Sea Buble. GCG dianggap mampu menjadi salah satu solusi untuk mengatasi Universitas Sumatera Utara 2 permasalahan tersebut. GCG melalui supervisi dan monitoring diharapkan akan menciptakan kinerja perusahaan yang baik. GCG juga diharapkan mampu meningkatkan kepercayaan publik dalam perusahaan tersebut. Laba juga digunakan sebagai tolok ukur untuk menilai kinerja manajemen perusahaan. Namun, yang menjadi permasalahan adalah laba tersebut belum tentu menyajikan fakta yang sebenarnya tentang kondisi ekonomis suatu perusahaan. Laba yang berkualitas adalah laba yang bebas dari manipulasi dan keraguan atau jauh dan bebas dari unsur manajemen laba didalamnya. Untuk itu perlu diteliti lebih lanjut kualitas laba tersebut. Informasi tersebut akan digunakan dalam berbagai kebutuhan pengambilan keputusan. Tentunya, informasi tersebut haruslah meyakinkan. Untuk mampu memberi keyakinan, maka perlu kualitas yang baik didalamnya agar informasi tersebut tidak menyesatkan. Laba yang berkualitas akan memberi ketertarikan investor membeli saham karena mampu memberikan keyakinan kelangsungan hidup perusahaan yang berprospek baik ke depan. Kualitas laba diharapkan mampu menjelaskan kualitas informasi terkhusus informasi tentang laba perusahaan, sehingga akan memberikan keyakinan kepada berbagai pihak berkepentingan untuk mengetahui kondisi yang sesungguhnya. Rasio keuangan adalah hal paling umum yang biasa dilakukan oleh berbagai pihak untuk menganalisis informasi dalam laporan keuangan. Rasio keuangan antara lain terdiri dari rasio profitabilitas, leverage, aktivitas dan likuiditas. Rasio keuangan menjadi hal yang sangat penting untuk Universitas Sumatera Utara 3 memberikan tambahan informasi yang penting dan berguna dengan mengupas atau melakukan perhitungan- perhitungan sederhana bahkan kompleks sekalipun jika diperlukan dalam menganalisis informasi keuangan yang sudah tertera dalam laporan keuangan yang tersedia. Rasio Profitabilitas adalah salah satu rasio yang biasa digunakan oleh berbagai pihak untuk melakukan analisis. Rasio tersebut digunakan untuk menunjukkan kemampuan dari perusahaan dalam menghasilkan keuntungan. Rasio ini sudah awam digunakan untuk mengetahui seberapa besar kemampuan perusahaan menghasilkan keuntungan sehingga dengan melakukan analisis rasio ini dapat diperoleh intepretasi- interpretasi yang membantu memberikan informasi. Rasio ini berkaitan erat juga dengan kinerja perusahaan karena rasio ini mengukur kemampuan perusahaan menghasilkan laba atau keuntungan yang merupakan tujuan utama bagi perusahaan. Rasio Aktivitas adalah rasio yang digunakan untuk memprediksi laba. Rasio ini dapat mengukur pemanfaatan sumber daya perusahaan yang ada untuk menghasilkan penjualan. Rasio aktivitas yang semakin tinggi, biasanya berbanding lurus dengan laba yang semakin tinggi. Kenaikan laba bersih tersebut juga berpengaruh pada kinerja keuangan perusahaan. Dalam perkembangan bisnis yang semakin ketat ini, setiap perusahaan dituntut untuk unggul dalam persaingan bisnis dan pasar yang ada. Keunggulan perusahaan tersebut diharapkan mampu memberikan kepastian Universitas Sumatera Utara 4 dan keyakinan mengenai prospek kelangsungan usaha going concern. Dengan seksama melihat dan mengukur kinerja perusahaan, maka hal ini bisa menjadi keunggulan kompetitif bagi perusahaan. Hal ini menjadi mendasar mengingat bahwa suatu perusahaan yang baik dan sehat cenderung diharapkan mampu berpikir untuk mengembangkan atau memperluas ekspansi bisnis daripada berpikir untuk bertahan bahkan khawatir mengalami kebangkrutan. Mengukur suatu kinerja perusahaan menjadi hal yang sangat penting untuk dilakukan. Berbicara mengenai kinerja perusahaan, hal tersebut akan menjadi tanda tanya yang mendasar apakah sudah cukup mewakili untuk mengukur suatu kinerja yang baik itu didasarkan pada besarnya laba yang dihasilkan oleh perusahaan dalam setiap periode akuntansi. Laba memang menjadi salah satu tujuan utama dari perusahaan. Namun, apakah sudah cukup mewakili jika suatu laba yang besar itu menggambarkan suatu kinerja yang baik. Maka dari itu peneliti tertarik untuk meneliti lebih lanjut mengenai kinerja perusahaan disebabkan oleh latar belakang yang sudah diuraikan sebelumnya. Kinerja perusahaan adalah gambaran keseluruhan perusahaan dalam mencapai tujuan perusahaan. Kinerja perusahaan sangat penting untuk diteliti karena memberikan dampak yang besar terhadap berbagai hal. Banyak cara yang bisa dilakukan untuk melakukan analisis mengenai kinerja perusahaan. Kinerja perusahaan tidak cukup hanya melihat apa yang sudah dihasilkan perusahaan, tetapi juga disempurnakan dengan melihat apakah yang sudah dihasilkan perusahaan mendapat apresiasi yang baik dari berbagai pihak. Universitas Sumatera Utara 5 Maksudnya adalah kinerja perusahaan yang baik akan memancing reaksi positif dari pihak eksternal perusahaan seperti meningkatnya keyakinan masyarakat, investor, pemerintah terhadap perusahaan tersebut sehingga berdampak luas salah satu contohnya seperti menaikkan nilai perusahaan dan harga sahamnya. Penggunaan perusahaan makanan dan minuman menjadi objek dalam penelitian ini karena melihat kepada semakin majunya industri jenis ini dan juga kemampuan perusahaan ini bertahan apabila adanya krisis ekonomi yang melanda disebabkan makanan dan minuman merupakan kebutuhan dasar manusia. Sehingga, peneliti akhirnya membentuk sebuah judul berdasarkan gagasan latar belakang tersebut menjadi “Pengaruh Good Corporate Governance GCG, Earnings Quality, Rasio Profitabilitas Dan Aktivitas Terhadap Kinerja Perusahaan Makanan Dan Minuman Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia”. Universitas Sumatera Utara 6

1.2. Perumusan Masalah

Dokumen yang terkait

Pengaruh Good Corporate Governance dan Ukuran Perusahaan Terhadap Kinerja Perusahaan Pada Perusahaan Makanan dan Minuman yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

0 5 81

Pengaruh Good Corporate Governance, Earnings Quality, Rasio Profitabilitas dan Aktivitas terhadap Kinerja Perusahaan Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

0 0 12

Pengaruh Good Corporate Governance, Earnings Quality, Rasio Profitabilitas dan Aktivitas terhadap Kinerja Perusahaan Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

0 0 2

Pengaruh Good Corporate Governance, Earnings Quality, Rasio Profitabilitas dan Aktivitas terhadap Kinerja Perusahaan Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

0 0 8

Pengaruh Good Corporate Governance, Earnings Quality, Rasio Profitabilitas dan Aktivitas terhadap Kinerja Perusahaan Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

0 0 15

Pengaruh Good Corporate Governance, Earnings Quality, Rasio Profitabilitas dan Aktivitas terhadap Kinerja Perusahaan Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

0 0 1

Pengaruh Good Corporate Governance, Earnings Quality, Rasio Profitabilitas dan Aktivitas terhadap Kinerja Perusahaan Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

0 0 6

Pengaruh Good Corporate Governance dan Ukuran Perusahaan Terhadap Kinerja Perusahaan Pada Perusahaan Makanan dan Minuman yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

0 0 12

Pengaruh Good Corporate Governance dan Ukuran Perusahaan Terhadap Kinerja Perusahaan Pada Perusahaan Makanan dan Minuman yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

0 0 2

Pengaruh Good Corporate Governance dan Ukuran Perusahaan Terhadap Kinerja Perusahaan Pada Perusahaan Makanan dan Minuman yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

0 0 8