Tinjauan Umum Tentang Metode Ekstraksi Simplisia
2.1.4 Manfaat dan Kandungan Binahong
Manfaat tanaman ini sangat besar dalam dunia pengobatan, secara empiris binahong dapat menyembuhkan berbagai jenis penyakit. Beberapa penyakit yang
dapat disembuhkan dengan menggunakan tanaman ini adalah: kerusakan ginjal, diabetes, pembengkakan jantung, stroke, wasir, menyembuhkan luka, radang usus,
melancarkan dan menormalkan peredaran dan tekanan darah, meningkatkan vitalitas dan daya tahan tubuh Manoi, 2009.
Ekstrak n-heksana, etil asetat, dan etanol 70 daun binahong dapat menghambat pertumbuhan bakteri Pseudomonas aeruginosa Aini, 2012.
Ekstrak petroleum eter, etil asetat dan etanol 70 rhizoma binahong dapat menghambat pertumbuhan bakteri Staphylococcus aureus dan Escherichia coli
Setiaji et al., 2009 dan ekstrak etanol daun binahong dapat menyembuhkan luka sayat Miladiyah dan Prabowo, 2012. Ekstrak etanol daun binahong memiliki
khasiat sebagai antioksidan Selawa et al, 2014. Ekstrak air daun binahong dengan dosis 50-60 mgml memiliki daya hambat terhadap bakteri Gram-negatif
Enterobacter cloacae, E.coli, Klebsiella pneumonia, Serratia marcescens, dan Enterobacter aerogenes, tetapi tidak pada bakteri B.sereus Tsikalange et al,
2005. Ekstrak n-henksana, etil asetat dan etanol 70 daun binahong
mengandung terpenoid, saponin, dan alkaloid Aini, 2012. Ekstrak petroleum eter, etil asetat dan etanol 70 rhizoma binahong mengandung alkaloid, flavonoid
dan saponin Setiaji et al, 2009. Skrining fitokimia terhadap daun binahong telah dilaporkan oleh Astuti 2012, bahwa pada daun binahong memiliki senyawa
fitokimia , terpenoid, steroid, fenol, flavonoid dan alkaloid. Ekstrak n-heksana dan metanol daun binahong mengandung saponin, triterpenoid, flavonoid dan minyak
atsiri Rachmawati, 2008.