30
Hampir  semua  siswa  di  SMA  Negeri  1  Comal  Kabupaten  Pemalang aktif di kegiatan organisasi sekolah dan masyarakat. Siswa tersebar aktif di
kegiatan  osis,  pramuka,  PMR,  PKS,  keagamaan,  dan  kegiatan  olahraga seperti bola basket, bola voli, sepak bola, futsal dan bulu tangkis.
e. Perkembangan motorik
Siswa  SMA  Negeri  1  Comal  Kabupaten  Pemalang  telah  mencapai pertumbuhan  dan  perkembangan  masa  dewasa,  sehingga  siswa  sudah  siap
secara fisik dan mental untuk mengikuti kegiatan diluar jam pelajaran yang bertujuan untuk prestasi. Kegiatan ekstrakurikuler olahraga banyak digemari
oleh  siswa  baik  putra  maupun  putri.  Ada  beberapa  dari  siswa  yang menekuni olahraga seperti sepak bola, futsal, bola basket, dan bulu tangkis
diluar sekolah.
7. Kegiatan Ekstrakurikuler
Di dalam memberikan pengertian tentang kegiatan ekstrakurikuler terdapat perbedaan yang satu dengan yang lainnya, diantaranya yaitu:
a. Menurut Yudha M. Saputra 1999: 6, kegiatan ekstrakurikuler adalah
kegiatan  pendidikan  pelajaran  di  luar  pelajaran  sekolah  biasa,  yang dilakukan  di  sekolah  atau  di  luar  sekolah  dengan  tujuan  untuk
memperluas  mata  pelajaran,  menyalurkan  bakat  dan  minat,  serta melengkapi pembinaan manusia seutuhnya.
b. Menurut  Tri  Ani  Hastuti  2008:  63,  ekstrakurikuler  merupakan
program  sekolah,  berupa  kegiatan  siswa,  optimasi  pelajaran  terkait, menyalurkan  bakat  dan  minat,  kemampuan  dan  keterampilan  untuk
31
memantapkan  kepribadian  siswa.  Kegiatan  ekstrakurikuler  tersebut memperoleh  manfaat  dan  nilai-nilai  luhur  yang  terkandung  dalam
kegiatan yang diikuti. c.
Menurut  Moh.  User  Usman  1993:  22,  upaya  optimalisasi  kegiatan belajar  mengajar  adalah  kegiatan  ekstrakurikuler  merupakan  kegiatan
yang di  lakukan di  luar jam  pelajaran tatap muka baik  dilaksanakan di  sekolah  maupun  di  luar  sekolah  dengan  maksud  serta  mempunyai
tujuan  untuk  lebih  memperkaya  dan  memperluas  wawasan pengetahuan  serta  kemampuan  yang  telah  dimilikinya  dari  berbagai
bidang studi. Berdasarkan pendapat dari beberapa para ahli di atas maka penulis
dapat  menyimpulkan  bahwa  kegiatan  ekstrakurikuler  adalah  kegiatan tambahan  di  luar  struktur  program  yang  dilaksanakan  di  luar  jam
pelajaran  biasa  agar  memperkaya  dan  memperluas  wawasan  pengetahuan dan kemampuan peserta didik.
B. Penelitian yang Relevan
Berikut ini dikemukakan penelitian yang relevan dengan membahas permasalahan yang sesuai dengan penelitian ini yaitu sebagai berikut :
1.  Sulistyo  2010  melakukan  penelitian  “Tingkat  Kemampuan  Keterampilan Bolabasket  Yang  Dimodifikasi  Pada  Siswa  Kelas  XI  SMA  Piri  1  Yogyakarta
Tahun Ajaran 20082009”. Dengan sampel sebanyak putra 17 siswa sedangkan putri 13 siswa. Terdapat 3 siswa ke dalam kategori baik,  4 siswa putra dalam
kategori cukup, 9 siswa putra dalam kategori kurang, dan 1 siswa putra dalam