Lokasi Penelitian Metode Penelitian

Gilang Surya Kusuma, 2012 Pengaruh Motivasi Belajar Terhadap Penyelesaian Tugas Mata Pelajaran Menggambarkan Konstruksi Lantai Dan Dinding Bangunan Di SMKN 2 Garut Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilakukan di SMKN 2 Garut yang berlokasi di Jl. Suherman No. 90 kotak pos 103, Telp.Fax. 0262 233141 Garut.

3.2 Metode Penelitian

Metode merupakan cara yang digunakan untuk menemukan jawaban dari permasalahan yang sedang diteliti. Sehubungan dengan hal ini, menurut Sugiyono 2011: 2 “metode penelitian pada dasarnya merupakan cara ilmiah untuk mendapatkan data dengan tujuan dan kegunaan tertentu”. Menurut Hasan 2004: 7 membagi metode penelitian berdasarkan tingkat eksplanasinya menjadi 3 bagian, yaitu: 1. Penelitian deskriptif, yaitu penelitian yang dilakukan untuk mengetahui nilai dari suatu variabel, dalam hal ini mandiri, baik satu variabel atau lebih independent tanpa membuat perbandingan atau menghubungkan dengan variabel lain. Penelitian ini hanya menggunakan satu sampel. 2. Penelitian komparatif, yaitu penelitian yang dilakukan untuk membandingkan nilai satu variabel lainnya dalam waktu yang berbeda. Penelitian ini menggunakan lebih dari satu sampel. 3. Penelitian hubungan asosiatif, yaitu penelitian yang dilakukan untuk menggabungkan antara dua variabel atau lebih. Melalui penelitian ini akan dibangun suatu teori yang dapat berfungsi untuk menjelaskan, meramalkan dan mengontrol suatu fenomena. Penelitian ini menggunakan lebih dari satu sampel. Berdasarkan dari rumusan masalah, tujuan penelitian dan hipotesis yang telah dirumuskan sebelumnya, maka metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode asosiatif karena metode ini memfokuskan 28 Gilang Surya Kusuma, 2012 Pengaruh Motivasi Belajar Terhadap Penyelesaian Tugas Mata Pelajaran Menggambarkan Konstruksi Lantai Dan Dinding Bangunan Di SMKN 2 Garut Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu permasalahan yang menghubungkan antara dua variabel atau lebih dengan mengumpulkan data dan informasi yang lengkap dan terperinci sehingga dapat diketahui pemecahan masalah. Dalam penelitian ini, metode asosiatif digunakan untuk meneliti masalah- masalah yang terjadi karena adanya dua variabel yang mempengaruhi satu sama lain yaitu pengaruh motivasi belajar terhadap penyelesaian tugas mata pelajaran Menggambar Konstruksi Lantai dan Dinding Bangunan di SMKN 2 Garut.

3.3 Definisi Operasional

Dokumen yang terkait

PENGGUNAAN MEDIA VIDEO TUTORIAL AUTOCAD UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR DAN MOTIVASI SISWA PADA MATA PELAJARAN MENGGAMBAR DENGAN PERANGKAT LUNAK DI SMKN 9 GARUT.

0 0 38

Efektivitas Penggunaan Media Prototipe Pada Mata Pelajaran Menggambar Konstruksi Bangunan Di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 2 Garut.

0 1 43

PENGARUH INTERAKSI SOSIAL SISWA TERHADAP PENYELESAIAN TUGAS DALAM MATA DIKLAT GAMBAR TEKNIK BAGI SISWA PROGRAM STUDI TEKNIK GAMBAR BANGUNAN SMKN 9 GARUT.

0 0 32

PENGARUH METODE PEMBERIAN TUGAS (ASSIGNMENT) TERHADAP PEMAHAMAN MENGGAMBAR KONSTRUKSI ATAP DI SMKN 9 GARUT.

0 0 51

PENGARUH METODE TUTOR SEBAYA TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN MENGGAMBAR UTILITAS GEDUNG DI SMK NEGERI 2 GARUT.

0 2 42

PENGARUH CARA BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS XI JURUSAN TGB PADA MATA PELAJARAN MENGGAMBAR KONSTRUKSI ATAP DI SMKN 2 GARUT: Penelitian Terhadap Siswa Di SMK Negeri 2 Garut Tahun Ajaran 2012/2013.

0 0 40

PENGARUH KETERSEDIAAN FASILITAS BELAJAR TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA DALAM MATA PELAJARAN MENGGAMBAR BANGUNAN GEDUNG DI SMKN 1 SUMEDANG.

1 2 42

PENGARUH MOTIVASI BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI PADA MATA PELAJARAN MENGGAMBAR BANGUNAN SMK NEGERI 1 SEYEGAN.

1 1 110

PENGARUH METODE PEMBERIAN TUGAS (ASSIGNMENT) TERHADAP PEMAHAMAN MENGGAMBAR KONSTRUKSI ATAP DI SMKN 9 GARUT - repositoryUPI S TS 1000564 Title

0 0 3

PENGARUH MOTIVASI BELAJAR TERHADAP PENYELESAIAN TUGAS PADA MATA PELAJARAN GAMBAR TEKNIK DI SMKN 4 BANDUNG - repositoryUPI S TE 1105284 Title

0 0 4