Rumusan Masalah Batasan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

5 melalui kerangka pengamatan dan pengalamannya sendiri sehingga dapat memperpanjang proses ingatan siswa menjadi lebih lama. Bertolak dari latar belakang di atas, maka penulis tertarik untuk melaksanakan penelitian tentang pemanfaatan fenomena dalam pembelajaran IPA secara inkuiri untuk meningkatkan penguasaan konsep dan keterampilan proses sains siswa SD. Materi yang dikaji dalam penelitian ini adalah materi tentang cahaya yang sering dijumpai dalam kehidupan sehari-hari tetapi siswa seringkali mengalami kesulitan dalam memahami fenomena-fenomena yang berkaitan dengan cahaya. Untuk mengetahui sejauh mana pengaruh pemanfaatan fenomena dalam pembelajaran IPA secara inkuiri terhadap peningkatan penguasaan konsep dan keterampilan proses sains siswa SD, maka penulis melakukan penelitian dengan judul “Pemanfaatan Fenomena dalam Pembelajaran IPA secara Inkuiri untuk Meningkatkan Penguasaan Konsep dan Keterampilan Proses Sains Siswa SD”. Tesis ini memaparkan hasil-hasil yang diperoleh dari proses penelitian tersebut.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan uraian latar belakang, dan agar penelitian ini mencapai sasaran sesuai dengan tujuan yang ditetapkan, maka perlu dirumuskan apa yang menjadi permasalahannya. Rumusan masalah secara umum adalah : Bagaimana perbandingan penguasaan konsep dan keterampilan proses sains siswa SD antara yang mendapatkan pembelajaran IPA secara inkuiri yang memanfaatkan 6 fenomena dengan yang mendapatkan pembelajaran IPA secara konvensional?. Selanjutnya untuk menentukan langkah-langkah penelitian, permasalahan di atas diuraikan menjadi pertanyaan penelitian sebagai berikut: 1. Bagaimanakah keterlaksanaan pembelajaran IPA secara inkuiri yang memanfaatkan fenomena dalam pengajaran konsep IPA di sekolah dasar? 2. Apakah penerapan pembelajaran IPA secara inkuiri yang memanfaatkan fenomena dapat lebih meningkatkan penguasaan konsep dibanding penggunaan pembelajaran IPA secara konvensional? 3. Apakah penerapan pembelajaran IPA secara inkuiri yang memanfaatkan fenomena dapat lebih meningkatkan keterampilan proses sains dibanding penggunaan pembelajaran IPA secara konvensional?

C. Batasan Masalah

Beberapa batasan masalah dalam penelitian ini diantaranya adalah: 1. Pelajaran IPA dalam penelitian ini dibatasi pada materi cahaya yang dipelajari di kelas V sekolah dasar. 2. Dalam pelaksanaannya pembelajaran secara inkuiri dimaksudkan secara inkuiri terbimbing. 7

D. Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah melakukan studi penggunaan pembelajaran IPA secara inkuiri yang memanfaatkan fenomena untuk melihat potensinya dalam meningkatkan penguasaan konsep dan keterampilan proses sains siswa sekolah dasar.

E. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi bukti empiris tentang potensi pembelajaran IPA secara inkuiri yang memanfaatkan fenomena dalam meningkatkan penguasaan konsep dan keterampilan proses sains siswa yang nantinya diharapkan dapat memperkaya hasil-hasil penelitian dalam kajian sejenis dan dapat digunakan oleh berbagai pihak yang berkepentingan, seperti guru, praktisi pendidikan, lembaga-lembaga pendidikan, peneliti, dan sebagainya.

F. Asumsi Penelitian

Dokumen yang terkait

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING BERBASIS INKUIRI UNTUK MENINGKATKAN PENGUASAAN KONSEP DAN KETERAMPILAN PROSES SAINS SISWA SMP

11 78 199

PENERAPAN MODEL TANDUR UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN PROSES SAINS SISWA SEKOLAH DASAR PADA PEMBELAJARAN IPA.

0 2 40

PENGGUNAAN LEMBAR KERJA SISWA (LKS) BERBASIS MASALAH DALAM PEMBELAJARAN IPA SECARA INKUIRI UNTUK MENINGKATKAN LITERASI SAINS SISWA SEKOLAH DASAR.

0 3 45

PEMBELAJARAN INKUIRI PADA TOPIK LARUTAN PENYANGGA UNTUK MENINGKATKAN PENGUASAAN KONSEP DAN KETERAMPILAN PROSES SAINS SISWA SMA.

0 1 46

PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN PROSES SAINS DAN SIKAP ILMIAH SISWA SEKOLAH DASAR.

0 0 39

PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN SAINS UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PENGUASAAN KONSEP SAINS SISWA SEKOLAH DASAR.

0 0 91

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING BERBASIS INKUIRI UNTUK MENINGKATKAN PENGUASAAN KONSEP DAN KETERAMPILAN PROSES SAINS SISWA SMP.

1 6 266

PEMBELAJARAN BERBASIS INKUIRI DENGAN AKTIVITAS LABORATORIUM UNTUK MENINGKATKAN PENGUASAAN KONSEP DAN KETERAMPILAN PROSES SAINS SISWA SMP - repository UPI T IPA 1302394 Title

0 4 7

PEMANFAATAN MEDIA KONKRET DALAM PEMBELAJARAN IPA SECARA INKUIRI UNTUK MENINGKATKAN PENGUASAAN KONSEP DAN KETERAMPILAN PROSES SAINS SISWA SEKOLAH DASAR - repository UPI T PD 1303409 Title

0 0 5

Pembelajaran Inkuiri Terbimbing Berbasis Pratikum Pada Topik Pengukuran Untuk Meningkatkan Penguasaan Konsep dan Keterampilan Proses Sains Siswa SMP

0 0 11