Bone scan, foto, toraks, USG Abdomen Penatalaksanaan

Tanda Primer berupa : 1. Dentitas yang meninggi pada tumor 2. Batas tumor yang tidak teratur oleh karena adanya proses infiltrasi ke jaringan sekitarnya atau batas yang tidak jelas Komet sign 3. Gambaran transusen disekitar tumor 4. Gambaran stelata 5. Adanya mikroklasifikasi sesuai kriteria Egan 6. Ukuran klinis tumor lebih besar dari radiologis Tanda Sekunder : 1. Retraksi kulit atau penebalan kulit 2. Bertambahnya vaskularisasi 3. Perubahan posisi puting 4. Kelenjar getah bening aksila 5. Keadaan daerah tumor dan jaringan fibroglandular tidak teratur 6. Kepadatan jaringan sub areolar yang berbentuk utas

2.4.6. Bone scan, foto, toraks, USG Abdomen

Pemeriksaan bone scan sidik tulang bertujuan untuk evaluasi metastasis ditulang. Pemeriksaan ini dianjurkan pada kasus: advanced local disease, lymfe node metastases, distant metastases dan ada simptonpada tulang. Bone scan secara rutin tidak dianjurkan pada stadium dini yang asimtommatis karena berdasarkan beberapa penelitian hanya 2 hasil yang positif pada kondisi ini. Berbeda halnya pada yang sitomatis stadium III, insiden positif bone scan mencapai 25 oleh karenanya pemeriksaan bone scan secara rutin sangat bermanfaat. Foto toraks dan USG andomen rutin dilakukan untuk melihat adanya metastasis di paru, pleura, mediastinum, tulang- tulang dada dan organ viseral terutama hepar Suyatno, Pasaribu, ET, 2014.

2.4.7. Penatalaksanaan

Pengobatan kanker payudara bertujuan untuk mendapatkan kesembuhan yang tinggi dengan kualitas hidup yang baik. Oleh karena itu terapi dapat bersifat karatif atau Universitas Sumatera Utara paliatif . Terapi kuratif ditandai dengan adanya periode bebas penyakit disease free interval , peningkatan harapan hidup overal survival dan peningkatan kualitas hidup, dilakukan pada kanker payudara stadium I, II, dan III. Terapi paliatif bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup tanpa adanya periode bebas penyakit, umumnya dilakukan pada stadium IV. Kesembuhan yang tinggi dengan kualitas hidup yang baik akan tercapai bila kanker diterapi pada stadium dini Suyatno, Pasaribu, ET, 2014 Keuntungan penatalaksanaan tumor stadium dini adalah : 1. Kemungkinan tidak dialkukan kemoterapi bila tidak ada metastasis kgb aksila dan tergolong resiko rendah 2. Tidak perlu dilakukan diseksi aksilla jika sentinel negatif, sehingga resiko terjadinya limpadem berkurang. 3. Tidak diperlukan radiasi 4. Dapat dilakukan BCT bagi yang memenuhi kriteria atau dilakukan SSMNSP sekaligus rekonstruksi sehingga bentuk dan fungsinya masih baik 5. Biaya penatalaksanaan jauh lebih ekonomis 6. Disease free interval dan overall survival lebih baik lama Adapun modalitas terapi kanker payudara secara umum meliputi operasi, pembedahan, kemoterapi, radioterapi, terapi hormonal dan terapi target.

2.4.8. Operasi Pembedahan