Metode dan Desain Penelitian

Mulyatini Rahim, 2015 PENINGKATAN D AN KARAKTERISTIK KESALAHAN D ALAM KEMAMPUAN ANALOGI D AN GENERALISASI MATEMATIS SISWA MELALUI PEMBELAJARAN MOD EL ELICITING ACTIVITIES Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A. Metode dan Desain Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian mixed method yaitu mengkombinasikan kuantitatif pada pengolahan data tentang peningkatan kemampuan analogi dan generalisasi matematis siswa serta pendekatan kualitatif pada pengkajian analisis karakteristik kesalahan pada hasil belajar siswa setelah Model Eliciting Activities postes. Penelitian ini terdiri dari dua kelompok penelitian yaitu kelas eksperimen merupakan kelompok siswa yang pembelajarannya menggunakan model Eliciting Activities dan kelompok kontrol adalah kelompok siswa yang pembelajarannya konvensional. Kedua kelompok ini diberikan pretes dan postes dengan menggunakan instrumen yang sama. Pertimbangan penggunaan desain penelitian ini adalah bahwa kelas yang ada sudah terbentuk sebelumnya, sehingga tidak dilakukan lagi pengelompokkan secara acak. Apabila dilakukan pembentukan kelas baru dimungkinkan akan menyebabkan kekacauan jadwal pelajaran dan mengganggu efektivitas pembelajaran di sekolah. Dengan demikian pendekatan kuantitatif penelitian ini menggunakan desain kelompok Nonequivalent Control Group Design Ruseffendi, 2005 berikut: Kelas Eksperimen : O X O Kelas Kontrol : O O Keterangan: O : Pretes atau Postes tes kemampuan analogi dan generalisasi matematis X : Model eliciting activities Model pendekatan dalam penelitian kualitatif yang digunakan oleh peneliti adalah fenomenologi. Fenomenologi Creswell, 2012 merupakan strategi penelitian dimana didalamnya peneliti mengidentifikasi hakikat pengalaman siswa. Fenomenologi ini tentang fenomena dari kemampuan analogi dan Mulyatini Rahim, 2015 PENINGKATAN D AN KARAKTERISTI K KESALAHAN D ALAM KEMAMPUAN ANALOGI D AN GENERALISASI MATEMATIS SISWA MELALUI PEMBELAJARAN MOD EL ELICITING ACTIVITIES Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu generalisasi matematis siswa. Proses ini, peneliti mengesampingkan terlebih dahulu pengalaman-pengalaman pribadinya agar dapat memahami pengalaman- pengalaman siswa berupa kesalahan-kesalahan matematis siswa dalam menyelesaikan permasalahan yang diberikan.

B. Subjek Penelitian