Perumusan Masalah Tujuan Penelitian

3 menggunakan metode komputasi adalah : Densitas Bulk Density, Porositas Porosity, Kekerasan Vicker Hardness, Ketangguhan Perpatahan Fracture Toughness, dan Kekuatan Patah Bending Strength. Perangkat lunak yang digunakan adalah MAPLE 7

1.2 Perumusan Masalah

Setiap produk keramik teknik mempunyai sifat yang khas, yang dimaksud dengan sifat yang khas tersebut adalah nilai sifat yang diharapkan. Untuk mengetahui sifat yang khas tersebut diperoleh dari analisa korelasi temperatur sintering terhadap sifat fisisnya pada waktu pembakaran. Dengan demikian dapatlah di tentukan kegunaan keramik tersebut. Pada produk keramik paduan Zirkonia ZrO 2 ber aditif CaO dengan Alumina Al 2 O 3 perlu di analisis korelasi temperatur sintering terhadap sifat fisisnya dengan beberapa macam komposisi bahan, terdapat kendala pada analisis yang dilakukan berdasarkan eksperimen, antara lain keterbatasan alat, keterbatasan pengamat faktor keselamatan, mengingat suasana temperatur tinggi, dan waktu pelaksanaan, hal tersebut akan mengakibatkan sebaran data yang sangat terbatas atau dengan kata lain data yang diperoleh sedikit, dengan demikian kurang memadai untuk mendapatkan nilai sesungguhnya, katerbatasan tersebut dapat dihindarkan dengan menggunakan metode simulasi, selain akan mendapatkan data cukup, analisis ini juga lebih mudah dilakukan dan akan menghemat waktu, karena dilakukan dengan bantuan komputer. Dengan simulasi dapat diatasi keterbatasan pada eksperimen dan hasilnya akan lebih mendekati hasil yang sebenarnya karena dapat diperoleh variasi data yang lebih banyak sepanjang sifat fisis yang berlaku pada keramik tersebut, dengan catatan Syahwin: Analisis Simulasi Korelasi Temperatur Sintering Terhadap Sifat Fisis Keramik Paduan Zirkonia ZrO2 Ber Aditif CaO Dengan Alumina Al2O3 Menggunakan Maple 7, 2008. USU e-Repository © 2008 4 data hasil eksperimen tersebut menjadi acuan dalam proses pembuatan simulasi. Dengan demikian analisis secara simulasi perlu dilakukan guna melengkapi analisis hasil eksperimen.

1.3 Tujuan Penelitian

Membuat simulasi korelasi temperatur sintering terhadap sifat fisis keramik paduan Zirkonia ZrO 2 ber aditif CaO dengan Alumina Al 2 O 3 menggunakan perangkat lunak MAPLE 7 dan menganalisis hasil simulasi tersebut untuk mendapatkan gambaran sifat fisis yang sesungguhnya dari keramik paduan tersebut.

1.4 Batasan Masalah