Lembaga Standarisasi Kinerja Jaringan

20 Tabel 2.3 Standarisasi Delay oleh TIPHON Kategori Besar Delay Indeks Sangat Bagus 150 ms 4 Bagus 150 sd 300 ms 3 Sedang 300 sd 450 ms 2 Jelek 450ms 1 Tabel 2.4 Standarisasi Packet Loss oleh TIPHON Kategori Besar Packet Los Indeks Sangat Bagus 4 Bagus 3 3 Sedang 15 2 Jelek 25 1 21

BAB III METODOLOGI PERANCANGAN JARINGAN

3.1 Umum

Pada Bab II telah diketahui tentang landasan teori yang diperlukan dalam pengerjaan Tugas Akhir ini. Landasan teori tersebut mencakup beberapa hal dasar seperti pengertian, fungsi, struktur, prinsip kerja, dan arsitektur jaringan yang telah dirancang. Pada Bab ini dibahas tentang perancangan jaringan yang akan dianalisa kinerjanya berdasarkan parameter-paramer QoS. Pada Gambar 3.1 dijelaskan langkah-langkah perancangan jaringan yang telah dirancang dalam bentuk blok diagram. Blok diagram menunjukkan proses pembentukan jaringan secara berurutan dari awal perancangan hingga akhir perancangan. Perancangan berawal dari persiapan perangkat keras hardware dan perangkat lunak software yang diseseuai untuk spesifikasi jaringan yang disimulasikan. Kemudian langkah berikutnya adalah pemodelan sistem jaringan yang terkait dengan bentuk dan komponen jaringan. Pada tahap akhir perancangan adalah simulasi jaringan. Dalam proses simulasi jaringan dibentuk dua jaringan yaitu jaringan dengan IP routing tanpa MPLS dan jaringan dengan IP routing dengan MPLS. KEBUTUHAN PERANGKAT SIMULASI SISTEM JARINGAN PEMODELAN SISTEM JARINGAN Gambar 3.1 Blok Diagram Perancangan Jaringan 22

3.2 Kebutuhan Perangkat

Dalam perancangan Tugas Akhir ini menggunakan beberapa perangkat yang saling terhubung untuk membentuk sebuah hubungan komunikasi. Pembentukan jaringan disesuaikan dengan kebutuhan jaringan yang dibentuk. Kebutuhan tersebut meliputi kebutuhan perangkat keras hardware dan perangkat lunak software.

3.2.1 Perangkat Keras Hardware

Dalam perancangan Tugas Akhir ini dibutuhkan perangkat keras yaitu sebuah komputer Dell Inspiron 3421 untuk proses simulasi. Pada Tabel 3.1 ditunjukkan spesifikasi komputer yang digunakan dalam proses simulasi. Tabel 3.1 Spesifikasi Komputer No. Spesifikasi Keterangan 1 Processor Intel® Core ™ i3-3217U CPU 1.80 GHz 4 CPU 2 Memori RAM 2048 MB 3 Memori ROM 462 GB 4 VGA Intel® HD Graphics 4000 Kemampuan atau spesifikasi perangkat keras sangat mempengaruhi kinerja jaringan yang disimulasikan, misalkan kecepatan dalam melakukan eksekusi perintah dari pengguna dan ketahanan sistem saat dikukan proses simulasi. Selain itu, kemampuan perangkat juga berakibat pada hasil simulasi yang dilakukan. Biasanya, semakin tinggi spesifikasi sebuah perangkat akan semakin semakin presisi pula hasil yang akan diperoleh.

3.2.2 Perangkat Lunak Software

Dalam perancangan jaringan yang dilakukan menggunakan perangkat lunak software sebagai berikut: 1. Graphical Network Simulator 3 GNS3 2. VirtualBox 3. Microsoft Loopback 4. WireShark 5. Media Player VLC