Pengumpulan Data Karakteristik Responden

31

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Pengumpulan Data

Instrumen yang digunakan untuk memperoleh data dalam penelitian ini adalah kuesioner. Adapun jumlah pernyataan yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 14 butir. Kuesioner disebarkan kepada responden yaitu pengguna yang terdaftar di Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Aceh Tengah yang sedang menggunakan sarana temu kembali koleksi berdasarkan proportioned random sampling. Kuesioner berisikan pernyataan-pernyataan pengaruh pengorganisasian koleksi terhadap temu kembali koleksi pada Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Aceh Tengah.

4.2 Karakteristik Responden

Penelitian ini menjelaskan karakteristik responden pengguna di Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Aceh Tengah yang diperoleh melalui kuesioner. Karakteristik yang dimaksud adalah identitas responden yang terdiri dari: a jenis kelamin dan b pekerjaan. Berikut ini dijelaskan secara ringkas karakteristik dari responden. a Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin Data pada Tabel 4.1 merupakan kategori responden menurut jenis kelamin. Berdasarkan tabel tersebut diperoleh informasi bahwa responden dengan jenis kelamin laki-laki sebanyak 32 32.99 dan perempuan sebanyak 65 orang 67.01. Data ini menunjukkan bahwa proporsi jumlah responden perempuan jauh lebih banyak dibandingkan dengan laki-laki. Data ini juga mengindikasikan bahwa pengguna perpustakaan cenderung didominasi oleh perempuan. 32 Tabel 4.1: Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin No Jenis Kelamin Jumlah 1. Laki-laki 32 32.99 2. Perempuan 65 67.01 Jumlah 97 100.0 b Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Pekerjaan Data pada Tabel 5.2 merupakan kategori responden berdasarkan jenis pekerjaan. Berdasarkan tabel tersebut diperoleh informasi bahwa jenis pekerjaan responden masing-masing sebagai Pelajar adalah 27 27,8, Mahasiswa 28 28,8, Wiraswasta 9 9,3, Pegawai Bank 2 2,1, Pegawai Swasta 1 1,0, Karyawan 2 2,1, Ibu Rumah Tangga 2 2,1, Pedagang 3 3,1, Peternak 1 1,0, Petani 2 2,1, dan Guru 20 20,6. Data ini menunjukkan bahwa jenis pekerjaan responden sangat beragam, namun jenis pekerjaan sebagai pelajar dan mahasiswa serta guru lebih dominan. Data ini mengindikasikan bahwa pengguna Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Aceh Tengah berasal dari masyarakat umum yang memiliki berbagai jenis pekerjaan, namun cenderung didominasi oleh pelajar dan mahasiswa serta guru. 33 Tabel 4.2: Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Pekerjaan No Jenis Kelamin Jumlah 1. Pelajar 27 27,8 2. Mahasiswa 28 28,8 3. Wiraswasta 9 9,3 4. Pegawai Bank 2 2,1 5. Pegawai Swasta 1 1,0 6. Karyawan 2 2,1 7. Ibu Rumah Tangga 2 2,1 8. Pedagang 3 3,1 9. Peternak 1 1,0 10. Petani 2 2,1 11. Guru 20 20,6 Jumlah 97 100.0

4.3 Analisis Deskriptif