Latar Belakang Masalah PENDAHULUAN

commit to user

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Pendidikan merupakan faktor penting dalam aspek kehidupan. Pendidikan juga merupakan salah satu kebutuhan pokok manusia dan menjadi salah satu tolak ukur dari kemajuan bangsa. Hal tersebut dapat dilihat dari berbagai macam hasil kemajuan di segala bidang, karena pendidikanlah yang menjadi ujung tombak keberhasilan itu. Masyarakat memang harus menyadari bahwa pendidikan adalah dasar yang memang harus dimiliki, jika sumber daya manusia suatu bangsa terdidik, maka secara otomatis negara tersebut berkualitas. Oleh karena itu, perlu adanya media pembelajaran yang bermutu sehingga dapat meningkatan kualitas pendidikan di Indonesia. Salah satu pendidikan yang dianjurkan dan diberikan kepada anak semenjak dini adalah matematika khususnya berhitung. Berhitung adalah ilmu yang sering diterapkan dimana saja dan dipakai dalam kehidupan sehari-hari. Pendidikan berhitung penting untuk dipelajari sedini mungkin untuk bisa menunjang kemajuan pendidikan dan keberhasilan di masa depan. Semakin dini seseorang mempelajarinya, maka semakin baik pula kemampuan berhitungnya. Banyak orang beranggapan bahwa mempelajari Matematika itu sulit karena banyak soal perhitungannya, namun apabila kita mampu memakai metode yang tepat, bukan tidak mungkin bahwa soal perhitungan yang semula dirasa sulit menjadi mudah untuk diselesaikan. Sekarang terdapat banyak sekali metode berhitung yang dapat digunakan untuk mengatasi persoalan perhitungan, salah satunya adalah Jarimatika. Jarimatika singkatan dari jari dan aritmatika adalah suatu metode pembelajaran berhitung yang hanya mengandalkan jari tangan. Jarimatika dikenal sebagai metode berhitung yang cepat, efektif dan tidak menjemukan serta mampu untuk melakukan operasi bilangan KaBaTaKu Kali Bagi Tambah Kurang sampai dengan ribuan. Metode ini sangat mudah diterima dan dipelajari oleh anak – anak karena jarimatika tidak membebani otak dan alatnya selalu tersedia yaitu jari tangan kita sendiri. Oleh karena itu diharapkan anak didik tertarik dan berminat untuk mempelajarinya. 1 commit to user Perkembangan teknologi komputer dapat dimanfaatkan untuk membuat suatu program atau media pembelajaran yang interaktif dengan penambahan gambar, tulisan, suara serta animasi benda-benda di sekitar lingkungan yang sering dilihat anak-anak sehingga akan mempermudah pemahaman serta menjadi penunjang latihan yang menarik. Dengan adanya teknologi ini, pembelajaran berhitung yang biasanya menggunakan alat bantu berupa sempoa, kalkulator atau batang bambu dapat segera ditinggalkan demi alasan kepraktisan. Berdasarkan atas latar belakang tersebut maka dibuat CD animasi pembelajaran berhitung yang mudah dan interaktif dengan metode Jarimatika.

B. Perumusan Masalah