Jenis Penelitian Waktu dan Tempat Penelitian Pengolahan Data Analisa Data Hasil Penelitian .1. Deskripsi Lokasi Penelitian

4.1. Jenis Penelitian

Jenis penelitian dilakukan dengan rancangan studi cross-sectional yang diharapkan dapat menemukan hubungan antara kebiasan konsumsi fast food dan aktivitas fisik dengan indeks massa tubuh pada remaja di SMA Santo Thomas 1 Medan.

4.2. Waktu dan Tempat Penelitian

Penelitian dilaksanakan di SMA Santo Thomas 1 Medan dengan pengambilan data pada Agustus 2013 – November 2013.

4.3. Populasi dan Sampel Penelitian

4.3.1 Populasi

Populasi target dari penelitian ini adalah remaja SMA sementara populasi terjangkau dari penelitian ini adalah remaja SMA Santo Thomas 1 Medan, yang berjumlah 1485 orang. 4.3.2 Sampel Penelitian 4.3.2.1 Kriteria Inklusi dan Eksklusi Kriteria inklusi untuk penelitian ini adalah: 1. Siswa-siswi yang berusia 15-19 tahun. 2. Siswa-siswi yang bersedia ikut dalam penelitian dengan menjadi responden dan mengisi kuisioner penelitian. Kriteria eksklusi untuk penelitian ini adalah: 1. Siswa-siswi yang memiliki kelainan genetik. 2. Siswa-siswi yang memiliki riwayat obesitas keluarga.

4.3.2.2. Besar Sampel

Universitas Sumatera Utara Menurut Notoadmodjo 2005, untuk memperoleh besar sampel pada populasi dengan jumlah lebih kecil dari 10.000 dapat dihitung dengan menggunakan formula sebagai berikut: Keterangan: N = besar populasi n = besar sampel d = tingkat kepercayaan atau ketepatan yang diinginkan 0,1 Dari formula diatas diperoleh jumlah minimal responden berjumlah 94 orang dan jumlah sampel yang akan diambil sebanyak 96 orang. Siswa-siswi yang akan menjadi sampel ditentukan dengan teknik stratified random sampling.

4.4. Teknik Pengumpulan Data

4.4.1. Jenis Data

Jenis data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Data primer didapatkan langsung dari subjek penelitian yaitu: indeks massa tubuh,kebiasaan konsumsi fast food dan aktivitas fisik. Data sekunder didapatkan dari pihak sekolah untuk mengetahui jumlah siswa disetiap kelas.

4.4.2. Cara Pengumpulan Data

Pengumpulan data digunakan dengan melakukan pengukuran tinggi badan dan berat badan pada siswa-siswi yang menjadi responden untuk mengetahui indeks massa tubuh. Siswa-siswi yang telah diukur tersebut kemudian diberikan kuisioner yang terdiri dari 2 bagian, yaitu FFQ dan PAQ-A untuk mengetahui kebiasaan makan fast food dan aktivitas fisik pada siswa siswi.

4.5. Pengolahan Data

Universitas Sumatera Utara Data akan diolah dengan menggunakan proses pengolahan komputer dengan menggunakan tahap-tahap antara lain: 1. Editing Dilakukan penyuntingan pada hasil pengamatan untuk melihat kelengkapan, relevansi jawaban, dan konsistensi jawaban atas pertanyaan. 2. Coding Coding dilakukan untuk merubah data dalam bentuk kalimat ke dalam bentuk angka sehingga mempermudah dalam data entry. 3. Memasukkan Data Data Entry atau Processing Data yang sudah dilakukan editing dan coding selanjutnya dimasukkan dalam proses pengolahan komputer. 4. Pembersihan Data Cleaning Pembersihan data dilakukan untuk melihat kembali apakah terjadi kesalahan dalam pemberian kode maupun ketidaklengkapan. Notoatmodjo, 2010.

4.6. Analisa Data

Untuk mengetahui hubungan kebiasaan konsumsi fast food dan aktivitas fisik dengan indeks massa tubuh dilakukan analisa multivariat dengan prinsip regresi berganda dengan persamaan regresi sebagai berikut: Keterangan: Y : variabel terikat a : nilai konstanta b : koefisien regresi variabel bebas BAB V Universitas Sumatera Utara HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 5.1 Hasil Penelitian 5.1.1. Deskripsi Lokasi Penelitian Pengumpulan data dilakukan di SMA Santo Thomas 1 Medan, yang beralamat di JL. S. Parman No.109 Medan. SMA Santo Thomas 1 Medan memilik total 33 kelas dengan 11 kelas untuk kelas 10, 11 kelas untuk kelas 11 yang terbagi atas 9 kelas IPA dan 2 kelas IPS, dan 11 kelas 12 yang terbagi menjadi 9 kelas IPA dan 2 kelas IPS. Sekolah yang berada dibawah naungan Yayasan Perguruan Katolik Don Bosco Keuskupan Agung Medan ini memiliki akreditasi A sangat baik. Kegiatan belajar mengajar berlangsung dari hari Senin sampai Sabtu dimulai pukul 07.25 WIB sampai 13.30. Fasilitas yang tersedia di sekolah ini cukup lengkap diantaranya laboratorium biologi, unit kesehatan sekolah, lapangan basket, aula, studio musik dan kantin sekolah. Makanan yang tersedia di kantin sekolah cukup beragam seperti nasi ayam goreng crispy, mie pangsit, chicken nugget, tempe goreng, kwetiaw goreng, kari ayam dan berbagai jenis makanan kemasan. Sekolah ini juga mempunyai berbagai ekstrakulikuler diantaranya Paskibra, paduan suara, seni musik, english club, dan basket.

5.2 Distribusi Responden Berdasarkan Jenis Kelamin