Kontra Indikasi Efek Samping, Risiko dan Komplikasi Syarat Menjadi Peserta KB Vasektomi

2.9.3 Keuntungan

Beberapa keuntungan vasektomi adalah efektif, kemungkinan gagal tidak ada karena dapat di check kepastian di laboratorium, aman, morbilitas rendah dan tidak ada mortalitas, sederhana dan cepat, hanya memerlukan 5-10 menit dan pasien tidak perlu dirawat di RS, menyenangkan bagi akseptor karena memerlukan anestesi lokal saja, tidak mengganggu hubungan seksual selanjutnya dan biaya murah Handayani, 2010.

2.9.4 Kerugian

Kerugian vasektomi adalah harus dengan tindakan operatif, kemungkinan ada komplikasi seperti perdarahan dan infeksi, tidak seperti sterilisasi wanita yang langsung menghasilkan steril permanen, pada vasektomi masih harus menunggu beberapa hari, minggu, atau bulan sampai sel mani menjadi negatif, tidak dapat dilakukan pada orang yang masih ingin mempunyai anak lagi reversibilitas tidak dijamin, pada orang-orang yang mempunyai problem-problem psikologis yang mempengaruhi seks dan dapat menjadikan keadaan semakin parah Handayani, 2010.

2.9.5 Indikasi

Harus secara sukarela, mendapat persetujuan istri, jumlah anak yang cukup, mengetahui akibat-akibat vasektomi, umur calon tidak kurang dari 30 tahun, pasangan suami istri telah mempunyai anak minimal 2 orang dan anak paling kecil harus sudah berumur diatas 2 tahun Suratun, 2008.

2.9.6 Kontra Indikasi

Universitas Sumatera Utara Infeksi kulit lokal di daerah operasi, infeksi traktur genitalia, kelainan skrotum dan sekitarnya seperti luka parut bekas operasi hernia, skrotum yang sangat tebal, filarisasi, penyakit sistemik seperti penyakit jantung coroner yang baru, diabetes mellitus, penyakit perdarahan, riwayat perkawinan, psikologis atau seksual yang tidak stabil Handayani, 2010 ; Hartanto, 2004.

2.9.7 Efek Samping, Risiko dan Komplikasi

Tidak ada efek samping jangka pendek dan jangka panjang. Karena area pembedahan termasuk superfisial, jarang sekali menimbulkan risiko merugikan pada klien. Walaupun jarang sekali, dapat terjadi nyeri skrotal dan testikular berkepanjangan bulanan atau tahunan. Komplikasi segera dapat berupa hematoma instraskrotal dan infeksi. Teknik vasektomi tanpa pisau VTP sangat mengurangi kejadiaan infeksi pasca bedah Saifuddin, 2011.

2.9.8 Syarat Menjadi Peserta KB Vasektomi

1. Sukarela Setiap calon peserta vasektomi harus secara sukarela menerima pelayanan vasektomi; artinya secara sadar dan dengan kemauan sendiri memilih vasektomi. 2. Bahagia Setiap calon peserta vasektomi harus memenuhi syarat bahagia; artinya calon peserta tersebut dalam perkawinan yang sah dan harmonis dan telah dianugerahi sekurang-kurangnya 2 orang anak yang sehat rohani dan jasmani. Bila hanya mempunyai 2 orang anak, maka anak yang terkecil paling sedikit umur sekitar 2 tahun umur istri paling muda sekitar 25 tahun. Universitas Sumatera Utara 3. Kesehatan Setiap calon peserta vasektomi harus memenuhi syarat kesehatan; artinya tidak ditemukan adanya hambatan atau kontraindikasi untuk menjalani vasektomi. Oleh karena itu setiap calon peserta harus diperiksa terlebih dahulu kesehatannya oleh dokter, sehingga diketahui apakah cukup sehat untuk divasektomi atau tidak. Selain itu juga setiap calon peserta vasektomi harus mengikuti konseling bimbingan tatap muka dan menandatangani formulir persetujuan tindakan medik Informed Consent Hartanto, 2004.

2.9.9 Yang Tidak Bisa Menjadi Peserta Vasektomi

Dokumen yang terkait

FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN DUKUNGAN SUAMI TERHADAP KEPESERTAAN ISTRI DALAM PROGRAM Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Dukungan Suami Terhadap Kepesertaan Istri Dalam Program Keluarga Berencana Di Wilayah Kerja Puskesmas Kartasura Kabupaten

0 0 6

PENDAHULUAN Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Dukungan Suami Terhadap Kepesertaan Istri Dalam Program Keluarga Berencana Di Wilayah Kerja Puskesmas Kartasura Kabupaten Sukoharjo Tahun 2011.

0 0 10

Faktor-Faktor yang Berhubungan Dengan Keikutsertaan Suami Dalam Program Keluarga Berencana di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Tuntungan Tahun 2015

0 0 3

Faktor-Faktor yang Berhubungan Dengan Keikutsertaan Suami Dalam Program Keluarga Berencana di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Tuntungan Tahun 2015

0 0 45

Faktor-Faktor yang Berhubungan Dengan Keikutsertaan Suami Dalam Program Keluarga Berencana di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Tuntungan Tahun 2015

0 0 14

Faktor-Faktor yang Berhubungan Dengan Keikutsertaan Suami Dalam Program Keluarga Berencana di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Tuntungan Tahun 2015

0 0 2

Faktor-Faktor yang Berhubungan Dengan Keikutsertaan Suami Dalam Program Keluarga Berencana di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Tuntungan Tahun 2015

0 0 8

Faktor-Faktor yang Berhubungan Dengan Keikutsertaan Suami Dalam Program Keluarga Berencana di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Tuntungan Tahun 2015

0 0 16

FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEIKUTSERTAAN SUAMI PADA PROGRAM KB VASEKTOMI DI WILAYAH KECAMATAN BANJARMASIN TIMUR

0 0 5

HUBUNGAN PERSEPSI SUAMI TENTANG KELUARGA BERENCANA DENGAN SIKAP KEIKUTSERTAAN SUAMI DALAM KONTRASEPSI PRIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS MANTRIJERON YOGYAKARTA NASKAH PUBLIKASI - Hubungan Persepsi Suami tentang Keluarga Berencana dengan Sikap Keikutsertaan S

0 0 13