Mendefinisikan Struktur Data BAGAN ALIR (FLOWCHART) OverviewBagan Alir Sistem - Bagan Alir Dokumen Jurusan Teknik Informatika UNG Praktikum ADSIKAMUS DATA Overview

23 f. Periode Periode ini menujukkan kapan terjadinya arus data. Periode perlu dicatat dikamus data karena dapat digunakan untuk mengidentifikasikan kapan input data harus dimasukkan kedalam sistem, kapan proses program harus dilakukan dan kapan laporan-laporan harus dihasilkan. g. Volume Volume yang perlu dicatat didalam kamus data adalah volume rata-rata dan volume puncak dari arus data.Volume rata-rata menunjukkan banyaknya arus data yang mengalir dalam satu periode tertentu sementara volume puncak menunjukkan volume yang terbanyak. h. Struktur Data Struktur data menunjukkan arus data yang dicatat pada kamus data yang terdiri dari item- item atau elemen-elemen data.

3.2 Mendefinisikan Struktur Data

Kamus data juga mempunyai suatu bentuk notasi.Notasi yang digunakan dibagi menjadi 2 macam.yaitunotasi tipe data dan notasi struktur data. a. Notasi Tipe Data Notasi ini digunakan untuk membuat spesifikasi format input maupun output suatu data. Notasi yang umum digunakan antara lain adalah : 24 Tabel 3.1Simbol Tipe Data No Notasi Keterangan 1 X Setiap karakter 2 9 Angka numeric 3 A Karakter alphabet 4 Z Angka nol ditampilkan sebagai spasi kosong 5 . Titik, sebagai pemisah ribuan 6 , Koma, sebagai pemisah pecahan 7 - Hypen, sebagai tanda penghubung contoh : 021- 7500567 8 Slash, sebagai tanda pembagi contoh : 24112001 b. Notasi Struktur Data Notasi ini digunakan untuk membuat spesifikasi elemen data di mana notasi yang umum digunakan adalah sebagai berikut : Tabel 3.2Simbol Struktur Data No Notasi Keterangan 1 = Terdiri dari 2 + And dan 3 Pilihan boleh Ya atau Tidak 4 { } IterasiPengulangan Proses 5 [ ] Pilih salah satu pilihan 6 | Pemisahan pilihan didalam tanda [ ] 7 Keterangan atau catatan 8 Petunjuk key field 25 Contoh dari penggunaan notasi ini misalnya adalah arus data langganan yang mempunyai struktur data yang dapat ditulis sebagai berikut: Langganan = kode langganan + nama langganan + alamat + [pengecer|grosir] + batas kredit + jumlah piutang Nama langganan = nama kecil + nama keluarga Alamat = jalan + kota + kode pos + telp Batas kredit jumlah kredit maksimum yang diijinkan. Dari struktur data ini dapat diartikan bahwa arus data langganan mempunyai elemen-elemen data kode langganan, nama langganan yang terdiri dari nama kecil dan nama keluarga optional, boleh adadan boleh tidak ada, alamat yang terdiri dari jalan, kota, kode pos, dan telp optional, jenis langgana apakah salah satu dari pengecer atau grosir, batas kredit yang menunjukkan jumlah kredit maksimum yang diijinkan, dan jumlah piutang. 26 Latihan 1. Berdasarkan DFD usulan pada modul 3, buatlah kamus data untuk semua data yang ada di DFD. 2. Buat notasi struktur data dari setiap data yang ada di Kamus Data tersebut. 27 MODUL 4 NORMALISASI Overview Modul 2 ini menjelaskan mengenai alat pengembangan sistem berupa Normalisasi. Tujuan 1. Mengetahui tahapan pembuatan normalisasi 2. Membuat normalisasi sebuah sistem informasi 3. Membuat ERD sebuah sistem informasi. 28

4.1 Normalisasi