Dampak Bagi Pedagang Kaki Lima atas izin usaha dan pembayaran retribusi yang telah dibayarnya.

C. Dampak Bagi Pedagang Kaki Lima atas izin usaha dan pembayaran retribusi yang telah dibayarnya.

Walaupun tidak adanya kepastian pemberian izin kepada pedagang kaki lima dari pihak Pemerintah Daerah maka para pedagang tersebut bertambah banyak saja karena tidak ada larangan dan mereka juga dikutib retribusinya.Karena tidak adanya larangan maka mereka membuka dagangannya disembarang tempat saja, dimana yang mereka rasa strategis maka disitulah mereka berjualan. Pedagang yang berjualan di sekitar pasar atau jalan umum,emperan-emperan took pada umumnya mereka ingin berjualan ditempat-tempat yang paling depan dimana yang paling banyak dilalui pejalan kaki,sehingga barang dagangannya dapat dengan mudah dilihat dan dijangkau oleh pembeli. Para pedagang kaki lima ini memakai tempat sesuai dengan keinginannya yang disesuaikan dengan barang dagangannya yang akan dijual tanpa menghiraukan keamanan, ketertiban dan tujuan dari Pemerintah Daerah sehingga dapat menimbulkan akibat yang kurang baik, karena mengakibatkan keselamatan para pejalan kaki lima akan terganggu dan kebersihan tidak dapat terpelihara dengan baik. Karena tidak adanya larangan maka para pedagang kaki lima terkesan merajalela berjualan dipinggir jalan atau halaman bangunan pasar, maka para pedagang yang telah mempunyai kios loods di pasar cenderung ingin meninggalkan kiosnya dan berlomba- lomba berjualan diluar pagar, karena dengan adanya pedagang kaki lima maka pembeli konsumen tidak lagi bersusah payah masuk kedalam pasar, sehingga mengakibatkan kurangnya pemasukan retribusi pasar yang dikutib terhadap Universitas Sumatera Utara pedagang yang formal yang secara tidak langsung akan berpengaruh terhadap pemenuhan PAD. Adapun dampak dari tidak adanya larang tersebut kepada 2 segi yaitu positif dan negatif; pertama dari segi negatifnya, dimana para pedagang tersebut jumlah mereka bertambah banyak sehingga agak sulit untuk menertibkan dan menatanya apalagi jika ada hari-hari khusus misalnya hari pekanan pasar tersebut atau hari- hari menjelang hari besar nasional,dari segi positifnya, karena tidak ada larangan maka jumlah pedagangnya bertambah banyak sehingga menaikan jumlah retribusi yang didapat. Dengan dibebaskannya pedagang berjualan dipelataran maupun di trotoar maka akan mengakibatkan kesan yang semerawut dan kumuh sehingga para konsumen enggan untuk berbelanja di pasar tersebut apalagi jika saat musim hujan maka suasana pasar tersebut akan semakin semerawut. Pada kenyataannya pedagang kaki lima yang berjualan diluar pagar sanggup membayar retribusi lebih besar dari pada para pedagang yang formal asalkan mereka diberikan izin untuk berjualan diluar.Banyak pedagang formal yang ingin menjadi pedagang kaki lima yang berjualan di luar pagar dengan alas an lebih laku disbanding berjualan didalam kios atau loods yang telah disediakan. Karena retribusi pedagang kaki lima tersebut dipungut maka hal ini menjadi kendala bagi KUPTD Pasar karena jika dilarang berjualan maka mereka tidak mau lagi berjualan dan ini akan mengakibatkan pengurangan pendapatan sementara jika diberi izin maka mereka akan terus bertambah banyak jumlahnya. Universitas Sumatera Utara Jika ada peremajaan pasar ataupun pembangunan pasar maka pedagang kaki lima yang telah terdata didalam lokasi pagar pasar mendapatkan prioritas untuk mendapatkan tempat. Retribusi yang dibebankan kepada pedagang kaki lima ini dalam prakteknya tidaklah sama jumlahnya ada yang bevariasi antara 1000 rupiah sampai 5000 rupiah sudah termasuk retribusi pelayanan kebersihan,hal ini tergantung dari lokasi tempat berjualan dan laus tempat yang dipakainya.Tapi ada juga pedagang kaki lima tersebut yang berani membayar lebih besar dari tarif yang ditentukan asalkan dia mendapatkan lokasi yang strategis sesuai dengan keinginannya. Pembayaran retribusi oleh pedagang kaki lima tersebut bukan merupakan suatu jaminan bahwa suatu saat jika terjadi penggusuran dia tidak terkena karena retribusi yang mereka bayarkan tersebut hanya retribusi tempat dan jasa yang mereka terima dari para petugas pasar tersebut. Universitas Sumatera Utara

BAB IV UPAYA YANG DI LAKUKAN OLEH PEMERINTAH DS UNTUK