Instrumen Pengumpulan data METODE PENELITIAN

` 44 Dokumentasi digunakan untuk menggali informasi yang dalam serta berkaitan dengan pengelolaan Jogja Belajar Radio yang ada di Balai Tekkomdik. Informasi yang bersifat dokumentatif sangat bermanfaat untuk memberikan gambaran dalam mendapatakan informasi yang lebih mendalam di lembaga.

F. Instrumen Pengumpulan data

Instrumen pengambilan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar observasi, panduan wawancara, dan checklist. 1. Lembar observasi Rangkaian kegiatan yang terdapat di Jogja Belajar Radio merupakan data yang kaya. Guna mencatat segala kegiatan dan hal menarik lain selama penelitian berlangsung, penelitian ini dibekali dengan lembar observasi yang sudah disiapkan sebelum penelitian dilaksanakan. Tabel 2. Kisi-kisi Lembar Observasi No. Aspek Yang Diamati 1. Proses perencanaan program - Proses penentuan tujuan program - Cara memilih jenis penayangan - Cara menentukan isi program - Langkah-langkah penetapan strategi siaran 2. Proses produksi program siaran - Penentuan dan pembuatan konten - Kegiatan siaran program radio 3. Proses eksekusi program siaran - Persiapan dan penayangan program 2. Panduan wawancara Wawancara ini dilakukan untuk mengkonfirmasi temuan dan asusmsi peneliti. Jenis wawancara yang dilakukan adalah wawancara ` 45 terbuka. Berlangsung secara informal dan santai namun terus fokus mencari benang merah dari masalah penelitian. Panduan wawancara hanya membuat garis besar pokok-pokok, topik, atau masalah yang dijadikan pegangan dalam wawancara. Tabel 3. Kisi-kisi Panduan Wawancara No. Aspek Yang Diamati 1. a. Latar belakang program b. Tujuan program c. Kebutuhan program d. Standard dan prosedur pengelolaan Jogja Belajar Radio 2. a. Kriteriakualifikasi pengelola b. Targetsasaran program c. Jenis program yang ada d. Sarana prasarana 3. a. Prosedur pengelolaan siaran JB Radio b. Kegiatan produksi untuk program live maupun rekaman c. Kegiatan produksi iklan dan info ringan d. Pengawasan program siaran Jogja Belajar Radio 4. a. Respon Pendengar b. Pencapaian program Jogja Belajar Radio 3. Checklist Menurut Sobry Sutikno 2009: 134, checklist adalah suatu daftar yang berisi subjek dan aspek-aspek yang akan diamati. Ada bermacam macam aspek yang dicantumkan dalam checklist, kemudian observer tinggal memberikan tanda cek pada tiap-tiap aspek tersebut sesuai dengan hasil pengamatannya. Digunakan untuk memudahkan peneliti mencari data tambahan terkait buku, dokumen, dan informasi dari internet. Lembar checklist dipersiapkan sebelum penelitian berlangsung. ` 46

G. Teknik Analisis Data