Definisi Operesional Variabel Pengukuran Variabel Teknik Penentuan Sampel

32

BAB III METODE PENELITIAN

3.1. Definisi Operesional Variabel

Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Harga X 1 dan Resiko X 2 1. Variabel Bebas . Sedangkan konsep dan definisi operasional setiap variabel dengan hipotesis, yang diajukan dalam penelitian ini adalah : a. Harga X 1 Didefinisikan harga adalah nilai barang yang dinyatakan dengan uang Alma, 2002:125. Indikator variabel harga yang digunakan dalam penelitian ini adalah Kim, et al. 2004:1642 : • Kenaikan dan Penurunan Harga X 1.1 Yaitu peningkatan dan penerunan yang terjadi terhadap suatu harga • Harga yang Dirasakan X 1.2 Yaitu harga yang dirasakan atau diterima oleh konsumen terhadap suatu barang atau produk • Efek Harga X 1.3 Yaitu efek atau pengaruh yang ditimbulkan oleh harga • Preferensi Harga X 1.4 Yaitu memferensikan suatu harga kepada orang lain b. Resiko Pembelian X 2 Resiko didefinisikan sebagai suatu keadaan dimana kemungkinan timbulnya kerugian atau bahaya itu dapat diperkirakan sebelumnya 33 dengan menggunakan data atau informasi yang cukup terpecaya atau relevan yang tersedia. Indikator variabel resiko berlanja yang digunakan dalam penelitian ini adalah Kim, Summet dan Li, 2003:1642 : • Privasi X 2,1 Yaitu suatu hal yang menjadi privasi seseorang dimana hanya orang tertentu saja yang mengetahuinya • Kinerja Resiko X 2,2 Yaitu suatu bentuk resiko kinerja terhadap pembelanjaan • Resiko Keuangan X 2,3 Yaitu resiko yang berkaitan dengan keuangan yang didapat dalam pembelanjaan

3.2. Pengukuran Variabel

Pengukuran terhadap variabel ini dilakukan melalui penilaian dengan menggunakan skala semantic differential, skal tujuh poin, dengan perincian skala rendah poin 1 menunjukkan sistem wewenang dan prosedur pencatatan yang baik, sedangkan score tinggi poin 7 menunjukkan sistem wewenang dan prosedur pencatatan yang buruk. 1 2 3 4 5 6 7 Sangat Setuju Sangat Tidak Setuju 34

3.3. Teknik Penentuan Sampel

3.3.1. Populasi

Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas : obyek atau subjek yang mempunyai kualitas dan karekteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpilannya. Sugiyono, 2003. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh konsumen yang melakukan membeli tiket pesawat Lion Air di Topson Tour dan Travel baik secara langsung sebanyak 64 orang dan online sebanyak 64 orang sehingga jumlah keseluruhannya berjumlah 128 orang Per Mei 2010.

3.3.2. Sampel

Sampel adalah sebagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut Sugiyono, 2003:56. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Probability Sampling dengan metode Simple Random Sampling. Probability Sampling adalah teknik sampling yang memberikan peluang yang sama bagi setiap anggota populasi untuk dipilih menjadi anggota sampel. Sedangkan Simple Random Sampling adalah pengambilan sampel anggota populasi yang dilakukan secara acak tanpa memperhatikan strata yang ada dalam populasi itu Sugiyono, 2003:57. Dengan demikian sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah dipilih sebanyak 35 konsumen yang melakukan membeli tiket pesawat Lion Air di Topson Tour dan Travel baik secara langsung dan online, sehingga keseluruhan jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 70 orang. 35

3.4. Teknik Pengumpulan Data