Kerangka Konseptual Defenisi Konseptual Variabel Defenisi Operasional

BAB 3 KERANGKA PENELITIAN

3.1 Kerangka Konseptual

Keluarga masih merupakan tempat berlindung yang paling disukai para lansia NoorkasianiTamher, 2009. Keluarga mempunyai peran yang penting dalam kehidupan kebanyakan penduduk lansia. Pemenuhan keamanan di rumah sangat perlu diperhatikan oleh keluarga yang memiliki anggota keluarga yang berusia lanjut karena lingkungan dapat mengganggu atau mendukung fungsi fisik dan sosial, mempertinggi atau membuang energi, dan melengkapi atau memperberat perubahan fisik yang ada pada lansia. Pengetahuan ini dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor antara lain adalah tingkat pendidikan, pengalaman, sosial budaya, ekonomi, agama, dan kesempatan mendapatkan informasi Notoatmodjo, 2003. Fokus dalam penelitian ini adalah pengetahuan keluarga tentang pemenuhan keamanan lansia di rumah, yang akan digambarkan dalam kategori baik, cukup, dan kurang. Skema 3.1 Kerangka konseptual gambaran pengetahuan keluarga tentang pemenuhan keamanan lansia di rumah Pengetahuan keluarga tentang pemenuhan keamanan pada lansia : - Pengurangan bahaya fisik - Pencegahan jatuh dan kebakaran, luka bakar Baik Cukup Kurang Universitas Sumatera Utara

3.2 Defenisi Konseptual Variabel

Pengetahuan : Hasil dari tahu, dan terjadi setelah orang melakukan penginderaan terhadap suatu objek tertentu Notoatmodjo, 2007 Keluarga :Beberapa individu, pria maupun wanita, muda atau tua, terkait secara hukum maupun tidak, yang dianggap satu sama lain sebagai orang terdekat Kozier, Erb, Berman Synder, 2010. Keamanan : Keadaan bebas dari cedera fisik dan psikologis dimana suatu lingkungan yang aman dinyatakan kebutuhan dasar terpenuhi, bahaya fisik berkurang, penyebaran kuman patogen berkurang, polusi terkontrol, dan sanitasi dapat dipertahankan Potter Perry, 2005. Tindakan keselamatan di rumah guna memenuhi keamanan lansia yaitu mencegah bahaya jatuh, terbakar, luka bakar, dan tersengat listrik Kozier, Erb, Berman Synder, 2010

3.3 Defenisi Operasional

No Variabel Defenisi Operasional Alat Ukur Hasil Ukur Skala 1 Pengetahuan keluarga tentang pemenuhan keamanan Segala bentuk hasil dari tahu keluarga yang tinggal bersama dengan anggota keluarga yang berusia lanjut tentang pemenuhan keamanan pada lansia yang terdiri Kuesioner tentang pengetahua n keluarga tentang keamanan lansia di rumah yang terdiri dari 19 pernyataan 15-19 = Baik 11-14 = Cukup 11 = Kurang Ordinal Universitas Sumatera Utara a. Pengurangan bahaya fisik b. Pencegahan jatuh dan kebakaran, luka bakar dari pengurangan bahaya fisik dan pencegahan jatuh, kebakaran, dan luka bakar Hasil dari tahu keluarga tentang pengurangan bahaya fisik yang terdiri dari pencahayaan yang adekuat, mengurangi penghalang fisik, mengontrol bahaya yang ada di kamar mandi, dan mengamankan rumah Hasil dari tahu keluarga tentang pencegahan jatuh, kebakaran, luka bakar dalam bentuk skala Guttman yaitu benar dan salah Kuesioner tentang pengetahua n keluarga penguranga n bahaya fisik yang terdiri dari 11 pernyataan dalam bentuk skala Guttman yaitu benar dan salah Kuesioner tentang pengetahua n keluarga pencegahan jatuh dan kebakaran, luka bakar yang terdiri dari 8 pernyataan dalam bentuk skala Guttman yaitu benar dan salah Universitas Sumatera Utara

BAB 4 METODE PENELITIAN